Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 20 dari 85 ayat untuk satu per satu AND book:42 (0.007 detik)
Pindah ke halaman: 1 2 3 4 5 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Luk 6:21) (sh: Tindakan selaras dengan kehidupan rohani (Senin, 10 Januari 2000))
Tindakan selaras dengan kehidupan rohani

Tolstoy adalah seorang yang sangat terkenal karena ceramah-ceramahnya yang menyentuh kehidupan masyarakat di bidang etika. Salah satu topik ceramahnya yang sangat terkenal adalah "Bagaimana kita mencintai dan diocintai?" Namun suatu saat masyarakat dikejutkan oleh pernyataan istrinya dalam suatu jumpa pers: "Tolstoy adalah seorang suami yang tidak tahu bagaimana mencintai istrinya. Ia tidak mampu mempraktekkan isi ceramahnya kepada istrinya sendiri!" Betapa ironisnya kejadian ini. Lebih mudah mengajar dan menasihati orang lain daripada pengajaran yang diajarkan tersebut mengajar dirinya sendiri. Ini adalah salah satu kejadian dari sekian banyak kejadian yang terjadi di sekitar kita.

Ada satu pengecualian, yakni Yesus yang selalu menjadi teladan dari apa yang dikatakan dan diajarkan-Nya. Secara rinci, Yesus mengajarkan bagaimana sikap Kristen terhadap musuh atau orang yang membenci kita. Membalas kejahatan dengan kebaikan, mengasihi orang yang tidak mengasihi, mendoakan orang yang mencaci, menyatakan perbuatan baik tanpa mengharapkan balas jasa, dan murah hati seperti Bapa di sorga. Semuanya ini bukan hanya sekadar pelajaran moral biasa yang mampu dilakukan siapa saja. Karakter ini hanya mungkin dimunculkan dalam diri seorang yang memiliki kehidupan rohani yang baik. Apa yang ada di dalam mempengaruhi tindakan yang tampak.

Guru Agung Yesus Kristus memiliki hidup yang selaras antara kehidupan di dalam dan di luar. Kasih-Nya sungguh nyata melalui sikap dan tindakan-Nya. Kepada siapa pun Ia menyatakan perhatian, pertolongan, pengajaran, dan kasih-Nya. Demikianlah hendaknya murid-murid-Nya memiliki kehidupan yang dapat menjadi berkat bagi orang lain. Dalam mengemban misi-Nya, murid-murid-Nya pun akan mengalami penolakan dan sikap yang menyakitkan seperti yang dialami-Nya. Maka mereka harus terlebih dahulu memiliki kehidupan rohani yang baik.

Renungkan: Kecenderungan kita adalah melakukan yang baik kepada yang yang melakukan kebaikan dan menuntut orang melakukan kebaikan terlebih dahulu kepada kita. Kristen harus bersikap sebaliknya, berinisiatif berbuat baik dan tetap melakukannya sekalipun kepada yang melakukan kejahatan. Sikap ini hanya bisa dimiliki seorang yang telah mengalami kasih Kristus dan tahu bagaimana mengasihi sesamanya.

(0.93) (Luk 17:22) (ende: Satu dari segala hari Putera manusia)

Maksudnja: hanja satu hari menikmati kemuliaan Kristus disurga.

(0.81) (Luk 22:31) (ende: Menapis)

jaitu menggoda dengan tak henti-hentinja, dengan harapan bahwa satu dua rasul djatuh imannja.

(0.77) (Luk 10:42) (jerusalem: tetapi hanya satu saja yang perlu) Naskah-naskah dalam bagian kalimat ini cukup kacau-balau. Terjemahan ini mengikuti beberapa naskah tertentu. Ada lain naskah yang berbunyi: tetapi hanya sedikit saja yang perlu. Tetapi yang paling baik kiranya naskah-naskah yang berbunyi sebagai berikut: tetapi hanya sedikit saja yang perlu, bahkan hanya satu saja. Kalau demikian maka Yesus beralih dari keperluan untuk perjamuan (hanya sedikit) kepada satu-satunya yang perlu (hanya satu saja). Begitu makna ungkapan itu jauh lebih jelas.
(0.77) (Luk 17:22) (jerusalem: satu dari pada hari-hari) Murid-murid tidak akan ingin melihat (=mengalami) salah satu hari dari kehidupan Anak Manusia di dunia atau hari pertama pernyataanNya yang mulia, tetapi mereka akan ingin mengalami dan menikmati satu hari semua yang masih menyusul hari pertama itu.
(0.74) (Luk 6:39) (ende)

Dalam fasal ini Lukas mengumpulkan beberapa perumpamaan dan utjapan Jesus, jang dianggap penting bagi pembatja-pembatjanja, tetapi tidak berhubungan erat satu sama lain.

(0.74) (Luk 13:24) (ende: Mentjoba masuk)

tetapi melalui pintu lama, dengan mengikuti hukum taurat dan sebab itu tidak berhasil. Satu-satunja pintu untuk masuk ialah pintu sempit jang ditundjuk oleh Indjil.

(0.74) (Luk 1:8) (jerusalem: rombongannya) Setiap "rombongan" imam-imam Yahudi mendapat giliran menyelenggarakan ibadat di Bait Allah selama satu pekan, bdk 1Ta 23:8.
(0.70) (Luk 9:10) (ende: Betsaida)

Satu dusun nelajan, terletak ditepi utara tasik Genesaret, tempat asal dari Petrus, Andreas dan Pilipus (Yoh 1:44).

Oleh Herodes Pilipus, ia diangkat mendjadi kota dan diberi nama Julias.

(0.70) (Luk 17:36) (ende)

Ajat ini hanja terdapat dalam "Vulgata" dan dalam satu dua naskah purba. Disangka terselip dari Mat 24:40 kesini. Sebab tidak tersua dalam kebanjakan naskah purba jang terpenting, ajat ini disini diberi berkurung.

(0.70) (Luk 23:22) (ende: MelepaskanNja)

Lk. dan Jo. Mengemukakan, bahwa Pilatus sampai tiga kali berniat melepaskan Jesus, sebab ia tidak mendapat satu kesalahanpun padaNja. Bdl. Yoh 18:36 dan Yoh 19:4 dan Yoh 19:6.

(0.70) (Luk 24:13) (ende: Dua dari antara mereka)

Mereka ini bukan rasul melainkan murid biasa seperti ternjata dari nama Kleofas.

(0.70) (Luk 23:39) (jerusalem: Kristus) Penjahat yang baik mengatakanNya "Raja", Luk 23:42. Seluruh perkara Yesus di hadapan pengadilan Yahudi dan Romawi mengenai kedua gelar itu, yang satu sebuah gelar keagamaan dan yang lain sebuah gelar politik.
(0.67) (Luk 4:33) (full: SETAN. )

Nas : Luk 4:33

Lukas mencatat bahwa salah satu tindakan pertama Yesus setelah memberitahukan kemesiasan-Nya ialah mengadakan perlawanan langsung dengan setan.

  1. 1) Tujuan utama Yesus dalam pelayanan-Nya adalah membinasakan pekerjaan Iblis (1Yoh 3:8). Kerajaan Allah tidak akan terwujud tanpa konfrontasi dengan kerajaan Iblis (lih. Mat 12:28; juga

    lihat art. KERAJAAN ALLAH).

  2. 2) Satu tanda yang nyata bahwa Kerajaan itu telah berhenti dinyatakan di antara umat Allah ialah kegagalan melawan kuasa kejahatan secara langsung dengan melepaskan orang berdosa dari perbudakan kepada dosa dan setan

    (lihat art. KUASA ATAS IBLIS DAN SETAN-SETAN).

(0.66) (Luk 1:5) (ende: Herodes)

Lih. Tjatatan pada Mat 2:1.

(0.66) (Luk 9:53) (ende)

Orang Samaria dan orang Jahudi saling membentji. Orang Samaria dianggap "murtad" oleh orang Jahudi, sebab mereka tidak menjetudjui bahwa kenisah Jerusalemlah satu-satunja tempat penjembahan jang halal dan resmi. Mereka mempersembahkan kurban-kurbannja diatas gunung Garizim.

Bdl. Yoh 4:9. Kedua murid ini Jakobus dan Joanes menundjukkan dirinja benar-benar "Putera Guntur" disini Bdl. Mar 3:17.

(0.66) (Luk 8:27) (full: SEORANG ... DIRASUKI -SETAN-SETAN. )

Nas : Luk 8:27-33

Hal dirasuk setan (atau berdiamnya setan-setan di dalam kepribadian seseorang) adalah salah satu cara yang dipakai oleh Iblis dan kerajaan kejahatan dalam pergumulannya menentang Kerajaan Allah. Untuk keterangan lebih lanjut mengenai pokok ini,

lihat art. KUASA ATAS IBLIS DAN SETAN-SETAN.

(0.66) (Luk 1:56) (jerusalem: tiga bulan lamanya) Maria kiranya tinggal di rumah Elisabet sampai kelahiran dan penyunatan Yohanes. Lukas biasanya menyelesaikan salah satu pokok yang diceritakannya, sebelum pindah ke pokok yang berikutnya. Bdk Luk 1:64-67; Luk 3:19-20; Luk 8:37-38.
(0.66) (Luk 11:39) (jerusalem) Lukas dalam bagian ini tergantung dari sumber bersama Matius; kemudian dalam Luk 20:45-47 Lukas kembali kepada pokok ini tetapi kali ini tergantung pada Markus, Matius mempersatukan kedua sumber tersebut menjadi satu wejangan Luk 11:23. Bdk Luk 10:1+; Luk 17:22+.
(0.66) (Luk 12:59) (jerusalem: sampai lunas) Harafiah: sampai dengan "lepton" (mata uang terkecil) yang terakhir. Mat 5:25-26 mengetrapkan perkataan Yesus ini pada masyarakat Kristen: anggota-anggota jemaat harus berdamai dan membereskan perkara mereka satu sama lain. Dalam Lukas perkataan itu mendapat makna eskatologis: penghakiman Allah sudah dekat; maka orang harus cepat membereskan perkaranya.


TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.07 detik
dipersembahkan oleh YLSA