Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 20 dari 32 ayat untuk s=Yoh 3 AND book:33 (0.001 detik)
Pindah ke halaman: 1 2 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Mi 3:3) (full: MEMAKAN DAGING BANGSAKU. )

Nas : Mi 3:3

Ungkapan yang hidup ini melukiskan penindasan dan pemerasan rakyat biasa.

(1.00) (Mi 7:15) (jerusalem: keluar dari Mesir) Bdk Yes 40:3+
(1.00) (Mi 3:1) (full: PARA KEPALA DI YAKUB. )

Nas : Mi 3:1-12

Bagian ini bernubuat menentang kekejaman golongan yang berkuasa (ayat Mi 3:1-4), penipuan para nabi palsu (ayat Mi 3:5-7), dan pemutarbalikan kebenaran oleh para pemimpin, imam, dan nabi Israel yang murtad (ayat Mi 3:9-12). Allah akan menghukum mereka sepadan dengan perbuatannya.

(0.99) (Mi 2:12) (jerusalem) Diragukan apakah nubuat yang berisi janji keselamatan (Israel kembali dari pembuangan, kesatuan umat pulih kembali) ini berasal dari nabi Mikha. Rupanya nubuat ini berasal dari masa pembuangan. Ia disisipkan di sini untuk mengimbangi ancaman yang tercantum dalam bab 2 dan 3.
(0.99) (Mi 6:12) (jerusalem) Ayat ini sebaik-baiknya ditempatkan sesudah Mik 6:9
(0.98) (Mi 5:9) (jerusalem) Nubuat yang tercantum dalam Mik 5:9-13 menegaskan bahwa Tuhan akan mengambil segenap andalan palsu dan manusiawi dari pada umatNya (bdk Hos 3:4; 8:14; Yes 2:7-8; 30:1-3; 15-16; 31:1-3), yaitu kekuatan militer, barang tenungan dan ibadat di bukit-bukit pengorbanan. Tetapi ancaman itu mengandung janji zaman keamanan dan kepercayaan. Mik 5:8 dan Mik 5:14 mengenakan firman kenabian itu pada bangsa-bangsa lain yang memusuhi Tuhan. Pengetrapan itu ternyata suatu saduran.
(0.98) (Mi 3:5) (ende)

Serangan lawan nabi2 palsu jang bernubuat demi untuk nafkahnja dan karenanja meramalkan hanja jang baik sadja untuk langganannja. Lain halnja dengan Micha (Mik 3:8) jang mentjela kelakuan jang buruk.

(0.98) (Mi 3:10) (jerusalem: mendirikan Sion...) Nabi Mikha mengecam pembangunan besar-besaran di kota Yerusalem, yang disertai ketidakadilan dan pemerasan guna membiayainya, bdk Ams 3:10,15; 15:11; 6:8; Yer 22:13-15.
(0.98) (Mi 7:4) (jerusalem: yang paling jujur.... dari) Begitu terbaca dalam terjemahan Yunani buatan Simakhus dan dalam terjemahan Latin. Dalam naskah Ibrani tertulis: seorang jujur (lepas) dari pagar duri
(0.97) (Mi 3:4) (full: IA TIDAK AKAN MENJAWAB MEREKA. )

Nas : Mi 3:4

Karena perilaku para pemimpin yang jahat dan kejam, Allah menolak untuk menjawab doa mereka, dan mereka akhirnya akan ditinggalkan Allah.

(0.97) (Mi 3:5) (jerusalem: mendapat sesuatu untuk dikunyah) Mengenai hadiah yang lazimnya diberikan kepada seorang nabi bdk 1Sa 9:7-8+; 1Ra 14:3; 2Ra 4:42; 5:15,22; 8:8-9; Ams 7:12. Mikha tidak berkata bahwa nabi-nabi itu nabi-nabi gadungan. Tetapi ia mengecam mereka oleh karena mereka mencari untungnya sendiri.
(0.97) (Mi 4:8) (jerusalem: Menara Kawanan) Ibraninya: Migdal-Eder Ini sebuah nama tempat yang kuno sekali, bdk Kej 35:21. Di sini nama itu dipakai untuk menyebut Yerusalem, kandang kawanan Israel
(0.97) (Mi 3:8) (full: PENUH DENGAN KEKUATAN, DENGAN ROH TUHAN. )

Nas : Mi 3:8

Mikha dipanggil untuk menjadi juru bicara Allah.

  1. 1) Ia berbicara dengan kuasa dan ilham Roh Kudus (bd. Yer 20:9; Ef 3:7). Roh mendorongnya untuk menghukum dosa di rumah Allah. Tugas Mikha ialah mencerminkan hati Allah, mendorong yang benar dan mencegah yang salah.
  2. 2) Para gembala dan nabi masa kini mempunyai tugas yang sama. Mereka tidak boleh goyah menghadapi tekanan-tekanan di dalam gereja untuk menyesuaikan diri dengan dunia. Sebaliknya, mereka harus menjadi suara Allah membela kebenaran, kesalehan, dan keadilan

    (lihat art. HUBUNGAN ORANG KRISTEN DENGAN DUNIA).

(0.97) (Mi 3:2) (full: MEMBENCI KEBAIKAN ... MENCINTAI KEJAHATAN. )

Nas : Mi 3:2

Para pemimpin bangsa itu telah meninggalkan standar-standar saleh masa lalu dan menggantikannya dengan hukum mereka sendiri. Dengan sengaja mereka menyenangi kejahatan dan ketidakadilan dalam usaha untuk memperoleh keuntungan materiel. Allah memanggil kita untuk melakukan hal sebaliknya; mengasihi kebenaran dan membenci kejahatan (lih. Am 5:15; Rom 12:9; Ibr 1:9).

(0.97) (Mi 4:5) (full: BERJALAN DEMI NAMA TUHAN ALLAH KITA. )

Nas : Mi 4:5

Bagaimana kita harus hidup selama menantikan kerajaan Allah tiba di bumi dalam segala kepenuhannya? Kita harus hidup bagi Allah, berjalan di jalan-jalan-Nya yang benar dan bersaksi kepada semua bangsa (bd. 2Pet 3:11-12).

(0.97) (Mi 5:3) (full: SEBAB ITU IA AKAN MEMBIARKAN MEREKA. )

Nas : Mi 5:2

Israel akan ditinggalkan Allah hingga Mesias lahir. "Perempuan yang akan melahirkan" secara jasmani mengacu kepada Maria, ibu Yesus, dan secara rohani kepada kaum sisa yang saleh. Semua harapan untuk Israel, bahkan untuk semua bangsa, terdapat di dalam kelahiran, kehidupan, kematian, dan kebangkitan Yesus sang Mesias. "Selebihnya dari saudara-saudaranya" mengacu kepada suku-suku kerajaan utara, serta menunjukkan bahwa Mesias adalah bagi kedua belas suku Israel.

(0.97) (Mi 5:7) (jerusalem) Ini sebuah nubuat tersendiri. Ia terdiri atas dua bait yang sejalan. Dinubuatkanlah peranan yang akan dipegang sisa Israel, bdk Yes 4:3+ dalam penyelamatan bangsa-bangsa lain (bdk Mik 5:1-4; 7:12) dan dalam penghukuman mereka (Mik 4:13; 5:8,14). Gagasan pertama di akhir masa pembuangan barulah muncul, sehingga nubuat Mik 5:6-7 ini agaknya tidak berasal dari nabi Mikha.
(0.97) (Mi 3:5) (full: TERHADAP PARA NABI. )

Nas : Mi 3:5-7

Allah rindu menuntun umat-Nya kembali pada jalan yang lurus dan benar, namun para nabi palsu tidak peduli akan hal ini. Mereka menjadikan bangsa itu merasa dirinya aman dengan gaya hidup penuh dosa dengan memberitakan harapan dan keamanan palsu. Mereka tidak bersikap tegas menentang dosa di antara umat Allah, tetapi malah mendukungnya. Karena mereka menolak untuk menuntun umat Allah kembali ke jalan-jalan Allah, para nabi palsu akan ditinggalkan Allah.

(0.97) (Mi 6:1) (jerusalem) Dengan mengingatkan karunia-karuniaNya dahulu Allah mendakwa umat (yang tampil di depan pengadilan Tuhan), Mik 6:3-5 lalu orang percaya yang menyesal menanyakan apa yang dituntut Tuhan, Mik 6:6-7. Pertanyaan itu dijawab oleh nabi, Mik 6:8.
(0.96) (Mi 2:1) (full: CELAKALAH ORANG-ORANG YANG MERANCANG KEDURJANAAN. )

Nas : Mi 2:1-5

Mikha menyatakan malapetaka atas orang tertentu yang cukup berkuasa untuk memeras orang lain supaya mencapai tujuan mereka yang mementingkan diri sendiri.

  1. 1) Mereka adalah tuan tanah yang membeli atau merampas ladang demi ladang; mereka tidak ragu-ragu untuk menipu orang lain agar menambah tanah milik harta mereka. Karena hatinya sudah mengabdi pada keserakahan, mereka tidak peduli lagi akan penderitaan yang diakibatkan pada orang lain.
  2. 2) Allah mempunyai rencana bagi mereka; mereka akan menuai apa yang mereka taburkan. Allah akan mengirim Asyur untuk merampas tanah mereka dan membawa mereka ke dalam pembuangan.
  3. 3) Kita harus hati-hati agar tidak menjadi serakah sehingga memeras orang lain untuk memperoleh uang atau harta

    (lihat art. KEKAYAAN DAN KEMISKINAN).



TIP #27: Arahkan mouse pada tautan ayat untuk menampilkan teks ayat dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA