Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 21 - 40 dari 291 ayat untuk persembahan (0.001 detik)
Pindah ke halaman: Sebelumnya 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 Selanjutnya Terakhir
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.57) (Neh 4:2) (jerusalem: Apakah... persembahan) Naskah Ibrani kurang jelas dan terjemahannya dikira-kirakan saja.
(0.55) (Bil 18:8) (full: PEMELIHARAAN PERSEMBAHAN-PERSEMBAHAN. )

Nas : Bil 18:8

Allah menetapkan bahwa para imam dan suku Lewi disokong melalui persembahan bangsa itu (ayat Bil 18:8-24). Demikian pula, mereka yang dewasa ini melayani harus disokong oleh persembahan orang-orang yang dilayani (1Kor 9:13-14).

(0.50) (Ibr 9:2) (ende: Kaki pelita)

jaitu kaki emas bertjabang 7 dengan 7 pelita.

(0.50) (Bil 18:9) (jerusalem: yang dibayar mereka kepadaKu) Persembahan-persembahan diambil dari apa yang dikurniakan Allah, bdk 1Ta 29:14, atau memulihkan rugi yang didatangkan kepada Tuhan, Ima 5:15 dst. Karena itu dikatakan bahwa "dibayar".
(0.49) (Bil 7:11) (ende)

Semua penghulu (kepala suku) memberikan persembahan jang sama. Dengan djalan itu ditekankan, bahwa semua suku setara dan sederadjat.

(0.49) (Ul 22:9) (ende)

Bagi persembahan dari panen anggur berlaku peraturan-peraturan tersendiri jang tidak berlaku bagi tumbuh-tumbuhan lainnja.

(0.49) (Yeh 48:21) (jerusalem: ke timur sampai) Dalam naskah Ibrani tertulis: persembahan khusus. Kata itu tidak terdapat dalam terjemahan Yunani dan perlu di perbaiki.
(0.49) (Mat 15:6) (jerusalem: tidak wajib lagi) Oleh karena barang yang dijanjikan kepada Allah telah menjadi "kudus", maka sama sekali tidak boleh dipergunakan lagi orang orang tua. Persembahan semacam itu tidak mengakibatkan apa-apa, sehingga juga tidak ada persembahan nyata (kepada Allah). Persembahan itu hanya sebuah sarana kurang pantas untuk membebaskan diri dari kewajiban yang diperintahkan Allah. Meskipun para rabi menganggap persembahan (yang hanya dinazarkan tapi tidak diberikan) semacam itu tidak pantas, namun nazar itu syah juga.
(0.49) (1Taw 29:10) (jerusalem) Dalam doa yang bagus dan khidmat ini Daud menyatakan bahwa segala persembahan guna pembangunan bait Allah berasal dari Tuhan sendiri. Persembahan-persembahan itu dihaturkan kepada Allah dengan hati yang ikhlas dan jujur sebagaimana berkenan di hati Tuhan, 1Ta 29:17.
(0.48) (Im 1:2) (full: MEMPERSEMBAHKAN PERSEMBAHAN. )

Nas : Im 1:2

Kata benda "persembahan" (Ibr. _corban_) berkaitan dengan kata kerja yang berarti "menghampiri." Oleh karena itu, suatu persembahan merupakan suatu pemberian orang percaya Israel yang dibawa ke dekat Allah supaya menghampiri Allah dan menikmati persekutuan dan berkat-Nya (bd. Mazm 73:28).

  1. 1) Lima persembahan digambarkan dalam pasal Im 1:1-7:38; persembahan korban bakaran (Im 1:3-17), persembahan korban sajian (Im 2:1-16), persembahan korban keselamatan (Im 3:1-17), persembahan korban penghapus dosa (pasal Im 4:1-35), dan persembahan korban penebus salah (Im 5:14-6:7; 7:1-7).
  2. 2) Para penyembah membawa persembahan untuk mengungkapkan syukur dan iman, memperbaharui persekutuan, memperdalam penyerahan mereka kepada Tuhan, atau memohon pengampunan. Persembahan sebenarnya merupakan doa yang "diperankan" (bd. Mazm 116:17; Hos 14:2; Ibr 13:15).
  3. 3) Pada umumnya persembahan meliputi korban, yaitu binatang dibunuh

    (lihat cat. --> Im 9:8).

    [atau ref. Im 9:8]

  4. 4) Persembahan-persembahan ini mengajarkan Israel bahwa:
    1. (a) manusia pada dasarnya adalah makhluk berdosa yang layak dihukum mati;
    2. (b) tanpa penumpahan darah tidak ada pengampunan (Im 17:11; Ibr 9:22);
    3. (c) pendamaian untuk dosa harus dilaksanakan melalui penggantian (ayat Im 1:4; 17:11);
    4. (d) Kekudusan Allah harus mengatur dan mengarahkan setiap aspek kehidupan manusia (bd. Im 10:3); dan
    5. (e) Allah ingin bermurah hati, mengampuni, dan bersekutu dengan manusia (Kel 34:6-7).
  5. 5) Supaya persembahan diterima Allah, diperlukan pertobatan sejati dengan segenap hati dan suatu penyerahan yang sungguh-sungguh untuk hidup dalam kebaikan dan kebenaran (Im 23:27-29; Yes 1:11-17; Mi 6:6-8).
(0.47) (Bil 8:11) (full: ORANG LEWI ITU SEBAGAI PERSEMBAHAN UNJUKAN. )

Nas : Bil 8:11

"Persembahan unjukan" menjadi bagian korban keselamatan untuk para imam (Im 7:28-34). Persembahan ini diunjukkan ke arah kemah pertemuan sebagai tanda penyerahan diri kepada Allah dan kemudian diunjukkan ke arah orang yang mempersembahkannya atau imam, yang menunjukkan bahwa Tuhan menyerahkan persembahan itu kepada mereka. Di sini orang Lewi sendiri merupakan persembahan unjukan kepada Tuhan. Karena unjukan tersebut tidak dapat dilakukan secara harfiah, maka upacara ini dilakukan secara simbolis.

(0.43) (Ul 14:22) (jerusalem) Persembahan sepersepuluhan adalah semacam pajak, uang sewa, yang dipungut tuan tanah. Persembahan itu perlu diberikan kepada Tuhan, oleh karena Dialah Tuan Tanah Suci. Menurut Ulangan persembahan itu ditarik dari hasil bumi dan diartikan ke bait Allah, Ula 14:22,27; 12:6-7; 17-19. Tiga tahun sekali, Ula 14:28-29, persembahan itu diberikan kepada orang miskin. Menurut Bil 18:21-32 persembahan sepersepuluhan dianggap semacam pajak yang ditarik orang Lewi. Orang Lewi menyerahkan bagian sepersepuluh dari persembahan itu kepada para imam sebagai pungutan bagi Tuhan. Ima 27:30-32 berkata tentang bagian sepersepuluh yang ditarik dari ternak pula. Menurut Ula 14:25 dan Ima 27:31 bagian sepersepuluh dapat ditebus dengan uang.
(0.42) (1Taw 9:32) (bis: roti sajian)

roti sajian: Dua belas roti yang diletakkan di atas sebuah meja di Rumah TUHAN setiap Sabat sebagai persembahan kepada Allah. (Lihat Ima 24:5-9).

(0.42) (2Taw 13:11) (bis: roti sajian)

roti sajian: Dua belas roti yang diletakkan di atas sebuah meja di Rumah TUHAN setiap Sabat sebagai persembahan kepada Allah (lihat Ima 24:5-9).

(0.42) (Im 2:14) (jerusalem: hulu hasil) Persembahan hasil bumi pertama yang sejak dahulu kala dipersembahkan bdk Ula 26:1+, di sini dianggap korban sajian.
(0.42) (Im 22:18) (jerusalem: persembahan nazar) Menurut Hukum Kekudusan korban bakaran dan korban keselamatan dapat dipersembahkan buat melunasi nazar atau dengan suka rela dengan tidak ada kewajiban, bdk Ima 7:11+.
(0.42) (Yes 18:7) (jerusalem) Kata penutup ini tidak berupa sajak. Dinubuatkan bahwa Etiopia (Mesir) akan bertobat oleh karena pengalaman yang menyedihkan itu. lalu mengirim persembahan ke bait Allah di Yerusalem.
(0.42) (Yer 44:17) (jerusalem: ratu sorga) Ialah dewi Isytar, bdk Yer 7:18+. Penganan persembahan yang dibuat untuk menghormatinya, Yer 44:19 berupa gambar dewi Isytar dalam keadaan telanjang bulat.
(0.42) (Yeh 18:6) (jerusalem: tidak makan daging persembahan) Harafiah: tidak makan. Tetapi yang dimaksud ialah perjamuan korban (selamatan) yang lazimnya diadakan di bukit-bukit pengorbanan dan termasuk pemujaan berhala.
(0.42) (Mrk 7:11) (jerusalem: korban) Teks Yunani juga berbunyi: korban, ialah suatu kata dari bahasa Aram yang artinya: persembahan, khususnya dipersembahkan kepada Allah. Lih Mat 15:6+.


TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA