Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 20 dari 69 ayat untuk pemujaan [Pencarian Tepat] (0.000 detik)
Pindah ke halaman: 1 2 3 4 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.0003788571429) (Ezr 9:11) (jerusalem: cemar) "Kecemaran", "kekejian", "kenajisan" adalah ciri-ciri pemujaan berhala.
(1.0003788571429) (Why 17:2) (jerusalem: berbuat cabul) Yaitu dengan mengambil alih pemujaan Kaisar Roma.
(0.80030314285714) (Ayb 31:26) (jerusalem: Jikalau...) Ayu 31:26-28 berbicara mengenai pemujaan perbintangan, a.l dengan melambaikan kecupan.
(0.80030314285714) (Mzm 106:38) (jerusalem: cemar) Pemujaan berhala mencemarkan menajiskan negeri, sehingga tidak dapat menjadi tempat kediaman Allah.
(0.70026525714286) (Why 2:13) (jerusalem: takhta Iblis) Mungkin sekali dimaksudkan pusat penyembahan berhala, khususnya penyembahan kepada Kaisar. Wahyu terus berpikir kepada pemujaan Kaisar Roma.
(0.6064475) (Zef 1:6) (jerusalem: Dewa Milkom) Bdk 1Ra 11:33. Dalam naskah Ibrani tertulis: raja mereka, tetapi dalam beberapa naskah terjemahan Yunani, dalam terjemahan Siria dan Latin terbaca: dewa Milkom. Zefanya mengecam pemujaan bintang yang lazim pada orang Asyur (tentara langit), sisa-sisa pemujaan berhala orang Kanaan (Baal) dan pemujaan dewa-dewa milik bangsa-bangsa tetangga Israel (Milkom adalah dewa orang Amon) yang dicampur-adukkan dengan ibadat kepada Tuhan).
(0.60022737142857) (Yeh 20:29) (bis: Tempat-tempat tinggi)

Tempat-tempat tinggi: Tempat pemujaan berhala yang biasanya dibangun di bukit. Orang Ibrani dilarang pergi ke tempat-tempat itu.

(0.60022737142857) (Yeh 18:6) (jerusalem: tidak makan daging persembahan) Harafiah: tidak makan. Tetapi yang dimaksud ialah perjamuan korban (selamatan) yang lazimnya diadakan di bukit-bukit pengorbanan dan termasuk pemujaan berhala.
(0.51981214285714) (Yes 57:6) (jerusalem) Sama seperti Yes 56:10-57:5 demikianpun nubuat melawan pemujaan berhala ini mungkin berasal dari akhir zaman para raja menjelang pembuangan. Sebab di masa itu pemujaan berhala tersebar luas pada bangsa Israel. Tetapi pemujaan itu berjalan terus selama pembuangan dan sesudahnya juga, Yes 66:3-4,17. Sajak ini memang bernada pedas sebagaimana dipakai nabi-nabi yang berkarya selama abad VII-VI, seb Mas, Yer 1:16; 7:8, dll; bdk Yes 8; Yes 2:6-8. Ada beberapa ucapan kafir disinggung yang tidak jelas lagi bagi kita sekarang.
(0.50018942857143) (Mzm 101:3) (jerusalem: perkara dursila) Harafiah: perkara Belial, bdk Maz 18:5+. Barangkali dimaksudkan pemujaan berhala; bdk Ula 13:13+
(0.50018942857143) (Yer 8:2) (jerusalem: tentara langit) Ialah perbintangan yang di negeri Mesopotamia dipuja sebagai dewa. Di masa pemerintahan raja Manasye dan Amon pemujaan bintang-bintang itu sangat laris pada bangsa Israel juga.
(0.50018942857143) (Yeh 8:5) (jerusalem: berhala cemburuan) Yang dimaksud kiranya patung dewi Aystarte yang oleh raja Manasye ditempatkan dalam bait Allah, 2Ra 21:7. Pemujaan berhala menimbulkan kecemburuan Tuhan, suami Israel; bdk Ula 4:24+.
(0.50018942857143) (Yeh 13:17) (jerusalem) Pada kecaman atas nabi-nabi gadungan di sini ditambah kecaman atas perbuatan-perbuatan tertentu (yang mana tidak jelas lagi bagi kita sekarang) yang merupakan sihir dan pemujaan berhala.
(0.50018942857143) (Yeh 16:28) (jerusalem: masih belum merasa puas) Nabi agaknya khususnya berpikir kepada masa pemerintahan raja Manasye. Di masa itu persekutuan-persekutuan dengan negara-negara lain mengakibatkan bahwa pemujaan berhala subur berkembang di negeri Yehuda.
(0.50018942857143) (Hab 2:19) (jerusalem: Celakalah....) Kutuk kelima ini, Yes 2:19-20 mengenai pemujaan berhala oleh orang Kasdim, yang ternyata bodoh sekali, Hab 2:18-19
(0.42442482857143) (Za 14:1) (jerusalem) Nubuat mengenai akhir zaman ini memberitahukan bahwa Tauhid Israel menyangkut jagat raja. Ia mempersatukan zaman-zaman (hanya ada satu hari), merubah tanah (tanah Yerusalem menjadi raja), menghilangkan kesempatan bagi pemujaan berhala dan pemujaan itu sendiri dan ingatan akan berhala dan ilmu sihir (bintang, musim, lembah ben Hinom dan Tofet, dsb). Tauhid Israel juga mempersatukan ibadat dan para penyerta, baik Yahudi maupun bukan Yahudi: Allah Yang Mahaesa menjadi segala-gala dan segala-gala. Uraian mengenai pertempuran di akhir zaman, Zak 14:1-5,12-15 diselingi dan dilengkapi dengan penjelasan tentang keadaan serba baru yang menyusul pertempuran itu, Zak 14:6-11,16-20.
(0.40015157142857) (1Taw 29:20) (full: PUJILAH KIRANYA TUHAN, ALLAHMU. )

Nas : 1Taw 29:20

"Memuji Tuhan" ialah memuja dan menyembah Dia (Mazm 103:1-2). Apabila orang percaya memuji Allah, mereka mulai dengan mengingat kembali kebaikan, kebenaran, dan kemuliaan Allah, lalu menanggapinya dalam pujian dan pemujaan.

(0.40015157142857) (Ul 26:14) (jerusalem: kepada orang mati) Persembahan sepersepuluh yang dikuduskan bagi Tuhan tidak boleh dicemarkan melalui upacara perkabungan, Hos 9:4, atau penajisan, bdk Hag 2:14. Persembahan kepada orang mati itu mungkin termasuk upacara perkabungan atau termasuk pemujaan dewa (Baal-Adonis) yang mati dan hidup kembali, bdk Ula 14:1+.
(0.40015157142857) (Hak 16:23) (jerusalem: Dagon) Dagon aslinya dewa utama di daerah sepanjang sungai Efrat tengah. Kemudian dewa itu dipuji juga di Siria dan Palestina, bdk nama tempat: Bet-Dagon, Yos 15:41; 19:27. Orang Filistin mengambil alih pemujaan Dagon. Mereka agaknya segera melupakan agama mereka sendiri. Dalam kisah mengenai hal ihwal tabut perjanjian dewa Dagon kembali berperan, 1Sa 5:2 dst.
(0.40015157142857) (Yes 57:1) (jerusalem) Kurang jelas bagaimana ayat-ayat ini mesti dihubungkan. Yes 57:1-2. Tetapi kurang terang apakah Yes 57:3-5 masih termasuk kecaman atas pemimpin yang juga menyembah berhala, atau termasuk bagian berikut, Yes 57:6 dst yang mencela pemujaan berhala.


TIP #29: Klik ikon untuk merubah popup menjadi mode sticky, untuk merubah mode sticky menjadi mode popup kembali. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA