Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 8 dari 8 ayat untuk menjadi suami AND book:19 (0.001 detik)
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Mzm 106:39) (jerusalem: berzinah) Ini istilah lazim pada para nabi. Artinya: tidak setia pada Tuhan, suami Israel dengan menyembah berhala dan mengangkat dewa menjadi suami, Hos 1:2+; Yer 3:6 dst; Kel 34:16; Hak 2:17+; Maz 73:27; Wis 14:12+
(0.83) (Mzm 128:1) (sh: Berkat atas rumah tangga, (Rabu, 8 September 1999))
Berkat atas rumah tangga,

dimulai dari kehidupan pribadi yang benar di hadapan Tuhan: hidup takut akan Tuhan dan hidup menurut jalan yang ditunjukkan-Nya. Sikap hidup seperti ini harus dimulai dari masing-masing pribadi anggota keluarga, sehingga keluarganya bahagia. Seorang suami sebagai kepala keluarga mengambil peran pemimpin rohani bagi keluarganya. Secara pribadi, seharusnya ia memiliki kehidupan yang berkenan kepada Tuhan, sehingga dapat mengarahkan keluarganya kepada jalan-Nya.

Keluarga bahagia. Di sini digambarkan seorang suami yang hidup benar di hadapan Tuhan dan memenuhi tanggungjawabnya sebagai kepala keluarga. Ia memiliki istri dan keturunan yang membahagiakan keluarganya. Istrinya akan menjadi seorang wanita yang menyenangkan hati suami dan anak-anaknya, sehingga suasana rumah damai dan nyaman. Demikian pula dengan anak-anaknya, kelak akan menjadi pewaris keluarga yang berguna.

Berkat yang benar dari Zion. Tuhan akan mencurahkan berkat-Nya atas rumah tangga yang menjaga kebenaran hidupnya di hadapan Tuhan, sehingga kebahagiaan sejati menjadi bagian dari kehidupan mereka.

Renungkan: Sudahkah keluarga Anda hidup takut akan Tuhan sehingga diberkati Tuhan?

(0.78) (Mzm 79:5) (ende: tjemburuMu)

Allah tjemburu akan umatNja seperti suami akan isterinja. Perhubungan antara Jahwe dan Israil dianggap sebagai perkawinan. Menganut dewa2 berarti berdjinah terhadap Jahwe

(0.78) (Mzm 106:39) (ende: bersundal)

berarti: murtad daripada Jahwe, suami Israil. Tetapi ibadat kepada dewata Kena'an sering2 tjabul benar2.

(0.69) (Mzm 45:1) (sh: Pernikahan yang diberkati (Senin, 9 Februari 2004))
Pernikahan yang diberkati

Pernikahan yang diberkati adalah pernikahan yang didasarkan atas kehendak Allah, dilaksanakan oleh pasangan yang mengasihi Allah dan kebenaran-Nya, serta tentu saling mengasihi. Apabila yang menikah adalah seorang pemimpin, maka tentu pernikahan itu akan menunjang dan meningkatkan peranannya itu bagi banyak orang.

Mazmur 45 adalah mazmur yang menyatakan keindahan pernikahan raja Israel. Pemazmur memuji raja, sang pengantin pria sebagai terganteng di antara semua manusia, gagah dan perkasa, serta perbuatan-perbuatannya besar (ayat menjadi+suami+AND+book%3A19&tab=notes" vsf="TB" ver="">3-6). Pemazmur memuji sang raja sebagai pilihan Allah bagi takhta Israel. Allah telah memilihnya sebagai raja untuk menegakkan kebenaran dan keadilan (ayat menjadi+suami+AND+book%3A19&tab=notes" vsf="TB" ver="">7). Memang, sang raja itu kesukaannya adalah menegakkan keadilan dan kebenaran (ayat menjadi+suami+AND+book%3A19&tab=notes" vsf="TB" ver="">8).

Oleh karena pilihan Allah itulah sang raja sekarang diberikan lengkapi kebahagiaannya dengan permaisuri. Permaisuri akan melengkapi rumah tangga raja dengan kasih dan kesetiaan. Oleh sebab itu, pemazmur sekarang menujukan puisinya untuk menasihati permaisuri agar ia menjadi isteri dan abdi bagi sang raja.

Si permaisuri dihimbau agar fokus hidupnya tidak lagi kepada keluarga orang tuanya maupun sahabat masa lampaunya, melainkan kepada raja, suami tercintanya (ayat menjadi+suami+AND+book%3A19&tab=notes" vsf="TB" ver="">11-12). Ini sesuai dengan prinsip pernikahan Kristen, yaitu meninggalkan orang tua dan membentuk keluarga baru.

Pengharapan pemazmur adalah kebahagiaan bagi keluarga kerajaan yang baru ini. Mereka akan menurunkan putra-putra mahkota yang akan memahsyurkan Israel (ayat menjadi+suami+AND+book%3A19&tab=notes" vsf="TB" ver="">17-18), yang akan semakin memuliakan Allah Israel yang adalah Raja di atas segala raja.

Renungkan: Pernikahan yang diberkati akan menghasilkan rumah tangga Kristen yang menjadi berkat bagi dunia ini.

(0.68) (Mzm 51:1) (sh: Bukan korban tetapi pengakuan (Sabtu, 5 Juni 2004))
Bukan korban tetapi pengakuan

Tidak sedikit orang Kristen berpendapat bahwa kalau seseorang jatuh ke dalam dosa, di samping mengaku dosa maka ia harus semakin berusaha untuk hidup kudus. Caranya adalah dengan sering berpuasa, rajin ke gereja, baca Alkitab, dan sebagainya. Namun ironisnya, semakin ia berusaha untuk melakukan yang baik ternyata semakin ia frustrasi. Mengapa? Karena ternyata kebanyakan usahanya itu gagal. Akhirnya, ia berkesimpulan bahwa usaha yang dilakukannya sia-sia. Semakin banyak ia jatuh bangun semakin frustasi dirinya.

Latar belakang mazmur ini adalah kejatuhan Daud ke dalam dosa dengan Batsyeba (ayat 2 Samuel 11). Dosa Daud tidak berhenti sampai di situ. Ia bahkan membunuh Uria, suami Batsyeba untuk menutupi perzinahannya. Namun, Tuhan tidak membiarkan Daud berkanjang dalam dosanya. Melalui Nabi Natan, Tuhan menegurnya (ayat 2 Samuel 12:1-15). Hati Daud hancur. Ia datang ke hadapan Allah dengan pengakuan dan penyesalan yang dalam. Kehancuran hati Daud ini dipandang Allah sebagai korban sembelihan yang berkenan pada-Nya (ayat menjadi+suami+AND+book%3A19&tab=notes" ver="">18-19) dan sekaligus merupakan tanda bahwa Daud telah mendapat pengampunan dari Allah.

Selanjutnya Daud berdoa agar Allah bermurah-hati dengan membangun kembali "tembok-tembok Yerusalem" (ayat menjadi+suami+AND+book%3A19&tab=notes" ver="">20). Hal ini menandakan bahwa mazmur ini dituliskan ulang oleh penerus Daud pada saat Bait Suci telah dihancurkan dan karenanya umat TUHAN tidak bisa lagi mempersembahkan korban. Bagi umat, tiadanya persembahan korban berarti TUHAN telah jauh dari umat-Nya. Namun pengalaman Daud ini pastilah menjadi suatu penghiburan bagi umat ketika dibacakan kepada mereka. Karena ternyata bukan korban persembahan yang utama bagi TUHAN tetapi pengakuan dan penyesalan atas dosa.

Renungkan: Jika kita jatuh ke dalam dosa, jangan mencoba menyelesaikannya sendiri. Akuilah dosamu di hadapan TUHAN dengan penyesalan yang dalam dan Ia akan mengampuni!

(0.66) (Mzm 6:1) (sh: Iman dalam pergumulan. (Jumat, 17 Maret 2000))
Iman dalam pergumulan.

Sebuah pertanyaan yang berawal dengan kata "mengapa" mungkin akan muncul di benak kita, apabila kita    mendengar kesaksian seorang Kristen yang begitu saleh dan takut    akan Tuhan, mengalami berbagai kemelut dan bencana dalam    kehidupan imannya. Sebuah keluarga yang begitu setia beribadah    dan hidup melayani Tuhan, tiba-tiba harus kehilangan anak satu-    satunya karena menjadi korban pembunuhan, ketika terjadi    perampokan di rumahnya. Beberapa bulan kemudian, suami dari ibu    yang telah kehilangan anak satu-satunya ini pun terkena PHK.    Betapa pedih dan memilukan hati tragedi kehilangan anak satu-    satunya, ditambah lagi dengan kehilangan pekerjaan. Sepertinya    tidak satu hal pun yang dapat mengobati luka dan kepedihan hati    keluarga ini. Mengapa hal ini menimpa keluarga yang setia dan    takut akan Tuhan? Mengapa seolah-olah Tuhan tidak bertindak    menolong mereka? Sampai berapa lama keluarga ini harus mengalami    pergumulan?

Nampaknya pergumulan yang dialami Daud pun demikian berat,    sampai seluruh tubuhnya pun terasa sakit dan lemah. Selaras    dengan pemahaman PL bahwa penderitaan adalah akibat dari murka    Tuhan atas dosa manusia, maka di awal mazmur ini, Daud    mengaitkan penderitaan yang dialaminya dengan hukuman, murka,    hajaran, dan amarah-Nya. Pemahaman ini terus bertumbuh dengan    bertambahnya pengenalan akan Tuhan yang penuh kasih setia, yang    akan mendengar doanya dan menyelamatkannya. Bahkan semua    musuhnya pun akan mendapat malu dan mundur dari padanya.

Tuhan bukan hanya mengizinkan penderitaan sebagai hukuman bagi    yang berdosa, namun juga mengizinkan berbagai penderitaan dan    pergumulan mewarnai kehidupan Kristen yang setia, saleh, dan    hidup takut akan Tuhan. Penghayatan makna pembentukan-Nya bukan    dari kesuksesan dan kelancaran hidup yang senantiasa diwarnai    dengan kesenangan. Justru sebaliknya terlebih banyak Kristen    belajar makna pembentukan-Nya melalui berbagai pergumulan yang    seringkali membawa duka pada awalnya, namun membawa sukacita di    hari kemenangan.

Renungkan: Tuhan menghargai setiap doa ungkapan pergumul-an    yang dinaikkan dengan tulus hati dan bukan dengan motivasi    pemberontakan.  Teladanilah Daud yang pada akhirnya mengerti    makna pergumulan yang berbuahkan iman dan pengharapan di dalam    Tuhan.

(0.60) (Mzm 19:14) (jerusalem: ucapan mulutku) Yaitu kidung ini yang oleh pesajak dipersembahkan kepada Tuhan


TIP #11: Klik ikon untuk membuka halaman ramah cetak. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA