Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 4 dari 4 ayat untuk mengepungnya (0.000 detik)
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (2Raj 16:5) (jerusalem: mengepung Ahas) Dalam terjemahan Yunani terbaca: mengepungnya (yaitu Yerusalem), bdk Yes 7:1. Waktu-waktu inilah nabi Yesaya mengucapkan nubuat-nubuat yang terkumpul dalam Yes 7-8. Perang itu bermaksud untuk memaksa Ahas menggabungkan diri dengan persekutuan melawan kerajaan Asyur.
(0.87) (Luk 21:6) (full: TIDAK ADA SATU BATUPUN AKAN DIBIARKAN ... DI ATAS BATU YANG LAIN. )

Nas : Luk 21:6

Penggenapan nubuat ini terjadi pada tahun 70 TM, ketika jenderal Titus dari Roma dan tentaranya menghancurkan Yerusalem dan membakar Bait Allah setelah mengepungnya selama 134 hari. Bait Allah dibinasakan sebagai suatu hukuman atas Israel karena mereka menolak Anak Allah dan penebusan-Nya.

(0.62) (Yes 23:1) (jerusalem) Nubuat ini agak sukar dimengerti. Di nubuatkan penghancuran tak tersangka dari kota Tirus yang dianggap tidak dapat direbut. Digambarkan kesan yang ditinggalkan peristiwa itu pada orang-orang lain yang mendengar kabarnya. Kota Tirus terletak di sebuah pulau kecil tidak jauh dari pantai. Ia kerap kali diserang dan dikepung, a.l. oleh raja Salmaneser, Sanherib dan Nebukadnezar (yang mengepungnya 13 tahun lamanya), bdk Yeh 26-28. Baru pada th 322 seb Mas kota Tirus dihancurkan oleh Aleksander Agung. Sukar mengatakan peristiwa mana dimaksudkan nubuat ini. Disebutkannya Sidon, Yes 23:2,4,12, tidak berarti bahwa aselinya ada dua nubuat yang kemudian dipersatukan. Nama Sidon dapat dipakai untuk menyebutkan seluruh negeri Fenesia, bak 1Ra 16:31+.
(0.44) (2Raj 16:1) (sh: Ahas berpaling dari Tuhan (Sabtu, 2 Juli 2005))
Ahas berpaling dari Tuhan

Iman sejati selalu mengakui bahwa Tuhanlah sumber pertolongan satu-satunya dan bahwa Tuhan juga dapat menggunakan orang lain sebagai agen pertolongan-Nya. Orang yang memiliki iman seperti itu seharusnya tidak mengandalkan apa pun selain Tuhan.

Sayang sekali, Raja Ahas, putra Yotam, tidak memiliki iman seperti ayah dan leluhurnya (ayat 2). Raja Ahas hidup seperti para raja Israel yang menyembah berhala bahkan ia juga melakukan ritual jahat mereka (ayat 3-4). Namun, karena Ahas keturunan Daud, Tuhan tetap menyatakan anugerah-Nya. Tuhan melepaskan Ahas dari para musuh yang mengepung-nya (ayat 5). Bukannya mengakui pertolongan Tuhan dan menaikkan syukur kepada-Nya, Ahas justru menambah dosa, yaitu bersekutu dengan Asyur. Daftar dosa yang lain adalah mengambil harta milik Bait Allah untuk dijadikan upeti bagi raja Asyur (ayat 7-9); mendirikan mezbah kurban yang meniru bentuk mezbah di Damsyik, untuk mempersembahkan kurban kepada dewa-dewa yang disembah orang-orang Asyur. Demi menyembah dewa-dewa Asyur ini, ia rela menyingkirkan mezbah ibadah kepada Tuhan (ayat 10-14). Tindakan Ahas ini sangat jahat karena dengan sengaja menolak mengakui kedaulatan Tuhan atas dirinya maupun bangsanya. Dengan bersikap seperti itu ia telah menyangkali Tuhannya.

Banyak orang yang mengaku beriman, namun bertindak sebaliknya. Seperti Ahas, mereka menolak mengakui pertolongan Tuhan atas diri mereka. Mereka justru mengandalkan diri sendiri, orang lain, atau bahkan ilah-ilah dunia seperti harta dan kuasa. Pada akhirnya mereka akan menyingkirkan Tuhan sebagai Pemimpin hidup mereka dan berpaling menyembah Iblis. Tindakan mereka ini bukan hanya mendukacitakan hati Tuhan. Mereka juga dapat menjadi batu sandungan bagi orang-orang yang hendak setia mengikut Tuhan.

Camkan: Barang siapa memilih untuk menyembah uang, harta dan takhta berarti ia telah menolak Tuhan.



TIP #11: Klik ikon untuk membuka halaman ramah cetak. [SEMUA]
dibuat dalam 0.07 detik
dipersembahkan oleh YLSA