Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 20 dari 57 ayat untuk menajiskan (0.018 detik)
Pindah ke halaman: 1 2 3 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Mzm 106:38) (jerusalem: cemar) Pemujaan berhala mencemarkan menajiskan negeri, sehingga tidak dapat menjadi tempat kediaman Allah.
(0.88) (Kel 19:15) (jerusalem: bersetubuh) Persetubuhan menajiskan orang sehingga tidak boleh ikut serta dalam ibadat, bdk 1Sa 21:5.
(0.75) (1Sam 20:26) (jerusalem: tidak tahir) Orang yang dengan tidak sengaja menajiskan diri, menjadi najis hingga hari petang, Ima 15:16; Ula 23:11.
(0.75) (Yeh 44:18) (jerusalem: keringat) Keringat agaknya dianggap sesuatu yang menajiskan. Tetapi mungkin kata Ibrani yang biasanya berarti: keringat, di sini mempunyai arti lain yang tidak diketahui.
(0.71) (Im 21:1) (jerusalem: menajiskan diri) Menyentuh mayat memang menajiskan, Bil 6:9; 19:11-13; 31:19; bdk Hag 2:14. Aturan yang sama disajikan Yeh 44:25-27 Aturan bagi imam besar lebih ketat, bdk Ima 21:11.
(0.71) (Yoh 18:28) (jerusalem: gedung pengadilan) Ini terjemahan tepat dari istilah Yunani-Romawi: "pretorium", balai pengadilan wali negeri Roma
(0.63) (Mat 15:11) (full: ITULAH YANG MENAJISKAN ORANG. )

Nas : Mat 15:11

Lihat cat. --> Mr 7:18

[atau ref. Mr 7:18]

(0.63) (Yer 16:18) (jerusalem: perbuatan mereka yang keji) Harafiah: kekejian-kekejian. Yang dimaksudkan mungkin bukan perbuatan-perbuatan keji, tetapi berhala-berhala. Sama seperti bangkai dan mayat, dewa-dewa dan berhala-berhala menajiskan Tanah Suci.
(0.63) (Dan 1:8) (jerusalem: tak usah menajiskan diri) Melanggar hukum tentang makanan haram dan halal sama dengan menjadi murtad pada masa Antiokhus Epifanes, yang memaksakan kebudayaan Yunani, bdk 2Ma 6:18-7:42.
(0.63) (Hos 9:4) (jerusalem: menjadi najis) Mayat menajiskan segala makanan yang disediakan di rumah tempat mayat itu berada
(0.54) (Yeh 5:11) (full: ENGKAU MENAJISKAN TEMPAT KUDUS-KU. )

Nas : Yeh 5:11

Salah satu alasan utama murka Allah ditujukan kepada Yerusalem adalah karena mereka menajiskan Bait Suci dengan penyembahan berhala (lih. pasal Yeh 8:1-11:25). PB memperingatkan orang percaya terhadap dosa dahsyat yang sama. Rasul Paulus menyatakan bahwa "jika ada orang yang membinasakan bait Allah, maka Allah akan membinasakan dia" (1Kor 3:17); di dalam nas ini, bait Allah mengacu kepada sebuah gereja lokal atau sekelompok gereja. Orang menajiskan gereja Allah dengan mengambil bagian dalam ibadahnya sambil hidup di dalam dosa dan kebejatan, atau dengan memajukan ajaran yang tidak alkitabiah.

(0.53) (Yeh 20:30) (full: APAKAH KAMU MENAJISKAN DIRIMU. )

Nas : Yeh 20:30

Pertanyaan penting dalam pasal ini ialah, "Apakah kamu bangsa Israel akan terus menajiskan dirimu?" Orang percaya masa kini menghadapi aneka keputusan setiap hari apakah mengalah kepada keinginan berdosa dari sifat kemanusiaan mereka atau menyerahkan diri kepada Roh Kudus dan melayani kepentingan Kristus (Rom 6:11-14; Gal 5:16-25).

(0.53) (Yeh 36:20) (full: MENAJISKAN NAMA-KU YANG KUDUS. )

Nas : Yeh 36:20-22

Israel telah menajiskan nama Allah melalui kejahatan mereka, karena itu mereka dibinasakan; akibatnya, bangsa-bangsa melihat hal itu sebagai tanda kelemahan Tuhan. Karena itu Allah bermaksud untuk memulihkan Israel ke negeri itu, bukan terutama demi mereka, tetapi untuk mempertahankan kekudusan nama-Nya yang besar. Apabila waktu itu tiba, semua bangsa akan mengetahui bahwa Tuhan Israel yang berdaulat adalah satu-satunya Allah yang benar (ayat Yeh 36:23; bd. 1Raj 18:20-39).

(0.53) (Mrk 7:20) (full: HATI ORANG. )

Nas : Mr 7:20-23

Dalam bagian ini, "menajiskan" (ayat Mr 7:20) artinya terpisah dari hidup, keselamatan, dan persekutuan dengan Kristus karena dosa yang timbul dari hati. "Hati" dalam Alkitab adalah keseluruhan intelek, emosi, keinginan, dan kemauan

(lihat art. HATI).

Hati yang kotor akan menajiskan semua pikiran, perasaan, perkataan, dan perbuatan (Ams 4:23; Mat 12:34; 15:19). Yang diperlukan adalah hati yang baru dan diubah, hati yang diciptakan kembali menurut rupa Kristus (lih. Luk 6:45;

lihat art. PEMBAHARUAN).

(0.50) (Im 21:4) (jerusalem: Sebagai suami...) Maksud ayat ini kurang jelas dan barangkali naskah Ibrani rusak. Ada yang merubah kata baal (suami) menjadi libe'ulat baal, artinya: perempuan yang bersuami. Kalau demikian maka ayat ini membalikkan hukum yang tercantum dalam Ima 21:3: Dengan perempuan (kerabat) yang bersuami janganlah ia menajiskan diri.
(0.50) (2Sam 11:11) (jerusalem: tidur dengan isteriku) Uria tidak mau berseketiduran dengan isterinya oleh karena sedang berperang (perang suci: tabut perjanjian ikut ke medan perang, bdk 1Sa 4:3 dst). Orang yang berperang harus tahir, padahal persetubuhan menajiskan, bdk 1Sa 21:5.
(0.50) (Yeh 39:14) (jerusalem: mengubur orang-orang...) Dalam naskah Ibrani tertulis: mengubur orang-orang yang lewat, yaitu orang-orang... Terjemahan Indonesia menurut terjemahan Yunani
(0.50) (Mal 1:12) (jerusalem: menajiskannya) Aselinya kiranya tertulis: menajiskan Aku. tetapi ini dianggap kurang pantas sehubungan dengan Allah oleh para ahli Kitab Yahudi. Karenanya mereka merubah teksnya, sehingga yang dinajiskan ialah meja Tuhan (mezbah). Demikianpun terjadi dalam Mal 1:13, di mana "menyusahkan Aku" (terjemahan Indonesia: menyusahkannya. Sebuah contoh lain saduran semacam itu terdapat dalam Zak 2:8 (biji mataNya).
(0.50) (Mal 2:11) (jerusalem: Yehuda telah menajiskan tempat kudus) Dosa umat mencemarkan bait Allah
(0.50) (Mat 27:59) (jerusalem: kain lenan yang putih bersih....kubur yang baru) (Mat 27:60) Kedua hal itu menonjolkan bahwa Yesus dikubur dengan khidmat. Kubur yang baru itu juga menerangkan, mengapa Yesus dapat dikubur, sebab seseorang yang menjalani hukuman mati tidak boleh dikubur dalam kubur yang sudah dipakai, kalau-kalau mayat orang hukuman itu menajiskan tulang-tulang orang benar, yang dikubur di situ.


TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.08 detik
dipersembahkan oleh YLSA