Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 6 dari 6 ayat untuk memberi pimpinan AND book:23 (0.002 detik)
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Yes 28:23) (sh: Allah mengambil alih. (Sabtu, 21 November 1998))
Allah mengambil alih.

Allah mengambil alih.
Setelah para pemimpin tak lagi mampu menjadi teladan, siapakah yang akan membawa umat Tuhan untuk hidup taat? Di tengah kemelut kurangnya teladan para pemimpin, Allah berbicara melalui Yesaya, bahwa Dia sendiri yang akan menjadi Pemimpin Israel. Ia akan menaruh segala hukum-Nya dalam hati seluruh umat. Ia akan mengingatkan melalui firman yang Ia taruh dalam hati umat-Nya itu. Bangsa kita kini pun menghadapi masalah yang sama. Sangat sulit menemukan pemimpin yang patut diteladani dalam ketaatan pada hukum Allah. Karena sekadar memenuhi kebutuhan, dipilihlah pemimpin "asal jadi". Percayalah, di tengah situasi seperti ini, Allah akan tampil, mengambil-alih pimpinan (ayat memberi+pimpinan+AND+book%3A23&tab=notes" ver="">26, 29). Sungguh suatu penghiburan!

Firman yang menjadi daging. Krisis kepemimpinan, kurangnya pembinaan dalam jemaat, dll., dapat dijadikan alasan untuk mengambil keputusan salah. Gereja membutuhkan pemimpin yang mampu mempolakan dan mempertanggungjawabkan kehidupan rohaninya di hadapan Allah. Firman yang menjadi daging itu menopang dan memberi hikmat. Roh Kudus dicurahkan kepada setiap orang percaya untuk menolong mengerti tentang Kristus. Yang terpenting sekarang adalah bahwa setiap orang percaya perlu aktif membaca Alkitab dan merenungkan firman Tuhan sebagai bukti Roh ada dalam dirinya.

(0.97) (Yes 13:17) (ende)

Orang Media agak lama bersekutu dengan Babel lawan Asjur. Kemudian mereka takluk kepada orang2 Parsi dan dibawah pimpinan Cyrus mereka merebut Babel th. 538. Penjerbuan Babel tidak mau menerima upeti dan penungkul jang disampaikan untuk terluput dari perampasan.

(0.80) (Yes 55:8) (full: RANCANGAN-KU BUKANLAH RANCANGANMU. )

Nas : Yes 55:8

Rancangan dan jalan Allah tidak sama dengan rancangan manusia biasa. Tetapi hati dan pikiran manusia dapat dibaharui dan diubah dengan mencari Dia (bd. Rom 12:1-2); lalu pikiran dan jalan kita akan mulai selaras dengan jalan-Nya. Keinginan kita yang terbesar seharusnya hidup selaras dengan citra Tuhan kita sehingga segala sesuatu yang kita lakukan menyenangkan Allah yang kita layani. Kita dapat melakukan hal ini dengan tetap tinggal di dalam firman-Nya dan menanggapi pimpinan Roh Kudus

(lihat cat. --> Rom 8:5-14;

lihat cat. --> Yak 1:21).

[atau ref. Rom 8:5-14; Yak 1:21]

(0.76) (Yes 30:1) (sh: Siapa yang dapat dipercayai? (Selasa, 24 November 1998))
Siapa yang dapat dipercayai?

Siapa yang dapat dipercayai?
Dalam kegetiran dan kegentingan situasi bangsa Israel, keputusan cepat mengatasi ketegangan ini harus segera diambil. Sayangnya, mereka lebih menaruh harap kepada bangsa Mesir daripada kepada Allah. Mesir dianggap pintar, berpengalaman, piawai dalam mengatur strategi, dan paling berkuasa saat itu. Diyakini bahwa dengan kekuasaannya, bangsa Mesir dapat melindungi mereka dari serangan musuh Israel. Apakah harapan itu terpenuhi? Ternyata Allah mematahkan harapan mereka. Melalui Yesaya, Tuhan mengingatkan bahwa Mesir adalah bangsa yang tidak mengenal Tuhan, bebal, dan pendusta (ayat 8-10). Hanya kepada Tuhanlah, Israel seharusnya berharap. Kesetiaan dan kemahakuasaan-Nya telah terbukti benar dan berdaulat.

Jangan lupakan Tuhan. Dalam keadaan terjepit dan terancam, betapa sering manusia mengalihkan perhatiannya pada kekuatan manusia. Tuhan diabaikan! Hal ini tentu saja mendukakan hati Allah. Bagaimana supaya kita dapat terhindar dari dosa Israel tersebut? Percaya dan arahkanlah hati pada pimpinan Tuhan. Itulah harapan satu-satunya, yang takkan pernah luntur, dan yang membuahkan kedamaian. Selanjutnya, yakinilah bahwa kita akan melihat bagaimana Allah akan bertindak, mengatasi setiap masalah dalam kehidupan.

Doa: Tuhan, arahkanlah mata kami untuk selalu tertuju kepada-Mu.

(0.76) (Yes 51:9) (sh: Tuhan membebaskan (Selasa, 23 Februari 1999))
Tuhan membebaskan

Tuhan membebaskan. Kehidupan bangsa Israel yang dijajah berbagai bangsa, pasti menempatkan mereka pada keadaan penuh dengan penderitaan, tekanan dan ketakutan. Bila tak berujung, maka hal ini bisa menimbulkan trauma berkepanjangan. Tetapi kini, keadaan sudah berubah. Betapa tidak! Tuhan berbicara, mengundang umat-Nya yang tertunduk di bawah hukuman-Nya, untuk menegakkan kepala. Tidak selamanya tangan-Nya terangkat dalam murka. Tuhan mencanangkan pembebasan, pengampunan dosa.

Konsekuensi pembebasan. Siapakah pada masa kini yang tak memikul beban? Anak muda yang harus menggalang masa depan dan hanya melihat kesuraman; orang tua yang oleh keadaan ekonomi menemui jalan buntu dalam usahanya; para pimpinan yang tak menemukan jalan keluar untuk mencegah terjadinya PHK, dlsb. Keadaan yang seolah tak berujung. Tetapi Tuhan angkat bicara. Kuasa yang telah membebaskan umat-Nya akan membebaskan kita pula. Percayakanlah keseluruhan hidup kita kepada-Nya, tentunya dengan konsekuensi, umat dituntut untuk berbicara, bersyukur dalam puji, memberitakan sukacita yang dari-Nya.

Renungkan: "Siapa menyembunyikan pelanggarannya tak akan beruntung, tetapi siapa mengakuinya dan meninggalkannya akan disayangi".

(0.74) (Yes 51:17) (sh: Bangkit, sambutlah keselamatan! (Sabtu, 20 Agustus 2005))
Bangkit, sambutlah keselamatan!

Bangkit, sambutlah keselamatan! Allah menghukum bukan untuk membinasakan. Ia adil, karena itu perbuatan dosa harus dihukum. Namun, Ia adalah Allah yang Maha Kasih. Setelah hukuman diberikan Allah kembali mengampuni dan menyelamatkan.

Umat Allah telah ditawan ke Babel sebagai hukuman karena mereka memberontak terhadap Allah. Penderitaan berat karena hukuman itu telah mereka alami. Setelah puluhan tahun ditawan di Babel, Allah melihat umat-Nya tentu sudah menyadari kesalahan-kesalahan mereka dan merasa kapok. Oleh karena itu, kini tiba saatnya mereka harus bangkit kembali untuk menyongsong masa depan yang baru dan yang penuh pengharapan. Hukuman Allah atas mereka akan segera berakhir. Cawan murka Allah atas umat-Nya akan segera dialihkan kepada bangsa yang telah menindas mereka selama ini (ayat memberi+pimpinan+AND+book%3A23&tab=notes" ver="">51:17-23).

Umat Allah dipanggil untuk menyambut kabar baik keselamatan itu dengan sikap yang sepadan (ayat memberi+pimpinan+AND+book%3A23&tab=notes" ver="">52:1-2) karena janji penyelamatan itu datangnya dari Allah sendiri (ayat 3-6). Allah mengutus seorang Pemberita Kabar Baik (Ibr. mebaser). Kedatangannya dari atas bukit-bukit untuk menyampaikan Kabar Baik (Ibr. bissar) harus disambut dengan sorak sorai dan sukacita sebab Allah telah menebus umat-Nya dan membawa mereka kembali ke Sion (ayat 7-10). Oleh karena itu, mereka disuruh untuk meninggalkan semua hal yang najis dan mengikuti pimpinan Allah menuju Yerusalem (ayat 11-12).

Sama seperti Israel, umat Tuhan masa kini pun dipanggil untuk menyambut kabar baik keselamatan secara sepadan. Sambutlah keselamatan itu dengan sukacita dan ucapan syukur. Tentu saja, kita harus menanggalkan semua dosa dan perbuatan jahat, lalu mengenakan kekudusan. Jangan lagi hidup dalam kenajisan perbuatan-perbuatan yang tidak berkenan kepada Allah karena Dia sudah menebus kita. Ikut Dia dengan setia maka Dia akan memimpin jalanmu senantiasa.

Renungkan: Bangkitlah dan nyatakan keselamatan dalam hidupmu dengan mempraktikkan kebenaran.



TIP #34: Tip apa yang ingin Anda lihat di sini? Beritahu kami dengan klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.08 detik
dipersembahkan oleh YLSA