Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 5 dari 5 ayat untuk memakan lebih banyak tempat AND book:[1 TO 39] AND book:15 (0.003 detik)
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Ezr 8:17) (jerusalem: dan saudara-saudaranya) Ini menurut 3Ezr 8:45 dan terjemahan-terjemahan kuno. Dalam naskah Ibrani tertulis: saudaranya
(0.97) (Ezr 2:1) (jerusalem) Daftar ini juga terdapat dalam Neh 7 dan 3Ezr 5. Tetapi ada perbedaan-perbedaan dalam nama-nama dan angka-angka dan juga dalam ungkapan: bani.... :orang-orang.... Sebenarnya daftar Ezra, Nehemia dan 3Ezra adalah tiga salinan dari daftar yang sama. Kadang-kadang daftar 3Ezra nampaknya lebih dekat pada yang asli dari pada Ezra dan Nehemia. Tetapi tidak baik daftar yang satu dipakai untuk memperbaiki daftar yang lain. daftar yang majemuk ini mengelompokkan orang-orang baik sesuai dengan keluarganya, maupun menurut tempat asalnya. Daftar ini sebetulnya berasal dari sebuah pendaftaran penduduk Yehuda yang dibuat di masa jauh sesudah kaum buangan yang pertama kembali. Si Muwarikh memanfaatkan daftar itu untuk melengkapi kisahnya mengenai kembalinya kaum buangan, Ezra 2, dan untuk melengkapi ceriteranya mengenai kota Yerusalem yang kembali didiami, Neh 7.
(0.95) (Ezr 3:1) (sh: Altar Allah adalah nomor satu (Kamis, 2 Desember 1999))
Altar Allah adalah nomor satu

Bila mereka yang tetap ingin tinggal di Babilonia memiliki alasan sendiri, maka bagi mereka yang ingin kembali pun memiliki alasan sendiri. Tentunya alasan tersebut berbeda makna dan kepentingannya. Mereka yang memutuskan untuk kembali memiliki semangat nasionalisme dan kesungguhan hidup spiritualitas agama mereka. Mereka datang dari berbagai kota dan berkumpul sebagai satu bangsa di Yerusalem untuk menyembah di altar Allah. Demi semua itu mereka tak segan-segan meninggalkan segala urusan pekerjaan mereka. Mereka lebih memilih mengutamakan dan mendahulukan altar Allah. Bahkan mereka pun tidak takut terhadap musuh-musuh mereka. Sikap ini mengingatkan kita pada nenek moyang bangsa Israel, yakni Abraham, yang tak pernah lupa untuk mendirikan altar Allah di mana pun ia berada.

Tempat Allah adalah terdepan. Ketika tiba di Yerusalem, mereka menjumpai reruntuhan dan semak ilalang. Pekerjaan berat menghadang di depan mereka. Apa yang mereka lakukan adalah tepat sekali, yaitu mereka mendahulukan Allah, pulang ke Yerusalem dan membangun kembali kota itu. Apa pun kesulitan yang menghadang kita, tetaplah berkomitmen untuk mendahulukan Allah. Dengan demikian pujian dan sukacita akan memenuhi hati kita.

(0.78) (Ezr 8:15) (jerusalem: Ahawa) Tidak diketahui di mana letaknya tempat ini. "Sungai" ialah terusan pengairan.
(0.69) (Ezr 8:21) (full: AKU MEMAKLUMKAN PUASA. )

Nas : Ezr 8:21

Berpuasa berarti tidak makan untuk jangka waktu terbatas

(lihat cat. --> Mat 6:16).

[atau ref. Mat 6:16]

Umat PL Allah berpuasa untuk menunjukkan kerendahan hati, penyangkalan diri, dan kepatuhan kepada Allah serta mencari kasih karunia, pertolongan, perlindungan, dan perkenan dari-Nya (ayat Ezr 8:21,31). Berpuasa dilakukan ketika mereka

  1. (1) tertekan oleh kesusahan yang berat (2Sam 12:16-23; 1Raj 21:20-27; Mazm 35:13; 69:11);
  2. (2) sedang menyembah Allah pada Hari Pendamaian (bd. Im 16:29-31; Im 23:26-32);
  3. (3) ingin menunjukkan pertobatan dan penyesalan (1Raj 21:27-29; Neh 9:1-2; Yoel 2:12-13; Yun 3:4-10);
  4. (4) sedang berhadapan dengan bahaya (2Taw 20:3; Ezr 8:21-23), penyakit (2Sam 12:15-16), dan kematian (1Sam 31:13);
  5. (5) sedang mempersiapkan diri untuk pelayanan (Kel 34:28; Ul 9:9-18), dan
  6. (6) mencari Allah untuk pembaharuan dan pemulihan (Dan 9:3-19).


TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA