Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 21 - 40 dari 256 ayat untuk lahir (0.001 detik)
Pindah ke halaman: Sebelumnya 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 Selanjutnya Terakhir
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.50) (2Taw 30:20) (ende)

Disini (2Ta 30:19-20) dua hal nampak jakni: doa manusia berpengaruh pada Allah; ketahiran lahir dalam ibadah bukan hal jang paling penting. Lebih penting ialah rasa hati jang baik (mentjari Allah).

(0.50) (Hos 6:6) (ende)

Anggapan jang biasa pada para nabi: Ibadah hati djauh lebih penting daripada ibadah lahir sadja. Itu baru bermakna bila disertai tjinta kepada Allah dan kepatuhan kepada hukumNja (pengetahuan).

(0.50) (Yoh 8:41) (ende: Bukan lahir dari zinah)

kami bukan orang jang murtad, melainkan turunan Abraham sedjati dan setia kepada Allah. Dalam bahasa Perdjandjian Lama kata "berzinah" sering digunakan dalam arti: tidak setia lagi terhadap Perdjandjian Allah dengan umat Israel, atau murtad dari Allah.

(0.50) (Kej 37:10) (jerusalem: ibumu) Menurut Kej 35:19 Rahel sudah meninggal. Ceritera ini agaknya menuruti sebuah tradisi lain. Menurut tradisi lain ini Rahel baru kemudian meninggal dan Benyamin baru kemudian lahir, Kej 37:3; 43:29.
(0.50) (Kel 1:16) (jerusalem: waktu anak itu lahir) Terjemahan ini tidak pasti. Naskah Ibrani kurang jelas. Secara harafiah berbunyi: kedua batu. Mungkin dimaksudkan tempat perempuan bersalin, tetapi mungkin juga tersinggung kemaluan bayi (buah pelir).
(0.50) (Yeh 16:6) (jerusalem) Anak yang lahir itu (Israel) dibiarkan tidak terurus dan najis karena darah dan ia setengah liar hingga saat perjanjian diikat di gunung Sinai yang digambarkan sebagai pernikahan, Yeh 16:8 dst.
(0.50) (Kis 5:36) (jerusalem: si Teudas) Pemberontak Teudas dan Yudas (bdk Kis 5:37) disebutkan juga oleh sejarawan Yahudi Yosefus. Tetapi waktu yang ditentukan oleh Yosefus kurang pasti. Kedua pemberontakan tsb. kiranya terjadi sekitar waktu Yesus lahir.
(0.50) (Rm 5:19) (jerusalem: semua orang menjadi orang benar) Ini tidak hanya dalam penghakiman terakhir (menurut Paulus pembenaran sekarang sudah terjadi, bdk Rom 1:5, dll) tetapi sekedar orang lahir kembali dalam Kristus Yesus.
(0.50) (1Yoh 5:18) (jerusalem) Tiga kalimat ini semua dibuka dengan: Kita tahu. Tersimpul di dalamnya semua kepastian dan pengharapan Kristen yang diutarakan dalam surat ini.
(0.42) (Rm 9:25) (ende)

Nabi Ose disuruh Allah (Hos 1:11) menambahkan puteranja jang baru lahir "Bukan kaumku" untuk mendjadi lambang guna memperingatkan kaum Israel (keradjaan utara), jang tidak setia lagi, bahwa mereka terkutjil dari kaum pilihan. Dan untuk maksud sama ia disuruh menamakan puterinja jang baru lahir "Tak-tertjinta". Tetapi nubuat itu selandjutnja (Hos 2:13) menjatakan, bahwa mereka akan bertobat, lalu nama-nama itu segera diganti dengan "Kaumku" dan "Tertjinta". Paulus menafsirkan peristiwa itu sebagai pelambang jang menubuatkan, bahwa segala bangsa jang tidak termasuk kaum pilihan, akan bertobat dan mendjadi putera Allah.

(0.42) (Kej 21:5) (full: ISHAK, ANAKNYA LAHIR. )

Nas : Kej 21:5

Ishak, anak perjanjian, akhirnya lahir. Melalui Ishak, Allah akan melanjutkan perjanjian-Nya dengan Abraham (ayat Kej 21:12; 17:19). Dua puluh lima tahun berlalu sebelum Allah menggenapi janji-Nya kepada Abraham (bd. Kej 12:4). "Tuhan adalah baik bagi orang yang berharap kepada-Nya" (Rat 3:25); pada saat-Nya sendiri Dia menggenapi janji-janji-Nya.

(0.42) (1Yoh 5:1) (jerusalem: dia yang lahir dari padaNya) Barangsiapa mengasihi Allah, mengasihi anak-anakNya. Maka kasih kepada Allah berwujud kasih kepada sesama manusia. Kasih kepada sesama itu membuktikan kesungguhan kasih kepada Allah, 1Yo 5:2-3; bdk 1Yo 2:3-5; 3:22-24; Yoh 13:34+; Yoh 15:10-14; Mat 22:36-40 dsj; Rom 13:9; Gal 4:14. Jadi pada pokoknya ikanlah yang menjadi hakim kasih, sebab melalui iman orang lahir dari Allah, 1Yo 3:1; Yoh 1:12+.
(0.40) (Kej 26:1) (ende)

Tjerita dari tradisi J. ini suatu doublet (kembaran) dari Kej 12:10-20 (Ibrahim) dan parallel dengan fasal 20(Kej 20) (tradisi E). Letaknja disini tidak begitu baik, karena Rebeka dianggap belum mempunjai anak (lihat tjatatan pada Kej Kej 12:11). Tetapi ditjeritakan disini sesudah Esau dan Jakub lahir, untuk mendjelaskan, bahwa Rebeka setjara chusus dilindungi oleh Tuhan, demi keturunannja.

(0.40) (Kej 30:32) (ende)

Kebanjakan domba berwarna putih, dan kambing berwarna hitam. Sekarang Jakub mengusulkan, supaja domba-domba hitam dan kambing-kambing berbintik-bintik putih, jang masih akan lahir, diberikan kepadanja sebagai upah. Laban boleh terlebih dulu memisahkan semua domba hitam dan semua kambing berbintik-bintik dari kawanannja, sehingga hanja tinggal domba-domba dan kambing-kambing jang biasa.

(0.40) (Kel 19:16) (ende)

Gedjala-gedjala alam jang amat dahsjat ini menundjukkan, bahwa Jahwe adalah Tuhan alam semesta; menjadarkan umat Israel akan Mahakuasa Tuhan, dan ketidak-mampuan manusia serta tergantungnja dari tuhan (lihat Kel 13:21 tjatatan dan bandingkan 1Ra 19:11-12). Bunji Maz 29). Tetapi ini semua hanjalah tanda-tanda lahir dari Perwahjuan baru (lih. Kel 3:2 tjatatan).

(0.40) (Rut 1:11) (ende)

Na'omi ingat akan hukum, jang menjuruh saudara memperisteri djanda saudaranja, jang meninggal tanpa anak laki2. Anak2 Na'omi, jang mungkin akan lahir adalah saudara2 Mahlon dan Kiljon, suami 'Orpa dan Rut, hingga wadjib memperisteri kedua djanda ini.

(0.40) (Ayb 14:4) (ende)

Ijob menerima, bahwa manusia "nadjis" (rituil) karena lahir dari wanita, jang menurut hukum Musa (Ima 15:19-20; 12:2-3) nadjis, waktu bersalin. Tetapi kenadjisan ini disertai oleh kelemahan susila, jang dipergunakan Ijob disini sebagai suatu maaf untuk manusia jang bersalah.

Adjaran tentang dosa asal jang tepat disini belum terdapat, tetapi pikiran2 sematjam ini menjediakan adjaran ini.

(0.40) (Mzm 22:9) (ende)

Rupanja pengarang disini berpikir akan adat kuno jaitu: Ajah baji jang baru lahir, mengangkatnja lalu menjerahkan kepada ibunja.

Demikian ia mengakui anak itu sebagai anaknja sendiri jang mau dipeliharanja. Bila ajah tidak berbuat demikian, maka anak itu ditolaknja. Allah berlaku terhadap si pengarang sebagai ajahnja, hingga Ia se-akan2 wadjib menolong dan tidak mempermalukan kepertjajaannja.

(0.40) (Yoh 9:5) (ende: Akulah tjahaja dunia)

Setelah Jesus bersabda demikian, Iapun mulai bertindak memberikan tjahaja djasmani kepada orang jang lahir buta itu. Tetapi pemberian tjahaja djasmani itu didjadikan Jesus pelambang pemberian jang lebih penting lagi, jaitu tjahaja Ilahi jang abadi. Jesus menggunakan mukdjizat ini sebagai kesempatan untuk menginsjafkan orang Jahudi akan kebutaan hati mereka, terhadap tjahaja kebenaran jang njata datang dari Allah.



TIP #22: Untuk membuka tautan pada Boks Temuan di jendela baru, gunakan klik kanan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA