Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 7 dari 7 ayat untuk ia dianggap AND book:28 (0.001 detik)
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Hos 1:2) (full: PEREMPUAN SUNDAL. )

Nas : Hos 1:2

Hubungan Allah dengan Israel sering kali disamakan dengan ikatan pernikahan (mis. Yes 54:5; Yer 3:14; bd. Ef 5:22-32). Tindakan Israel "membelakangi Tuhan" untuk menyembah dewa-dewa dianggap oleh Allah sebagai ketidaksetiaan atau perzinaan rohani. Pernikahan Hosea akan menjadi pelajaran peraga bagi kerajaan utara yang tidak setia. Gomer mungkin sekali bukan seorang pelacur ketika menikah, tetapi kemudian ia akan melakukan perzinaan dan kebejatan jasmaniah, mungkin sebagai pelacur di kuil Baal. Meninggalkan Tuhan bukan hanya membawa dia kepada penyembahan palsu tetapi juga kepada norma kesusilaan yang makin rendah. Pola kehidupan tunasusila yang sama dapat dilihat dewasa ini manakala umat Allah berbalik dari pengabdian sejati kepada-Nya

(lihat cat. --> Ams 5:3).

[atau ref. Ams 5:3]

(0.89) (Hos 9:3) (bis: makanan haram)

makanan haram: Di dalam hukum-hukum Musa, orang dilarang makan makanan tertentu yang dianggap haram oleh agama (Lihat Im. 11).

(0.83) (Hos 2:12) (jerusalem: pohon anggurnya dan pohon aranya) Ini sebuah rumus lazim yang menunjuk keadaan damai, aman dan sejahtera seperti di zaman pemerintahan Salomo (1Ra 4:25). Di zaman Mesias keadaan akan demikian pula, Mik 4:4; Zak 3:10. Di sini ungkapan itu menunjuk kesejahteraan yang membuat umat Israel menjadi murtad, bdk Ula 8:11-20, dan mendorong mereka berbakti kepada dewa-dewa yang dianggap asal kesejahteraan (pertanian) itu, Hos 2:4,11.
(0.80) (Hos 2:14) (jerusalem: membujuk dia) Kata ini perlu dimengerti dengan arti yang sepenuh-penuhnya yaitu: membujuk orang, berusaha menyelewengkannya dari jalan yang harus ditempuhnya, bdk Hak 13:14. Kata itu dipakai juga berhubung seorang laki-laki yang membujuk seorang gadis, Kel 22:16 bdk Yer 20:7
(0.80) (Hos 2:16) (jerusalem: Baalku) Suami juga disebut baal. Nama baal itu dahulu memang banyak dipakai dalam nama diri orang, bdk 1Sa 14:49+; 2Sa 2:8, dll; 1Ta 8:33; 9:39-40, dll. Ini tidak mengandung pemujaan berhala yang juga disebut baal (artinya: tuan, majikan) sebab "baal" yang dimaksud ialah TUHAN sendiri. Orang yang bernama... baal dibaktikan kepada Tuhan. Tetapi di kemudian hari nama baal dianggap jelek oleh karena mengingatkan dewa-dewa baal yang dipuja di negeri Kanaan, Hak 2:13+. Karena itu Hosea melarang memakai nama baal itu, Hos 2:16. Pengertian sebutan baal dengan sebutan suami menyarankan bahwa selanjutnya tekanan terletak pada kemesraan hubungan suami-isteri dan tidak pada takluknya isteri kepada suaminya (baal= tuan, majikan), bdk Yoh 15:15.


TIP #20: Untuk penyelidikan lebih dalam, silakan baca artikel-artikel terkait melalui Tab Artikel. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA