Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 20 dari 21 ayat untuk hari demi hari AND book:[1 TO 39] AND book:28 (0.005 detik)
Pindah ke halaman: 1 2 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Hos 2:13) (jerusalem: hari-hari) Ialah hari-hari besar yang dirayakan untuk menghormati Baal.
(0.96) (Hos 9:7) (jerusalem: hari-hari penghukuman) Bdk Ams 3:2+.
(0.91) (Hos 8:1) (sh: Lain di mulut lain di hati (Rabu, 10 November 2004))
Lain di mulut lain di hati

Pernah melihat gambar pria dan wanita yang berangkulan, sementara itu seorang wanita lain duduk di samping pria itu? Ternyata dengan tangan yang satu lagi (lewat belakang tentunya), jari pria itu menggenggam jemari wanita lain itu.

Inilah yang dilakukan Israel terhadap Tuhannya. Bagaikan sepasang kekasih, Israel mengeluarkan kata-kata, "Aku mengasihi Engkau." Akan tetapi, pada saat yang sama Israel berselingkuh dengan ilah lain (ayat hari+demi+hari+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">4) dan melakukan berbagai tindak kejahatan (ayat hari+demi+hari+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">3). Israel mengabaikan pengajaran dan perintah Tuhan (ayat hari+demi+hari+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">1, 12) dengan cara berbuat semau mereka sendiri (ayat hari+demi+hari+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">4-6). Mereka juga menodai hubungan dengan Tuhan secara memalukan dan menjijikkan. Itu sebabnya, Tuhan menolak dan merendahkan ibadah mereka (ayat hari+demi+hari+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">11a, 13). Ibadah lahiriah itu hanya menambah panjang daftar dosa mereka (ayat hari+demi+hari+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">11b) sebab tidak disertai ketaatan (ayat hari+demi+hari+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">12). Maka menurut Tuhan, apa yang mereka lakukan adalah ibarat mereka sedang menabur angin, sehingga mereka akan menuai puting beliung. Artinya, karena Israel sedang menabur dosa maka mereka akan menuai kehancuran dan penghukuman-Nya (ayat hari+demi+hari+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">7). Kehancuran Israel akan menjadi kenyataan ketika Raja Asyur menghancurkan mereka tahun 722-723 sM (ayat 2Raj. 17:7-23). Asyur dan Mesir adalah dua negara adi kuasa yang silih berganti menjadi andalan Israel. Namun, yang terjadi, justru Israellah yang dihancurkan oleh Asyur.

Tuhan adalah kekasih Israel yang menuntut kesetiaan mereka, dan akan menghakimi Israel bila Israel "berselingkuh" dengan ilah lain. Demikian juga, hari ini Tuhan meminta kita memelihara komitmen kesetiaan total kepada Tuhan Yesus Kristus. Ia telah lebih dulu mengasihi dan berkorban demi pengampunan kita. Tunjukkan kesetiaan kita ini melalui perbuatan. Buktikan komitmen itu dengan hidup yang bersih, jujur, dan adil.

Tekadku: Aku harus menyatakan kesetiaanku dengan tidak mengantikan kedudukan Tuhan di hati. Aku akan menjauhi andalan-andalan selain Tuhan. Singkirkan bukan saja dosa-dosa kasar dan besar, tetapi juga dosa-dosa terselubung yaitu kerohanian semu, kemunafikan, ketergantungan pada diri sendiri.

(0.86) (Hos 9:5) (ende)

Hari rayapun dihapuskan, sebab diluar negeri tak dapat dirajakan semestinja.

(0.83) (Hos 9:5) (jerusalem: hari raya TUHAN) Yang dimaksud agaknya hari raya Pondok Daun. Dalam pembuangan hari besar itu tidak dapat dirayakan oleh karena harus diadakan "di hadapan TUHAN", Kel 23:16, dst.
(0.80) (Hos 10:15) (jerusalem: Pada waktu fajar) Pertempuran kerap kali dimulai dini hari, Hak 9:34-37; Maz 46:6; Yes 17:14. Karena itu Allahpun dini hari memberi keselamatan (kemenangan) atau menghukum dengan membiarkan tentara dikalahkan.
(0.77) (Hos 1:11) (ende: Jizre'el)

Nabi main2 dengan makna kata ini (Jahwe menabur): besar, luhurlah hari Jahwe akan menabur Israil kembali.

(0.77) (Hos 6:2) (ende)

Tidak sedikit pudjangga geredja dahulu mengartikan ajat ini sebagai nubuat tentang djaman al-Masih serta kebangkitanNja. Tetapi maksud jang sebenarnja ialah: Rakjat dengan sembrono mengharapkan pertolongan Jahwe jang segera harus datang djuga (dua hari, hari ketiga = lekas). Lalu ia akan "bangkit" dan akan "dihidupkan" dari keruntuhan nasional dan akan lepas dari segenap bahaja.

(0.76) (Hos 6:2) (jerusalem: pada hari yang ketiga ia akan membangkitkan kita) Bdk Yeh 37. Ungkapan "pada hari yang ketiga" (bdk Ams 1:3 karena tiga perbuatan jahat Damsyik, bahkan empat) berarti: jangka waktu yang pendek. Mulai dengan Tertulianus tradisi Kristen mengetrapkan ayat ini pada kebangkitan Yesus "pada hari yang ketiga". Tetapi Perjanjian baru tidak mengutip ayat ini. Berhubungan kebangkitan Yesus Perjanjian baru mengutip Yunus (Yun 2:1; Mat 12:40) yang tiga hari lamanya tinggal dalam perut ikan. Namun demikian mungkin pemberitaan semula dan syahadat pada rasul yang berkata tentang kebangkitan Yesus pada hari ketiga "sesuai dengan Kitab Suci" (1Ko 15:4; bdk Luk 24:46) berpikir kepada Hos 6:2 yang ditafsirkan sesuai dengan patokan ilmu tafsir di zaman itu.
(0.75) (Hos 10:8) (jerusalem: Timbunilah kami) Melihat malapetaka dahsyat yang melenyapkan segenap penghidupannya orang Israel mengingatkan hari kiamat saja terjadi. Begitulah Yesuspun mengutip ayat ini. Luk 23:30; bdk Wah 6:16.
(0.75) (Hos 1:10) (jerusalem: seperti pasir laut) Ini mengulang janji kepada bapa-bapa bangsa sebagaimana disajikan oleh tradisi Yahwista (Kej 32:12) dan tradisi Elohista (Kej 22:17)
(0.72) (Hos 7:3) (ende)

Bagian ini menggambarkan tjaranja radja Israil dibunuh oleh pendjawat2nja, meskipun lukisan tidak begitu terang. Di-tengah2 suatu pesta anggur, radja dibunuh dengan tjara jang kotor dan litjik. Para pembunuh dibandingkan dengan api pembakaran jang malam hari berlangsung terus dan tersembunji dalam unggun, tetapi pagi harinja ber-kobar2 dengan hebatnja. Selama pesta berlangsung para pembunuh menjembunjikan niatnja, tetapi setelah radja mabuk, mereka bertindak.

(0.72) (Hos 1:11) (full: BESAR HARI YIZREEL ITU. )

Nas : Hos 1:11

Yizreel artinya "Allah memencarkan" dan di sini dipakai dalam arti yang agak berbeda dari ayat Hos 1:4. Allah akan memencarkan umat-Nya (ayat Hos 1:4), tetapi kelak Dia akan membawa mereka keluar dari negeri ke mana mereka terpencar dan akan menabur mereka dalam negeri sendiri, sebagaimana seorang petani menebarkan benihnya.

(0.71) (Hos 1:5) (jerusalem: lembah Yizreel) Lembah di sekitar kota (benteng) Megido ini terletak pada ujung jalan yang datang dari daerah pesisir. Ia menjadi tempat lalu lintas biasa antara negeri Mesir dan negeri Asyur. Karena itu lembah itu sering menjadi medan pertempuran, bdk Hak 4:12-16; 6:33; 1Sa 28:4; 2Ra 23:29. Di situpun ditempatkan pertempuran di akhir zaman, Zak 12:11; Wah 16:16. tetapi lembah itupun tanah yang subur (ini terungkap dalam namanya Yezreel=Allah menabur), sehingga dapat melambangkan janji Allah mengenai kelahiran suatu umat yang baru, Hos 2:21-22. Itulah "Hari Yizreel", Hos 1:11.
(0.69) (Hos 6:2) (full: IA AKAN MENGHIDUPKAN KITA SESUDAH DUA HARI. )

Nas : Hos 6:2-3

Pertobatan yang ikhlas oleh umat Allah akan mendatangkan pembaharuan kehidupan rohani. Kemudian, ketika mereka lebih mengenal Tuhan, Dia akan datang bagaikan hujan, membawa berkat dan kehidupan rohani selanjutnya. Air sering kali dipakai sebagai lambang atau contoh Roh Kudus (lih. Yoh 7:37-39;

lihat cat. --> Mazm 1:3).

[atau ref. Mazm 1:3]

Hujan di musim semi adalah hujan yang turun semasa membajak dan menanam; keduanya melambangkan karya Roh Kudus dalam PL

(lihat art. ROH KUDUS DI DALAM PERJANJIAN LAMA).

Hujan di musim dingin turun pada masa menuai; hujan ini melambangkan karya Roh Kudus pada zaman gereja.

(0.69) (Hos 13:14) (full: AKAN KUTEBUSKAH MEREKA DARI PADA MAUT? )

Nas : Hos 13:14

Janji Allah untuk menebus bangsa itu dari maut berarti bahwa kaum sisa akan selamat

(lihat cat. --> Hos 11:5).

[atau ref. Hos 11:5]

Maksud Allah tidak berubah. Ia masih Penebus dari maut, kubur dan neraka, dan Ia siap melepaskan sekarang. Puncak penebusan akan terjadi pada hari kebangkitan. Kematian dan kuburan merupakan penguasa yang kejam, tetapi keduanya tidak bisa menggagalkan maksud Allah bagi umat-Nya. PB menunjuk kepada kebangkitan Kristus sebagai jaminan kemenangan Allah (1Kor 15:54-55;

lihat art. KEBANGKITAN TUBUH).

(0.69) (Hos 2:16) (jerusalem: Baalku) Suami juga disebut baal. Nama baal itu dahulu memang banyak dipakai dalam nama diri orang, bdk 1Sa 14:49+; 2Sa 2:8, dll; 1Ta 8:33; 9:39-40, dll. Ini tidak mengandung pemujaan berhala yang juga disebut baal (artinya: tuan, majikan) sebab "baal" yang dimaksud ialah TUHAN sendiri. Orang yang bernama... baal dibaktikan kepada Tuhan. Tetapi di kemudian hari nama baal dianggap jelek oleh karena mengingatkan dewa-dewa baal yang dipuja di negeri Kanaan, Hak 2:13+. Karena itu Hosea melarang memakai nama baal itu, Hos 2:16. Pengertian sebutan baal dengan sebutan suami menyarankan bahwa selanjutnya tekanan terletak pada kemesraan hubungan suami-isteri dan tidak pada takluknya isteri kepada suaminya (baal= tuan, majikan), bdk Yoh 15:15.
(0.68) (Hos 2:1) (sh: Perselingkuhan Israel semakin diperjelas lagi (Senin, 2 Desember 2002))
Perselingkuhan Israel semakin diperjelas lagi

Pasal hari+demi+hari+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">2 ini menggunakan bahasa peradilan (kebiasaan para nabi) untuk menyatakan kecaman dan penghukuman Allah atas umat-Nya (kata ‘adukanlah’, (ayat hari+demi+hari+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" vsf="TB" ver="">1)). Di sini hubungan Allah dengan Israel digambarkan sebagai suami-istri. Hal ini tidak hanya merupakan penegasan tentang kepemilikan mutlak Allah atas Israel, tetapi sekaligus menegaskan tentang perselingkuhan Israel dengan kekasih lain, yaitu dewa-dewa Kanaan (ayat hari+demi+hari+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" vsf="TB" ver="">4,6). Mereka (umat) menganggap bahwa kelimpahan hasil pertanian dan peternakan berasal dari dewa kesuburan Kanaan yaitu Baal (ayat hari+demi+hari+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" vsf="TB" ver="">4). Mereka tidak menyadari bahwa itu berasal dari Suami yang sesungguhnya, yaitu Allah Israel. Karena itu, pantaslah jika Allah mengambil semua kelimpahan itu dari mereka (ayat 8- 12).Penghukuman itu bertujuan untuk menghajar, agar umat menyadari dosa-dosa mereka. Tetapi mereka tidak juga insaf (ayat hari+demi+hari+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" vsf="TB" ver="">7). Pada pasal ini tampak lagi kasih Allah yang melampaui segala akal. Allah tidak hanya sabar, tetapi juga kembali berinisiatif menyelamatkan umat-Nya. Allah membawa kembali mereka ke Padang Gurun dengan maksud menenangkan hati mereka (ayat hari+demi+hari+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" vsf="TB" ver="">13). Allah mau memulihkan kembali hubungan suami-istri yang langgeng dan ideal, seperti yang pernah terjadi dahulu (ayat hari+demi+hari+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" vsf="TB" ver="">15,17-19). Ketika itu umat Israel belum tergoda untuk mengikuti kekasih yang lain.

Tindakan Allah ini selain menunjukkan bahwa Allah kembali mengasihi Israel (ayat hari+demi+hari+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" vsf="TB" ver="">22), juga harapan Allah agar umat-Nya mengenal-Nya. Mengenal Tuhan merupakan inti iman Israel. Mengenal berarti mengenal secara intim, mengenal kehendak-Nya, mengenal kasih- Nya, dan mengenal jalan-Nya. Berarti juga bersedia menjalankan kehendak Allah dalam kehidupan Israel sebagai umat Allah. Pemulihan hubungan itu akan meliputi pemberian kembali kelimpahan yang pernah mereka terima di tanah Kanaan (ayat hari+demi+hari+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" vsf="TB" ver="">14).

Renungkan:
Pada minggu advent pertama ini, kita sebagai umat Allah diajak untuk mengenang kembali kasih Allah kepada kita, sehingga kita dapat mengoreksi diri; apakah kita dalam kehidupan sehari-hari kita, kita mampu memberlakukan kasih itu.

(0.68) (Hos 5:15) (sh: Pertobatan sesaat (Jumat, 6 Desember 2002))
Pertobatan sesaat

Agaknya pemberitaan Hosea tentang penghukuman dan penarikan diri Allah dari hadapan umat-Nya telah mengejutkan umat sehingga menyebabkan mereka sadar sesaat akan persundalan mereka dengan allah-allah lain. Mereka bermaksud mengakui segala kesalahan mereka dan berbalik kepada Allah (ayat hari+demi+hari+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">15; 6:1). Kata ‘berbalik’ berasal dari bahasa Ibrani ‘syub’ yang berarti ‘bertobat’ dalam makna perubahan pikiran, pandangan, dan sikap hidup. Dengan berbalik kepada Allah umat berharap Allah melepaskan mereka dari maut dalam hitungan waktu yang pendek. Hal ini jelas dari kata-kata yang terdapat di ayat hari+demi+hari+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">2. Dengan demikian malapetaka yang dialami Israel sebagai akibat dosanya dipandang sebagai sebuah kematian. Tentu yang dimaksudkan di sini bukanlah kematian jasmani, melainkan lebih kepada akibat penarikan diri Allah dari hadapan umat-Nya atau akibat dari wajah Allah tersembunyi dari umat-Nya. Masih ingat kisah Ayub? Ketika wajah Allah tersembunyi dari padanya, maka Ayub mengalami penderitaan yang amat sangat, yang menyebabkan ia harus mengutuk hari kelahirannya bahkan sempat memprotes Allah (bdk. Ayb. 3 dst.).Sayangnya, keinginan untuk bertobat itu tidak berlangsung lama; hanya sesaat saja (ayat hari+demi+hari+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">4). Israel memperlihatkan kesetiaan kepada Tuhan dengan melaksanakan upacara agama yang bersifat ritual dan formal, tetapi tidak mengaplikasikannya dalam bidang kehidupan lainnya. Israel masih menindas sesamanya, membunuh dlsb. (ayat hari+demi+hari+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">6, 8-10; 7:1,2). Namun, segala sesuatu tampak dengan jelas di wajah Allah.

Allah menghendaki pertobatan yang sungguh-sungguh. Kasih Allah kepada umat-Nya kekal, bukan sesaat. Karena itu, mestinya umat perjanjian Allah harus berespons kepada kasih Allah kekal dengan sikap taat yang tidak berkesudahan pula. Seluruh hidup dalam seluruh waktu seharusnya memperlihatkan sikap hidup yang penuh pengenalan dan kasih kepada Allah.

Renungkan:
Bukti kasih Allah yang kekal kepada manusia tampak dalam berbagai peristiwa kelepasan yang dialami Israel. Kelepasan itu telah terjadi bagi kita semua dalam natal Yesus.



TIP #17: Gunakan Pencarian Universal untuk mencari pasal, ayat, referensi, kata atau nomor strong. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA