Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 5 dari 5 ayat untuk greek:946 (0.001 detik)
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Mzm 146:9) (jerusalem: orang-orang asing) Bdk Maz 94:6+
(0.50) (Hak 8:33) (jerusalem: Baal-Berit) Baal-Berit atau El-Berit adalah dewa perjanjian yang dipuji penduduk Sikhem yang berbangsa Kanaan, Hak 9:46. Di Sikhem juga diikat perjanjian dengan Tuhan, Yos 24. Mudah saja Baal-Berit oleh rakyat disamakan dengan Tuhan-Berit (perjanjian).
(0.44) (Ul 9:3) (ende)

Bandingkan Ula 4:24. Disini muntjul kesadaran bahwa kehadiran Allah jang Kudus menghantjurkan gangguan kekuatan-kekuatan djahat dan membuka djalan untuk membangun kekuasaannja diantara djemaat kaum beriman. Adapun penaklukan terhadap negeri Kanaan bukanlah hasil dari keunggulan dan djasa-djasa bangsa Israel, melainkan sungguh-sungguh merupakan anugerah belaka berdasarkan Karja Penjelamatan Allah, jang telah dimulai sedjak para leluhur dan tidak dibiarkan terbengkalai (aj. 4-6)(Ula 9:4-6).

(0.31) (Hak 9:6) (jerusalem) Sajak yang dibawakan Yotam ini, Hak 9:7-15 berupa "fabel", ialah dongengan di mana makhluk-makhluk yang tidak beraksi (pohon, bintang dsb) berlaku sebagai manusia. Ini "fabel" pertama yang tercantum dalam Alkitab bdk 2Ra 14:9; Yeh 17:3-10, dan beberapa bagian dalam kitab Amsal. Jenis sastera "fabel" memang umum dipakai dan digemari (a.l. di Mesopotamia, Mesir, Yunani, dsb). Fabel yang dibawakan Yotam ini agaknya mula-mula beredar tersendiri dan terlepas, lalu dimanfaatkan dalam kisah tentang Gideon-Yerubaal dan Abimelekh ini.
(0.16) (Mat 5:3) (jerusalem: Berbahagialah) Ucapan selamat bahagia seperti yang dipakai Matius ini oleh Perjanjian Lama kadang-kadang dipakai sehubungan dengan orang yang saleh, yang berhikmat dan yang sejahtera, Maz 1:1-2; Maz 33:12; Maz 127:5; Ams 3:3; Sir 31:8; dll. Sama seperti para nabi Yesus mengatakan bahwa juga orang miskin yang mengambil bagian dalam kebahagiaan itu. Ketiga ucapan bahagia yang pertama, Mat 5:3-5; Luk 6:20-21+, mengatakan bahwa orang yang dianggap malang dan terkutuk sebenarnya berbahagia karena layak menerima berkat Kerajaan. Ucapan-ucapan bahagia yang menyusul lebih-lebih mengenai akhlak manusia. Ucapan-ucapan bahagia Yesus yang lain, Mat 11:6; Mat 13:16; Mat 16:17; Mat 24:46; Luk 11:27-28, dll. Lihat juga Luk 1:45; Wah 1;3; Wah 14:13, dll


TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA