Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 101 - 120 dari 270 ayat untuk domba (0.001 detik)
Pindah ke halaman: Sebelumnya 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.29) (Ezr 6:20) (jerusalem: Para imam dan) Ini kiranya perlu dihilangkan, sebab bertentangan dengan akhir ayat
(0.29) (Mzm 68:11) (jerusalem: orang-orang yang membawa kabar baik) Dalam naskah Ibrani jelas bahwa "orang-orang" itu bukannya laki-laki melainkan perempuan yang datang memberitahukan kemenangan. Keadaan Maz 68:12-13 dalam naskah Ibrani rusak sekali, sehingga maksudnya kurang jelas.
(0.29) (Mzm 98:6) (jerusalem: sangkakala) Ialah tanduk domba jantan yang sebagai terompet dipakai khususnya dalam ibadat. Bunyi sangkakala menyertai penampakan Allah di gunung Sinai dahulu, Kel 19:16; 20:18. Sangkakala dipakai juga dalam upacara penobatan raja, 2Sa 15:10; 1Ra 1:34; Bil 23:21.
(0.29) (Mzm 119:176) (jerusalem: sesat seperti domba) Apa yang kerap dikatakan oleh para nabi tentang umat secara menyeluruh, di sini diterapkan pada orang secara perorangan, bdk Yeh 34:16; Yer 50:6; Yes 53:6; Zak 11:16; Mat 10:6; Luk 15:4; 1Pe 2:25.
(0.29) (Pkh 12:11) (jerusalem: kusa) Tongkat yang bermata besi ini dipakai untuk menggiring kawanan domba, sedangkan paku-paku (ialah pasak-pasak) dipakai untuk menambah hewan
(0.29) (Yoh 18:28) (jerusalem: gedung pengadilan) Ini terjemahan tepat dari istilah Yunani-Romawi: "pretorium", balai pengadilan wali negeri Roma
(0.29) (Why 7:14) (jerusalem) Bdk Zak 6:4-5 dan Wah 4:4-11
(0.29) (Why 14:3) (jerusalem: suatu nyanyian baru) Musa telah menyanyikan nyanyian pembebasan dari Mesir, Kel 15:1-21; bdk Wah 15:3-4. Nyanyian baru ini meluhurkan pembebasan umat Allah yang baru serta tata penyelamatan baru yang diresmikan oleh Anak Domba yang disembelih.
(0.29) (Why 21:9) (jerusalem: mempelai Anak Domba) Yang dimaksudkan ialah Yerusalem baru di zaman Mesias (sebelum akhir zaman), sebab bangsa-bangsa yang tidak mengenal Allah masih ada, Wah 21:24, dan masih dapat bertobat kepada Allah sejati, Wah 22:2. Tetapi Yerusalem itu sebenarnya Yerusalem sorgawi yang menantikan kegemilangannya yang kekal. Gambar Yerusalem ini terutama berlatar belakang Yeh 40:1-48:35.
(0.29) (Why 21:14) (jerusalem: keduabelas rasul Anak Domba itu) Kesempurnaan umat Allah yang baru secara menyeluruh mengganti kesempurnaan umat lama. Keduabelas rasul bersesuaian dengan keduabelas suku Israel, Wah 7:4-8; bdk Mat 19:28 dsj; Mar 3:14 dsj; Efe 2:20. Semua angka dalam bagian yang menyusul, yang mengalikan angka 12, melambangkan kesempurnaan.
(0.28) (Mzm 23:1) (full: TUHAN. )

Nas : Mazm 23:1-6

Mazmur ini, yang bersumber dalam pikiran Tuhan dan diilhamkan oleh Roh Kudus, mengungkapkan perhatian dan pemeliharaan-Nya yang tekun atas mereka yang mengikut Dia. Mereka merupakan sasaran kasih ilahi yang sangat dihargai-Nya. Dia mempedulikan masing-masing mereka sebagaimana seorang ayah mempedulikan anak-anaknya dan seorang gembala domba-dombanya.

(0.28) (Luk 15:1) (sh: Berharga di mata Tuhan (Sabtu, 6 Maret 2004))
Berharga di mata Tuhan

Seorang penjahat besar divonis mati. Penjahat ini tidak kenal takut, tidak ada penyesalan terhadap kejahatannya. Namun, oleh pelayanan seorang hamba Tuhan penjahat ini bertobat. Tuturnya ketika diwawancarai, "Saya bertobat karena dari sekian banyak orang yang ikut kebaktian, pak pendeta menunjuk saya dan berkata 'Yesus mengasihimu.' Saya adalah orang paling jahat di sel ini, namun justru sayalah yang paling dikasihi."

Kalau domba seekor yang tersesat itu bisa berkata mungkin ia akan berujar begini, "Sungguh saya berbahagia karena gembala saya mengasihi saya. Saya dipandang sangat berharga sehingga ia meninggalkan domba-domba lainnya untuk mencari saya." Hal yang senada juga bisa terlontar dari mulut dirham sekeping yang hilang itu, "Pasti ibu ini sangat menghargai saya, sehingga ia menemukan aku yang sudah tertimbun debu di sudut rumah."

Ungkapan di atas adalah rekaan belaka. Kenyataannya adalah pemilik domba dan empunya dirham itu juga menyatakan ungkapan perhatian dan kasihnya kepada benda-benda miliknya itu dengan mengajak orang lain bersukacita bersamanya (ayat 6,9). Ungkapan itu lebih dari sekadar kegembiraan karena mendapat hadiah atau memenangkan undian. Ungkapan itu menyatakan hati yang penuh dengan kasih dan penghargaan yang tinggi terhadap harta miliknya itu.

Kalau untuk domba dan dirham seseorang rela bersusah payah untuk mencari dan menemukannya, lebih lagi Tuhan yang empunya manusia. Dia mengurbankan diri-Nya untuk keselamatan dan hidup yang kekal kita. Malaikat-malaikat di surga yang mengenal isi hati Allah pun turut berpartisipasi merayakannya dengan sukacita (ayat 7,10). Sudahlah pasti Anda dan saya sangat berharga di mata-Nya dan layak dikasihi-Nya.

Untuk dilakukan: Tidak ada manusia yang tidak berharga untuk diselamatkan Tuhan. Maukah Anda menjadi agen Allah untuk menemukan mereka?

(0.25) (Hak 6:37) (full: GUNTINGAN BULU DOMBA. )

Nas : Hak 6:37

Gideon membentangkan guntingan bulu domba untuk memperkuat imannya dan menyokong keyakinannya bahwa Allah sungguh-sungguh telah memanggilnya untuk membebaskan Israel (ayat Hak 6:36). Permohonan Gideon akan kepastian disertai dengan sikap iman, kerendahan hati, dan ketaatan.

  1. 1) Allah yang memahami tabiat manusia (bd. Mazm 103:14) menanggapi dalam kasih dan kasih karunia. Semua anak Allah yang setia berhak untuk meminta Allah memperkuat iman mereka (bd. Kej 17:17-20; Kel 3:2; Kel 4:1-9; Mr 9:24).
  2. 2) Bahkan mereka yang dipenuhi dengan Roh Kudus kadang-kadang dapat mengalami ketakutan dan ketidakpastian dalam situasi sulit. Pada saat-saat seperti itu, Allah ingin mendorong kita dan memperkuat iman kita (ayat Hak 6:38-40).
(0.25) (Mzm 23:4) (full: ENGKAU BESERTAKU. )

Nas : Mazm 23:4

Pada saat-saat bahaya, kesulitan dan bahkan kematian, aku tidak takut bahaya. Mengapa? Karena "Engkau besertaku" di dalam setiap situasi kehidupan (bd. Mat 28:20). "Gada" (tongkat pendek) menjadi senjata pertahanan atau disiplin, melambangkan kekuatan, kuasa, dan wibawa Allah (bd. Kel 21:20; Ayub 9:34). "Tongkat" (tongkat ramping panjang yang salah satu ujungnya melengkung) dipakai untuk mendekatkan domba-domba dengan gembalanya, menuntunnya pada jalan yang benar atau menyelamatkannya dari kesulitan. Gada dan tongkat Allah menjamin kasih dan bimbingan Allah dalam kehidupan kita (bd. Mazm 71:21; 86:17).

(0.25) (Yoh 10:14) (full: AKU MENGENAL DOMBA-DOMBA-KU. )

Nas : Yoh 10:14

Pengenalan dan kasih Allah akan anak-anak-Nya meliputi kasih sayang, kesetiaan, dan kepedulian yang penuh. Kita semua terukir di telapak tangan-Nya

(lihat cat. --> Yes 49:14-17).

[atau ref. Yes 49:14-17]

Kita tidak pernah dilupakan oleh Allah, karena mata-Nya senantiasa terarah kepada kita demi kebaikan kita (bd. Kel 33:17; Yer 1:5;

lihat cat. --> Mat 10:31; dan

lihat cat. --> Rom 8:28;

[atau ref. Mat 10:31; Rom 8:28]

lihat art. PEMELIHARAAN ALLAH).

(0.25) (Rm 8:36) (full: DOMBA-DOMBA SEMBELIHAN. )

Nas : Rom 8:36

Kesulitan-kesulitan yang didaftarkan Paulus dalam ayat Rom 8:35-36 telah dialami oleh umat Allah sepanjang zaman (Kis 14:22; 2Kor 11:23-29; Ibr 11:35-38). Orang percaya janganlah heran jikalau mengalami kesulitan, penganiayaan, kelaparan, kemiskinan atau bahaya. Semuanya itu tidaklah berarti bahwa Allah telah meninggalkan kita atau bahwa Dia tidak mengasihi kita lagi (ayat Rom 8:35). Sebaliknya, penderitaan kita sebagai orang percaya akan membuka peluang untuk makin mengalami kasih dan penghiburan Allah (2Kor 1:4-5). Paulus memastikan bahwa semua kesulitan ini akan diatasi dan bahwa kita akan menjadi lebih daripada pemenang melalui Kristus (ayat Rom 8:37-39; bd. Mat 5:10-12; Fili 1:29).

(0.25) (Kid 1:7) (jerusalem: menggembalakan domba) Ini mungkin menyinggung Kej 37:16. Bdk Yeh 34:1+. Dalam segenap persanjakan cinta ada dua pokok utama yang ditonjolkan. Yang satu ialah: kedua kekasih terpisah dan saling mencari. Pokok kedua yang menonjol (tetapi kurang) ialah: kedua kekasih bertemu dan menikmati persatuannya. Pokok pertama tsb tampil dalam Kid 3:1-4; 4:8; 5:2-8; 6:1. Kid 1:7 ini menempatkan percintaan itu pada latar belakang hidup para gembala domba-kambing, bdk kisah cinta Yakub dan Rahel, Kej 29:1-12. Latar belakang adegan yang tercantum dalam Kid 5:2-8 berbeda. Tetapi semuanya hanya buah khayal penyair, bukannya suatu kenyataan.
(0.25) (Why 14:1) (ende: Diatas bukit Sion)

Bukit Sion ialah tempat kenisah di Jerusalem dan disini lambang "Jerusalem surgawi", jang akan dilukis kemuliaannja dalam bab XXII.

(0.25) (Kej 46:34) (full: GEMBALA KAMBING DOMBA ADALAH SUATU KEKEJIAN. )

Nas : Kej 46:34

Pekerjaan utama keluarga Yakub adalah gembala. Secara tradisional orang Mesir sangat meremehkan gembala. Permusuhan ini membantu orang Israel untuk tetap terpisah dari orang Mesir dan cara hidup mereka (bd. Kej 43:32;

lihat cat. --> Kej 45:10).

[atau ref. Kej 45:10]

(0.25) (Mzm 119:176) (full: AKU SESAT SEPERTI DOMBA YANG HILANG. )

Nas : Mazm 119:176

Penggubah tidak mungkin bermaksud bahwa dia telah meninggalkan Tuhan dan menolak Firman-Nya karena hal yang sebaliknya telah dinyatakan berkali-kali dalam mazmur ini; kata-kata penutupnya adalah "sebab perintah-perintah-Mu tidak kulupakan." Mungkin di sini dia sedang mengakui bahwa tanpa bimbingan Firman Allah dia mudah berbuat salah.



TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA