Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 3 dari 3 ayat untuk biarkanlah hidup AND book:31 (0.001 detik)
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Ob 1:3) (full: KEANGKUHAN HATIMU. )

Nas : Ob 1:3

Teks :
  1. 1) Orang Edom hidup di daerah pegunungan berbatu. Secara congkak mereka beranggapan bahwa negeri mereka itu aman dan menjadi sombong karena kemandirian dan kekuatan mereka; namun Allah akan meruntuhkan mereka.
  2. 2) Alkitab mengajarkan bahwa kesombongan dan kecongkakan menimbulkan penipuan diri sendiri, mendahului kejatuhan (ayat Ob 1:4; Ams 16:18) dan menyebabkan Allah menjadi musuh kita (ayat Ob 1:8; Yak 4:6; 1Pet 5:5).
(1.00) (Ob 1:10) (full: DILENYAPKAN UNTUK SELAMA-LAMANYA. )

Nas : Ob 1:10

Obaja menubuatkan bahwa orang Edom akan dibinasakan sama sekali karena kekerasan dan kekejaman mereka (bd. ayat Ob 1:16,18), sedangkan Yehuda akan dipulihkan dan kerajaan Allah akan menang (ayat Ob 1:17,19,21). Pada tahun 582 SM, empat tahun setelah Yerusalem dihancurkan, orang Edom nyaris punah oleh serbuan pasukan Babel dan dipaksa hidup di bagian selatan Yehuda. Pada tahun 70 M setelah Yerusalem dibinasakan Roma, mereka tidak disebut-sebut lagi.

(0.99) (Ob 1:10) (sh: Menari di atas penderitaan orang lain (Selasa, 18 Desember 2001))
Menari di atas penderitaan orang lain

Selain keangkuhan, dosa kedua Edom adalah menari di atas penderitaan orang lain. Ketika Israel, saudara kandungnya, sekarat dan berada di ambang kehancuran karena serangan bangsa asing, Edom tidak bergeming sedikit pun untuk membantu. Edom menghina dan bahkan memanfaatkan kehancuran Israel untuk merampok harta kekayaan Israel (ayat 13-14). Hanya orang yang kejam dan tak berperikemanusiaan sajalah yang dapat "menari di atas penderitaan orang lain". Dan bagi Tuhan, hal yang paling pantas diberlakukan atas Edom adalah hukuman.

Namun, sikap seperti Edom bukanlah sikap yang asing dalam kehidupan kita. Kita pun seringkali menemukan orang di sekitar kita, bahkan mungkin kita sendiri, bersikap demikian. Kekejaman dapat terwujud baik dalam sikap pasif maupun tindakan aktif. Secara pasif, kita bisa bersikap kejam tatkala kita melihat orang menderita, tetapi kita menutup mata hati dan mendiamkan orang tersebut walaupun sebenarnya kita bisa melakukan sesuatu untuk menolongnya. Secara aktif, kita bertindak kejam ketika kita "bersukacita" di atas penderitaan orang. Betapa kejamnya orang yang merasa senang jika dapat melipatgandakan penderitaan orang lain.

Kekejaman hanya akan mendatangkan murka-Nya. Sebaliknya, perkenanan-Nya hanya kepada orang yang berbelaskasihan dan melakukan sesuatu untuk mengurangi penderitaannya. Mungkin orang itu menderita karena memang selayaknya menerima hukuman dari Tuhan. Namun, janganlah bersukacita atau menambah penderitaannya. Kepada Edom dan orang-orang yang kejam Tuhan berjanji, "... perbuatanmu akan kembali menimpa kepalamu sendiri" (ayat 15b).

Renungkan: Tuhan berkenan pada orang yang melakukan kebaikan dan mencerca orang yang berlaku kejam kepada sesama (bdk. Mat. 7:12; 25:31-46). Marilah kita lebih banyak melakukan kebenaran dan kebaikan kepada sesama kita seperti yang diperintahkan Tuhan. Ingatlah bahwa sebelum hari Tuhan itu datang, kita masih memiliki kesempatan untuk mengubah cara hidup dan konsep hidup yang tidak sesuai firman Tuhan.



TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA