Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 20 dari 26 ayat untuk Oleh sebab AND book:28 (0.001 detik)
Pindah ke halaman: 1 2 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Hos 2:3) (jerusalem: sampai dia telanjang) Diketahui bahwa di kawasan timur dahulu memang isteri yang tidak setia ditanggalkan pakaiannya. Bdk Yeh 16:37-39; Yes 47:2-3; Yer 13:22; Nah 3:5; Wah 17:16
(0.99) (Hos 2:16) (jerusalem: Baalku) Suami juga disebut baal. Nama baal itu dahulu memang banyak dipakai dalam nama diri orang, bdk 1Sa 14:49+; 2Sa 2:8, dll; 1Ta 8:33; 9:39-40, dll. Ini tidak mengandung pemujaan berhala yang juga disebut baal (artinya: tuan, majikan) sebab "baal" yang dimaksud ialah TUHAN sendiri. Orang yang bernama... baal dibaktikan kepada Tuhan. Tetapi di kemudian hari nama baal dianggap jelek oleh karena mengingatkan dewa-dewa baal yang dipuja di negeri Kanaan, Hak 2:13+. Karena itu Hosea melarang memakai nama baal itu, Hos 2:16. Pengertian sebutan baal dengan sebutan suami menyarankan bahwa selanjutnya tekanan terletak pada kemesraan hubungan suami-isteri dan tidak pada takluknya isteri kepada suaminya (baal= tuan, majikan), bdk Yoh 15:15.
(0.97) (Hos 7:8) (sh: Senjata makan tuan (Selasa, 9 November 2004))
Senjata makan tuan

Catatan sejarah bangsa Indonesia menunjukkan salah satu penyebab kejatuhan kerajaan Nusantara ke tangan penjajah adalah karena meminta bantuan pasukan negara asing. Kemudian sang penolong meminta imbalan. Akibatnya kedaulatan kerajaan itu pun tergerogoti.

Israel melakukan hal serupa. Saat menghadapi masalah, Israel mencari andalan yang bukan Tuhan. Mereka tidak mengandalkan Tuhan, melainkan justru bergabung dengan bangsa-bangsa lain (ayat Oleh+sebab+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">11). Mereka mencari ilah lain untuk kekuatan mereka (ayat Oleh+sebab+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">16). Padahal, justru ilah-ilah lain itulah yang menggerogoti mereka sendiri. Hosea mengilustrasikan Israel bagaikan roti bundar yang tidak murni karena telah tercampur dengan unsur asing (ayat Oleh+sebab+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">8a) sehingga matang sebelah (ayat Oleh+sebab+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">8b), dan sedang disantap oleh bangsa-bangsa lain tanpa Israel sendiri menyadarinya (ayat Oleh+sebab+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">9a). Mereka sudah banyak beruban (baca: tua-lemah), namun tidak mengetahuinya (ayat Oleh+sebab+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">9b). Mereka terlalu yakin dengan kekuatan andalan mereka sehingga tidak merasa perlu bergantung kepada Tuhan (ayat Oleh+sebab+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">10). Ironis sekali bagaimana Israel membanggakan diri sebagai bangsa pilihan Allah, tetapi membiarkan diri dikendalikan dan dirusak oleh bangsa-bangsa lain. Sebagai hukuman, Tuhan membiarkan mereka digerogoti oleh para ilah yang mereka sembah itu. Tuhan menghajar sebab Israel lebih rela melawan Tuhan daripada bersandar kepada-Nya. Israel melupakan pemeliharaan Tuhan selama ini (ayat Oleh+sebab+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">12-15).

Masa kini banyak orang mengaku Kristen tetapi menyandarkan diri pada orang pintar, dukun, peramal, dsb. Mereka memakai ilmu untuk perlindungan mereka. Kelihatannya mereka mendapat manfaat dari ilah-ilah tersebut. Tanpa disadari kuasa gelap di balik ilah itu mencengkeram mereka. Hidup Kristen mereka perlahan namun pasti hancur. Senjata makan tuan. Banyak pula orang mengandalkan berhala-berhala modern. Yang paling lazim antara lain adalah uang, harta, kedudukan, kenikmatan. Entah kuno atau modern, semua yang kita posisikan sebagai Tuhan akan merendahkan kita.

Renungkan: Orang yang menggantikan Tuhan dengan ilah lain, akan kehilangan diri, keluarga, dan damai sejahtera Tuhan.

(0.96) (Hos 2:18) (jerusalem: dengan tenteram) Pemulihan di zaman Mesias mencakup keadilan dan kebenaran, Hos 2:18-19. Sebaliknya Allah tinggal di tengah-tengah umatNya dan melimpahkannya dengan berkatNya, Ima 26:3-13; Ula 28:1-14. Hujan akan turun pada waktunya dan tanah menghasilkan hasil bumi yang bertumpah ruah. Hos 2:21-22; 14:8-9; Ams 9:13; Yer 31:12,14; Yeh 34:26-27,29; 36:29-30; Yes 30:23-26; 49:10; Yoe 2:19,22-24; 3:18; Zak 8:12. Tidak lagi orang kuatir kalau-kalau orang lain datang merampasnya, Ams 9:15; Yes 65:21-23; bdk Ula 28:30-33, sebab umat Israel tidak lagi akan diserbu oleh musuh, Mik 5:4; Yes 32:17-18; Yoe 2:20; Yer 46:27; bdk Yer 4:5-6. (dijelaskan dalam Yer 25:4-5). Allah mengikat suatu perjanjian dengan binatang-binatang buas, Hos 2:17; Yeh 34:25,28. Damai sejahtera akan merangkum segala bangsa, Yes 2:4= Mik 4:3; bdk Yes 11:6-8+; Yes 65:25, di bawah pemerintahan Raja-Mesias, Yes 9:5-6; Zak 9:10. Sukacita mengganti penderitaan dan air mata, Yes 65:18-19; Yer 31:13; Bar 4:23,29; bdk Wah 21:4, dan kematian akan hilang lenyap, Yes 25:7-8.
(0.96) (Hos 13:1) (sh: Penimbunan dosa berakibat fatal (Selasa, 16 November 2004))
Penimbunan dosa berakibat fatal

Dosa yang sama dan dilakukan berulangkali, tapi tidak diakui dan dibereskan akan membuahkan penghukuman. Itulah Israel.

Tudingan Hosea terhadap dosa Israel yang berpaling kepada ilah lain sepertinya tidak membuat Israel kunjung menyesal dan bertobat. Sehingga akhirnya, hukuman pun tidak mungkin lagi dihindarkan. Pasal menjelang akhir dari kitab Hosea ini sepertinya merupakan pukulan terakhir atas semua perbuatan dosa Israel. Dosa terbesar Israel adalah menyembah berhala (ayat 1-2) sehingga mereka harus mati (ayat 1) dan lenyap tak berbekas (ayat 3). Kesalahan Israel yang lainnya lagi ialah tidak tahu berterima kasih atas segala berkat dari Allah yang sudah mereka nikmati pada masa lampau (ayat 4-6). Oleh karena itu, penghukuman Allah diibaratkan laksana binatang buas yang memangsa korban-korbannya (ayat 7-8).

Apa yang dilakukan Israel? Mereka malahan bersandar kepada pemimpin politik untuk keselamatan mereka (ayat 10-11), padahal raja tidak mampu menyelamatkan mereka dari pembinasaan Allah (ayat 9). Puncak kemarahan Allah atas kekerasan hati Israel telah tiba (ayat 12-13). Ibarat bayi yang sudah waktunya lahir, namun menolak untuk "keluar". Israel dengan bodohnya bertahan di dalam dosa-dosanya (ayat 13:14-14:1). Semua uraian mengenai dosa Israel tersebut memperjelas keadilan Allah untuk menghukum Israel dengan membinasakan mereka.

Israel memiliki kesempatan berkali-kali untuk bertobat. Allah mengutus bukan hanya Hosea, melainkan banyak nabi lainnya. Seandainya Israel mau mengakui dosa, mohon ampun dan bertobat, tentu penghukuman tidak perlu dijatuhkan sefatal itu. Pada saat ini, hanya pukulan keras saja yang mampu menghancurkan hati yang congkak. Dan hanya hukuman keras saja yang bisa menundukkan hati yang bebal. Peristiwa Israel merupakan peringatan bagi kita. Jangan menyepelekan teguran Allah sebab itu akan membuat hati kita keras.

Renungkan: Kadang, cuma satu jalan yang bisa Allah lakukan terhadap hati yang keras dan bebal. Tentu Anda tidak ingin mengalami dihancurkan Allah, bukan?

(0.96) (Hos 8:1) (sh: Lain di mulut lain di hati (Rabu, 10 November 2004))
Lain di mulut lain di hati

Pernah melihat gambar pria dan wanita yang berangkulan, sementara itu seorang wanita lain duduk di samping pria itu? Ternyata dengan tangan yang satu lagi (lewat belakang tentunya), jari pria itu menggenggam jemari wanita lain itu.

Inilah yang dilakukan Israel terhadap Tuhannya. Bagaikan sepasang kekasih, Israel mengeluarkan kata-kata, "Aku mengasihi Engkau." Akan tetapi, pada saat yang sama Israel berselingkuh dengan ilah lain (ayat Oleh+sebab+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">4) dan melakukan berbagai tindak kejahatan (ayat Oleh+sebab+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">3). Israel mengabaikan pengajaran dan perintah Tuhan (ayat Oleh+sebab+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">1, 12) dengan cara berbuat semau mereka sendiri (ayat Oleh+sebab+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">4-6). Mereka juga menodai hubungan dengan Tuhan secara memalukan dan menjijikkan. Itu sebabnya, Tuhan menolak dan merendahkan ibadah mereka (ayat Oleh+sebab+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">11a, 13). Ibadah lahiriah itu hanya menambah panjang daftar dosa mereka (ayat Oleh+sebab+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">11b) sebab tidak disertai ketaatan (ayat Oleh+sebab+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">12). Maka menurut Tuhan, apa yang mereka lakukan adalah ibarat mereka sedang menabur angin, sehingga mereka akan menuai puting beliung. Artinya, karena Israel sedang menabur dosa maka mereka akan menuai kehancuran dan penghukuman-Nya (ayat Oleh+sebab+AND+book%3A28&tab=notes" ver="">7). Kehancuran Israel akan menjadi kenyataan ketika Raja Asyur menghancurkan mereka tahun 722-723 sM (ayat 2Raj. 17:7-23). Asyur dan Mesir adalah dua negara adi kuasa yang silih berganti menjadi andalan Israel. Namun, yang terjadi, justru Israellah yang dihancurkan oleh Asyur.

Tuhan adalah kekasih Israel yang menuntut kesetiaan mereka, dan akan menghakimi Israel bila Israel "berselingkuh" dengan ilah lain. Demikian juga, hari ini Tuhan meminta kita memelihara komitmen kesetiaan total kepada Tuhan Yesus Kristus. Ia telah lebih dulu mengasihi dan berkorban demi pengampunan kita. Tunjukkan kesetiaan kita ini melalui perbuatan. Buktikan komitmen itu dengan hidup yang bersih, jujur, dan adil.

Tekadku: Aku harus menyatakan kesetiaanku dengan tidak mengantikan kedudukan Tuhan di hati. Aku akan menjauhi andalan-andalan selain Tuhan. Singkirkan bukan saja dosa-dosa kasar dan besar, tetapi juga dosa-dosa terselubung yaitu kerohanian semu, kemunafikan, ketergantungan pada diri sendiri.

(0.91) (Hos 1:7) (ende)

Banjak ahli menganggap ajat ini tambahan, sebab menjindir Juda.

(0.91) (Hos 9:5) (ende)

Hari rayapun dihapuskan, sebab diluar negeri tak dapat dirajakan semestinja.

(0.91) (Hos 13:13) (endetn: pada saatnja)

diperbaiki. Tertulis: "sebab saat (tidak muntjul)".

(0.87) (Hos 14:8) (ende)

Sebab Israil sendiri meninggalkan dewatanja, maka Allah mendjawab (mengabulkan) doanja dengan kemakmuran dan kesedjahteraan (buahmu).

(0.87) (Hos 4:4) (jerusalem: sebab terhadap engkaulah...) Dalam naskah Ibrani tertulis: dan bangsamu seperti mereka yang berperan dengan imam.
(0.84) (Hos 7:13) (ende)

Mereka berbohong kepada Jahwe, sebab tidak pertjaja bahwa penebus itu daripada Dia asalnja. Mereka lebih suka pertjaja pada Ba'al.

(0.84) (Hos 13:1) (ende)

Efraim disini bukan seluruh keradjaan Israil, melainkan suku Efraim, jang memegang peranan paling penting dalam kesalahan seluruh Israil, sebab suku itulah suku jang utama.

(0.82) (Hos 4:6) (ende)

Allah harus bertindak, sebab umat tidak tahu akan Allah (=mentjintai dan patuh) karena tidak diadjari para imam menurut kewadjibannja. Maka umat tidak berbuat apa2 untuk mempertobatkan negeri (umat seluruhnja).

(0.82) (Hos 9:2) (jerusalem: tidak akan memberi mereka makan) Ayat-ayat berikut menjelaskan apa sebabnya: Mereka tidak akan berada di negeri untuk menikmati hasilnya, sebab sudah masuk pembuangan. Orang lain akan memakan hasil tanah Israel, Hos 8:7.
(0.80) (Hos 9:7) (ende: kundjungan)

ialah hukuman dari pihak Jahwe.

(0.80) (Hos 10:11) (ende)

Dahulu (digurun) Israil patuh kepada Jahwe, sebab belum harus berbuat banjak dan lagi dipelihara dengan baik2, seperti sapi muda jang menarik pengeretan ringan, sementara dapat makan se-puas2nja.

Kemudian Jahwe membebankan tuntutan2 lebih berat pada Israil (kuk), seperti sapi dewasa harus membadjak dsb. Sesungguhnja kesemuanja itu dibebankan akan kebaikan bagi Israil.

(0.80) (Hos 5:1) (jerusalem: Mizpa) Dalam Alkitab disebut beberapa tempat yang bernama Mizpa. Tidak jelas mana yang dimaksudkan di sini. Pastilah tempat itu sebuah tempat beribadah, sama seperti gunung Tabor. Para petugas tempat-tempat kudus itu telah menyesatkan rakyat dengan mengajak mereka memuja dewa-dewa setempat. Larik pertama ayat ini dapat diterjemahkan sbb: Sebab kamulah wajib menegakkan hukum, tetapi... Bdk Mik 3:1.


TIP #20: Untuk penyelidikan lebih dalam, silakan baca artikel-artikel terkait melalui Tab Artikel. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA