Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 20 dari 73 ayat untuk Nahum; Wahyu 14 AND book:12 (0.098 detik)
Pindah ke halaman: 1 2 3 4 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (2Raj 15:1) (bis: Uzia)

Uzia: Lihat 2Ra 14:21 dan 2Ta 26:1.

(1.00) (2Raj 14:6) (jerusalem: kitab Taurat Musa) Bdk Ula 24:16+; Yeh 14:12+.
(0.98) (2Raj 6:21) (jerusalem: bapak) Gelar ini menyatakan rasa hormat dan segan raja terhadap nabi, bdk 2Ra 8:9; 13:14.
(0.98) (2Raj 14:26) (jerusalem: pahitnya) Begitulah menurut terjemahan Yunani. Dalam naskah Ibrani tertulis: durhaka
(0.97) (2Raj 3:7) (ende: Josjafat)

(2Ra 3:11,12,14). Nama itu merupakan tambahan sadja. Sebenarnja perang itu terdjadi waktu pemerintahan Joram, putera Josjafat.

(0.97) (2Raj 21:8) (jerusalem: hukum) Yang dimaksud ialah hukum kitab Ulangan. Seluruh bagian ini berlatar belakang kitab Ulangan, bdk 14;12:5,29&tab=text class=verse_trigger id=5368,5394-5399,5246,5270 context="" ver="">Ula 17:3; 18:9-14; 12:5, 29 dst.
(0.97) (2Raj 21:24) (jerusalem: rakyat negeri) Kembali "rakyat negeri" ternyata setia pada keturunan Daud, 14:21&tab=text class=verse_trigger id=9850,9918 context="" ver="">2Ra 11:20; 14:21; bdk 2Ra 11:18+.
(0.95) (2Raj 3:7) (jerusalem: Yosafat raja Yehuda) Nama Yosafat ini mungkin kemudian barulah disisipkan ke dalam 2Ra 3:7,11,12,14. Sebab ada bukti bahwa perang dengan Moab ini terjadi di masa pemerintahan Yoram, putera Yosafat. Rupanya nama Yosafat itu disisipkan untuk menghormati raja yang saleh itu dan oleh karena ia memegang peranan yang serupa dalam 1Ra 22. Di situpun raja Yehuda, berbeda dengan raja Israel, tampil sebagai seseorang yang takut akan TUHAN, 2Ra 3:11,13-14.
(0.94) (2Raj 14:25) (full: MENGEMBALIKAN DAERAH ISRAEL. )

Nas : 2Raj 14:25

Israel memperoleh kembali tanah mereka dan umat itu mencapai kemakmuran materiel yang besar selama masa pemerintahan Yerobeam II (bd. Am 6:4-6; Hos 12:9). Akan tetapi, nabi Amos dan Hosea yang melayani Israel sementara pemerintahnya, melihat dengan jelas betapa buruknya landasan yang di atasnya kemakmuran Israel dibangun sehingga menubuatkan pembinasaan Israel yang akan datang dengan memakai perkataan yang tegas. Sebenarnya, kemakmuran yang terjadi selama masa pemerintahan Yerobeam membantu perkembangan rasa puas dengan diri sendiri, kemerosotan moral, ketidakadilan sosial, dan kemurtadan agama yang mengakibatkan keruntuhan Israel sekitar dua puluh delapan tahun kemudian

(lihat cat. --> 2Raj 14:26).

[atau ref. 2Raj 14:26]

(0.94) (2Raj 14:26) (full: BETAPA PAHITNYA KESENGSARAAN ORANG ISRAEL ITU. )

Nas : 2Raj 14:26

Karena belas kasihan akan umat itu, Allah memakai Yerobeam untuk menolong Israel (ayat 2Raj 14:26-27).

  1. 1) Akan tetapi, kebaikan Allah ini tidak membawa pertobatan. Masa kemakmuran Israel juga menjadi masa korupsi rohani, moral, dan sosial. Baik Amos maupun Hosea

    (lihat cat. --> 2Raj 14:25)

    [atau ref. 2Raj 14:25]

    berbicara tentang umat yang sudah sangat rusak akhlaknya. Kemewahan, pesta pora, kebejatan, ketidakadilan, kekerasan, dan bermacam-macam penipuan menjadi cara hidup yang normal (Am 2:6-8; 3:9; 5:11-13; Am 6:4-7). Mengenai periode dalam sejarah Israel ini Hosea menulis, "Tidak ada kesetiaan dan tidak ada kasih, dan tidak ada pengenalan akan Allah di negeri ini. Hanya mengutuk, berbohong, membunuh, mencuri, berzinah, melakukan kekerasan, dan penumpahan darah menyusul penumpahan darah" (Hos 4:1-2).
  2. 2) Masa ini merupakan masa yang sangat mendukakan hati Allah dan para nabi-Nya (Hos 1:1-2; 3:1-5; 11:1-12:1). Para nabi berbicara, tetapi Israel tidak mau mendengar. Karena itu, Tuhan menyebabkan orang Israel "diangkut dari tanahnya ke Asyur ke dalam pembuangan" (2Raj 17:23).
(0.94) (2Raj 14:1) (full: AMAZIA. )

Nas : 2Raj 14:1

Raja ini mulai dengan baik, tetapi kemudian terjerumus dalam penyembahan berhala (2Taw 25:14), karena dia tidak bertindak "tidak dengan segenap hati" (2Taw 25:2); yaitu, tidak memutuskan untuk melakukan kehendak Allah apapun harganya. Yang penting untuk bertekun di dalam iman ialah keputusan yang kokoh untuk tetap setia kepada Allah dan perintah-perintah-Nya hingga akhir hayat kita di bumi ini, terlepas dari apa yang mungkin menimpa kita (Fili 3:8-16).

(0.94) (2Raj 21:14) (full: MEMBUANGKAN SISA MILIK PUSAKA-KU. )

Nas : 2Raj 21:14

Pada saat ini Yehuda merupakan fokus dari sejarah penebusan, dan menjadi sisa dari umat pilihan Allah. Akan tetapi, seperti kerajaan utara, sejumlah besar dari mereka, dengan menyembah dewa-dewa palsu, telah menolak keselamatan yang disediakan Allah bagi mereka. Hanya mereka yang bertekun di dalam iman sejati memiliki kepastian akan tetap menjadi bagian dari umat pilihan Allah

(lihat art. PEMILIHAN DAN PREDESTINASI).

(0.94) (2Raj 13:5) (ende: penjelamat)

itu, agaknja Jerobe'am II (2Ra 14:27). Ajat2 5-6(2Ra 13:5-6), jang bertjorak tambahan, mendahului pemerintahan Jerobe'am tersebut. Orang2 lain berpikir akan Elisja', jang mendorong Joahaz untuk merebut kembali apa jang sudah direbut oleh Aram.

(0.94) (2Raj 13:13) (ende)

Berita2 tenang Joasj masih diteruskan oleh 2Ra 13:25 dan 2Ra 14:15-16. Berita berikut mengenai Elisja' diambil oleh pengarang dari tjeritera2 tentang nabi tsb, oleh sebab ia wafat waktu pemerintahan Joasj.

(0.94) (2Raj 18:13) (ende)

Bagian ini (ketjuali 14-16&tab=text class=verse_trigger id=10039-10041 context="" ver="ende">2Ra 18:14-16) terdapat djuga dalam Kitab Jesaja 36-39). Itu berasal dari Kitab Radja2 dan diambil alih oleh Kitab Jesaja, oleh sebab nabi Jesaja memegang peranan penting dalam peristiwa2 jang dimuat disini.

(0.94) (2Raj 5:13) (full: MANDILAH DAN ENGKAU AKAN MENJADI TAHIR. )

Nas : 2Raj 5:13-14

Bagian ini, bersama dengan banyak bagian lain dalam PL, menubuatkan Yesus Kristus, Mesias yang dijanjikan Allah. Untuk analisis mengenai pokok ini,

lihat art. KRISTUS DALAM PERJANJIAN LAMA.

(0.94) (2Raj 13:14) (full: ELISA MENDERITA SAKIT. )

Nas : 2Raj 13:14

Elisa, yang dipakai Allah untuk melaksanakan banyak mukjizat yang menakjubkan, akhirnya mati oleh penyakit. Realitas menunjukkan bahwa tokoh-tokoh iman yang besar mati, dan secara ironis kematian mereka kadang-kadang disebabkan oleh penyakit meskipun mereka sendiri mempunyai pelayanan kesembuhan. Di antara akibat-akibat kejatuhan Adam dan Hawa terdapat penyakit dan kematian; tak seorang pun dibebaskan dari akibatnya.

(0.94) (2Raj 16:6) (jerusalem: Edom) Dalam naskah Ibrani terbaca (dua kali): Aram. ini agaknya perlu diperbaiki menjadi: Edom. Tetapi kalau ini diperbaiki, maka perlu diperbaiki juga Rezin, raja Aram menjadi: raja Edom. Kalau perbaikan-perbaikan itu tepat, maka jelaslah orang Edom memanfaatkan kesempatan baik untuk merebut kembali kota Elat, 2Ra 14:22.
(0.94) (2Raj 17:34) (jerusalem: Mereka tidak berbakti) Bagian berikutnya tidak lagi mengenai bangsa-bangsa lain yang dibicarakan dalam ayat-ayat sebelumnya, tetapi orang-orang Israel yang tidak setia, yang dibicarakan dalam 2Ra 17:14 dst. 2Ra 17:34-40 berupa sebuah tambahan yang mengumpulkan beberapa keterangan umum yang tidak bersangkutan dengan keadaan historis tertentu.
(0.94) (2Raj 14:21) (sh: Tuhan menjawab doa umat-Nya (Rabu, 29 Juni 2005))
Tuhan menjawab doa umat-Nya


Yerobeam naik tahta menjadi raja Israel menggantikan ayahnya, Yoas. Peristiwa ini terjadi pada tahun ke-15 pemerintahan Amazia, raja Yehuda (ayat Wahyu+14+AND+book%3A12&tab=notes" ver="">22-23).

Yerobeam merebut kembali seluruh daerah Israel, dari jalan menuju Hamat di utara Israel sampai ke Laut Mati di selatan Israel sesuai nubuat nabi Yunus, orang Gat-Hefer (ayat Wahyu+14+AND+book%3A12&tab=notes" ver="">25). Keberhasilan Yerobeam memulihkan wilayah Israel ini dapat dikategorikan keberhasilan besar sebab sejak 2Raja 1-14, belum ada raja Israel yang berhasil merebut wilayah Israel seluas ini. Dampaknya keamanan dan suasana politik pemerintahan bangsa Israel menguat pada masa pemerintahannya ini.

Kemenangan melawan musuh dalam sejarah bangsa Israel, hanya akan terjadi jika raja takut akan Tuhan atau jika Allah berkenan pada raja itu. Dalam hal ini kemenangan Yerobeam diperolehnya bukan akibat dari kedua faktor tersebut melainkan karena jawaban Allah atas doa umat-Nya (ayat Wahyu+14+AND+book%3A12&tab=notes" ver="">26a). Sebab pada waktu itu, tidak ada lagi orang yang cukup kuat untuk berperang dan tidak ada lagi penolong seperti yang Allah lakukan pada pemerintahan Raja Yoahas (lihat ayat Wahyu+14+AND+book%3A12&tab=notes" ver="">13:5; bdk. ayat Wahyu+14+AND+book%3A12&tab=notes" ver="">14:26b). Meskipun Yerobeam bukan seorang raja yang takut akan Tuhan (ayat 2Raj. 14:24), kepahlawanan Yerobeam tetap dipakai-Nya. Pertama, untuk menyelamatkan Israel dari kepahitan dan kesengsaraan dari tekanan bangsa Aram (ayat Wahyu+14+AND+book%3A12&tab=notes" ver="">26). Kedua, karena Tuhan mengingat keberadaan umat pilihan-Nya itu (ayat Wahyu+14+AND+book%3A12&tab=notes" ver="">27; bdk. 1Raj. 14:10).

Sebenarnya, pertolongan Tuhan bagi Yerobeam tak layak ia dapatkan sebab ia tidak takut akan Tuhan. Meski demikian, Allah tetap menolongnya bahkan Ia menjadikannya pahlawan Israel. Allah tetap mau menolong Israel yang menyembah berhala karena seruan doa mereka. Apalagi untuk kita, umat-Nya yang hidup benar. Ia akan menjawab doa kita yang berseru memohon pertolongan-Nya!

Renungkan: Allah tidak meninggalkan umat-Nya berjalan sendiri meski umat-Nya sering beranjak dari-Nya.



TIP #03: Coba gunakan operator (AND, OR, NOT, ALL, ANY) untuk menyaring pencarian Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.24 detik
dipersembahkan oleh YLSA