Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 9 dari 9 ayat untuk (9-4) sebab AND book:6 (0.002 detik)
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Yos 5:6) (ende)

Ajat ini tidak menerangkan mengapa sunat tidak diadakan, melainkan sebab apa orang jang keluar dari Mesir semua mati dalam perdjalanan (Yos 5:4).

(0.98) (Yos 4:23) (ende)

Josjua' berkata: "dihadapan kami", oleh sebab hanja Josjua' sendiri dan beberapa orang lain sadja menjaksikan peristiwa itu. Jang lain2 sudah meninggal dalam perdjalanan digurun.

(0.95) (Yos 15:19) (ende)

Tanah Selatan (Negeb), tempat letaknja Debir, adalah gurun dan tanah kering. 'Aksa, jang kawin dengan 'Otniel, dihantar kesana dan karenanja meminta pada Kaleb suatu daerah jang kurang kering dan jang mempunjai mata air2. Seluruh tjeritera itu menerangkan, sebab apa daerah dari ajat ini termasuk wilajah Debir.

(0.95) (Yos 7:1) (jerusalem: Akhan) Ceritera mengenai Akhan ini aslinya tidak bersangkutan dengan kisah mengenai perebutan Yerikho dan Ai. Akhan adalah seorang dari suku Yehuda dan lembah Akhor, Yos 7:26, terletak jauh dari Ai dan Yerikho di wilayah Yehuda. Kisah ini adalah sebuah tradisi khusus dan agaknya berasal dari suku Benyamin, sebab di dalamnya terungkap sikap permusuhan terhadap suku Yehuda.
(0.95) (Yos 15:36) (jerusalem: Gederotaim) Nama terakhir ini menyebabkan kesulitan, sebab ada lima belas kota dan bukan empat belas seperti dikatakan naskah Ibrani. Dalam terjemahan Yunani terbaca: (Gedera) serta dukuh-dukuhnya. Mungkin ke dalam naskah Ibrani kemudian disisipkan nama sebuah kota (Tapuah?) yang aslinya tidak ada, atau Gedera dan Gederotaim hanya dua nama untuk kota yang sama.
(0.93) (Yos 11:20) (ende)

Disini (dan berulang kali) pembinasaan mutlak penduduk kena'an dihubungkan dengan takdir (kehendak) dan perintah Allah. Menurut pandangan susila si pengarang itupun sudah sewadjarnja. Sebab bangsa2 itu menentang Israil dan dengan demikian mereka menentang Allah, tidak menuruti dan tidak memudja Jahwe, Tuhan semesta alam.

Karenanja mereka mesti dihukum. Keadilan Allah dan kekuasaanNja jang mutlak atas segala sesuatu ditekan dengan djalan ini. Selain dari pada itu agama kafir bangsa2 itu merupakan antjaman besar untuk agama Jahwe jang harus dilindungi. Achirnja: membunuh dan membinasakan segala sesuatu termasuk kedalam adat perang djaman itu. Sebenarnja Israil tidak berhasil membinasakan semua penduduk Kena'an.

(0.93) (Yos 2:11) (jerusalem: Sebab TUHAN ....) Menurut kisah Yosua Rahab mengakui Allah Israel dengan dengan memakai rumus yang bergaya bahasa Ulangan, bdk Ula 4:39. Karena imannya Rahab diselamatkan, Ibr 11:31, dan karena perbuatannya ia dibenarkan allah, Yak 2:25. Perempuan asing itu dengan iman dan karya kasihnya menjamin keselamatan seluruh bangsa. Karena itu oleh para pujangga Gereja Rahab dianggap lambang Gereja. Dalam bahasa Ibrani nama perempuan itu (Rahab) ditulis secara lain dan nama (Rahab) naga dongengan, Ayu 9:13; 7:12+, dan nama ejekan (Rahab) Mesir, Maz 87:4+.
(0.93) (Yos 11:7) (jerusalem: mata air Merom) Artinya: mata air yang menjamin air minum bagi kota Merom. Kota itu barangkali terletak di tempat yang sekarang disebut Tell(=bukit puing-puing) el-Khureibeh 15 km di sebelah barat Hazor. Ini sebuah daerah rata di mana kereta-kereta perang dapat dimanfaatkan. Mengapa tentara Israel yang kurang kuat (bdk Yos 17:16; tentara Israel tidak mengenai kereta-kereta perang sebelum raja Salomo, 1Ra 9:19; 10:26dst) dapat mengalahkan tentang orang Kanaan barangkali dijelaskan dalam Yos 11:6-7,9 yang kiranya mengenai sebab kemenangan, bukannya akibatnya.
(0.92) (Yos 11:20) (jerusalem: seperti yang diperintahkan TUHAN) Bdk Ula 7:2 dst Ula 20:16-18. Ulangan menerangkan mengapa kota-kota dsb di negeri Kanaan harus ditumpas seluruhnya: Perebutan negeri itu dianggap perang suci: tanah Tuhan harus dibersihkan dari segenap kekafiran; Israel adalah umat kudus, jadi terpisah, Ula 7:6+, yang perlu dilindungi terhadap segenap hubungan yang dapat menjadi bujukan sehingga umat menjadi tidak setia pada Tuhan. Hanya semuanya itu tidak pernah dilaksanakan, bdk catatan pada Yos 10 dan Hak 1. Dalam Hak 2:20-3:4, lih Hak 2:6+, diberi penjelasan mengenai sebab-musabab dan alasan mengapa Israel tidak berhasil, yaitu: kesalahan Israel sendiri dan Tuhan yang ingin mencobai umatNya.


TIP #12: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab saja. [SEMUA]
dibuat dalam 0.07 detik
dipersembahkan oleh YLSA