Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 20 dari 305 ayat untuk (65-4) karena AND book:40 (0.002 detik)
Pindah ke halaman: 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 Selanjutnya Terakhir
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Mat 19:9) (ende: Ketjuali karena zinah)

ketjuali kalau perkawinan tidak sah. Lihat tjatatan pada Mat 5:32.

(0.98) (Mat 18:5) (jerusalem: seorang anak seperti ini) Ialah seseorang yang kembali menjadi anak karena kesederhanaannya, bdk Mat 18:4.
(0.96) (Mat 9:10) (jerusalem: orang berdosa) Orang yang karena kelakuannya sendiri atau karena jabatannya mendapat nama buruk, Mat 5:46+, menurut pandangan Yahudi menajiskan dan tidak boleh diajak bergaul. Terutama mereka agaknya tidak menepati sekian banyak hukum mengenai makanan yang halal dan haram. Karena itu ada masalah apakah orang boleh makan bersama mereka, Mar 7:3-4,14-23 dsj; Kis 10:15+; Mat 15:20+; Gal 2:12; bdk 1Ko 8-9; Rom 14.
(0.96) (Mat 24:20) (ende)

Pada musim dingin biasanja djalan-djalan buruk sekali karena banjak hudjan.

Pada Sabat orang Jahudi tidak boleh berdjalan lebih dari 200 langkah.

(0.96) (Mat 5:46) (jerusalem: pemungut cukai) Ialah pemungut pajak. Karena pekerjaannya yang dilakukan dengan serakah itu mereka dibenci oleh rakyat; bdk Mat 9:10; 18:17+.
(0.96) (Mat 9:8) (jerusalem: kepada manusia) Oleh karena "manusia" berbentuk jamak (banyak) maka Matius jelas berpikir kepada pejabat-pejabat umat, yang mendapat kekuasaan dari Kristus, Mat 18:18.
(0.96) (Mat 10:34) (jerusalem) Yesus merupakan "sebuah tanda yang menimbulkan perbantahan", Luk 2:34. Meskipun tidak mau menimbulkan kerusuhan, namun tidak dapat tidak Yesus menyebabkannya, karena menuntut bahwa orang memilih.
(0.96) (Mat 12:17) (jerusalem: supaya genaplah) Yesus menggenapi nubuat Yesaya ini oleh karena menyembunyikan karyaNya yang menguntungkan orang-orang lain (Mat 12:19).
(0.95) (Mat 12:2) (jerusalem: yang tidak diperbolehkan pada hari Sabat) Murid-murid Yesus tidak dipersalahkan karena memetik bulir-bulir gandum di ladang orang lain (Ula 23:25 mengizinkannya), tetapi karena berbuat demikian pada hari Sabat; ahli-ahli Taurat menganggapnya sebagai "bekerja" yang dilarang hukum (Kel 34:21).
(0.95) (Mat 18:9) (jerusalem: api neraka) Harafiah: gehenna (api). Ini sebuah ungkapan Ibrani, yakni: Gehinnom, nama sebuah ungkapan Ibrani, yakni: Gehinnom, nama sebuah lembah di dekat Yerusalem; dahulu lembah ini dicemarkan karena anak-anak dipersembahkan di sana sebagai korban, Ima 18:21. Karena itu kemudian nama itu menunjuk tempat terkutuk, di mana orang-orang jahat disiksa, jadi "neraka".
(0.95) (Mat 22:46) (jerusalem: yang dapat menjawabNya) jawab yang tepat ialah: Meskipun karena asal usul manusiaNya, bdk Mat 1:1-17, memang keturunan Daud, namun Mesias mempunyai juga ciri ilahi. Karena itu Mesias melebihi Daud, sebagaimana juga dinubuatkan oleh Daud.
(0.94) (Mat 8:10) (full: IMAN SEBESAR INI. )

Nas : Mat 8:10

Iman perwira Romawi itu melampaui iman yang dilihat Yesus di kalangan orang Yahudi karena memadukan keprihatinan penuh kasih sayang terhadap orang lain dengan kepercayaan yang besar pada Kristus. Kisah ini, bersama dengan penerapan terhadap orang Yahudi yang kurang percaya akan Kristus sendiri (ayat Mat 8:11-12), mengingatkan kita bahwa kita mungkin tidak diikutsertakan dari apa yang sedang dilakukan Allah karena menganut tradisi manusia atau karena tidak percaya akan kuasa Kerajaan Allah.

(0.94) (Mat 13:14) (ende)

Kutipan ini diambil dari Yes 6:9-11. Pendengar-pendengar jang tidak berminat itu disini dikatakan "tegar hati" jaitu karena kesalahannja sendiri tidak mengerti dan tidak bertobat.

(0.94) (Mat 19:12) (ende: Mengembirikan diri)

Ungkapan ini djangan ditanggap dalam arti lurusnja. Disini merupakan bahasa kiasan sadja, maksudnja memilih hidup wadat, jaitu tidak mau kawin. Hidup jang demikian lebih luhur dari pada perkawinan hanja dengan sjaratnja: kalau dipilih "karena Keradjaan Allah".

(0.94) (Mat 27:34) (ende: Empedu)

Demikian tepat terdjemahan kata Junani, tetapi jang dimaksudkan, ialah sedjenis rempah (obat) pembius jang meringankan penderitaan. Karena.akibat jang demikian kita dapat mengerti apa sebabnja Jesus tidak mau meminumnja.

(0.94) (Mat 5:32) (full: KECUALI KARENA ZINAH. )

Nas : Mat 5:32

Lihat cat. --> Mat 19:9

[atau ref. Mat 19:9]

(0.94) (Mat 4:13) (jerusalem: Nazaret) Var: Nazara. Ini barangkali asli juga oleh karena terdapat dalam naskah-naskah yang paling baik. Ditemukan juga dalam Luk 4:16 menurut banyak naskah. Agaknya nama yang kurang lazim kemudian diganti nama yang biasa: Nazaret.
(0.94) (Mat 6:13) (jerusalem: yang jahat) Ini dapat dimengerti baik sebagai (orang) yang jahat, yaitu Iblis, maupun sebagai "apa yang jahat", kejahatan
(0.94) (Mat 9:15) (jerusalem: mempelai itu bersama mereka) Mempelai itu ialah Yesus dan teman-temanNya tidak dapat berpuasa oleh karena berkat Yesus zaman Mesias sudah dimulai
(0.94) (Mat 10:6) (jerusalem: domba-domba yang hilang dari umat Israel) Oleh karena ahli waris pilihan dan janji maka orang Yahudi perlu paling dahulu ditawari keselamatan di zaman Mesias; tetapi bdk Kis 8:5; Kis 13:5+.


TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.07 detik
dipersembahkan oleh YLSA