Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 4 dari 4 ayat untuk (2-10) Adapun AND book:23 (0.001 detik)
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Yes 53:8) (jerusalem: tentang nasibnya) Naskah Ibrani diperbaiki demikian oleh banyak ahli. Secara harafiah dapat diterjemahkan sbb: dan keturunannya, siapakah yang memperhatikan. Adapun kata Ibrani "keturunan" berarti: angkatan, satu umur hidup, dan tidak pernah berarti: kelahiran, asal-usul (begitu diartikan oleh terjemahan Latin). Karenanya naskah Ibrani dapat diterjemahkan: Mengenai orang yang sezamannya, siapakah yang peduli?
(1.00) (Yes 59:1) (jerusalem) Bagian ini berisikan sebuah mazmur pertobatan, semacam ibadat tobat. Ia berasal dari awal zaman sesudah pembuangan. Adapun isinya adalah sbb: Keselamatan yang diharapkan belum kunjung datang juga. Tetapi ini bukannya oleh karena Tuhan tidak setia dan tidak berkuasa tetapi oleh karena dosa-dosa manusia. Ini ditandaskan dalam Yes 59:1-2 lalu diuraikan dalam Yes 59:3-20. Dahulu ada suatu tuduhan yang ditujukan kepada umat, Yes 59:3-8.
(0.95) (Yes 41:8) (jerusalem: hambaKu) Di sini untuk pertama kalinya Deutero-yesaya menyuguhkan tema "Hamba Tuhan" yang berperan besar dalam pemberitaannya. Tema "Hamba Tuhan" erat bersangkutan dengan tema kepilihan, bdk Yes 43:10,20; 44:1,2; 45:4. Dan tema kepilihan itu terkait pada panggilan Abraham. Israel-Yakub, keturunan Abraham, telah dipilih Tuhan menjadi saksiNya, Yes 43:10 kalaupun Israel dahulu tidak setia, Yes 42:19. Dosanya diampuni Allah yang menyelamatkan umatNya, Yes 44:1-5; 48:20. Adapun gagasan "hamba tidak mengungkapkan hubungan: budak-majikan, tetapi hubungan yang mencakup kepercayaan dan kasih. mengenai "Nyanyian-nyanyian Hamba Tuhan", bdk Pengantar.
(0.91) (Yes 7:8) (jerusalem) Maksud kedua ayat ini sukar ditangkap. Sementara ahli berpendapat bahwa Yes 7:8 sebaik-baiknya ditempatkan sesudah Yes 7:9 dengan memperbaiki 65 tahun menjadi 5 atau 6 tahun (kota Samaria memang direbut pada th 722 seb Mas). Seperti tersedia sekarang kedua ayat ini sembunyi-sembunyi membandingkan negeri Yehuda serta ibu kotanya dengan musuh-musuhnya. Kepala negeri Yehuda yang sebenarnya ialah Tuhan, dan musuh-musuh memang tidak mempunyai keistimewaan semacam itu. Selebihnya nabi memberitahukan bahwa kerajaan Israel akan hilang lenyap, asal saja ada kepercayaan di pihak Ahas. Adapun kepercayaan menurut pandangan para nabi bukannya hanya keyakinan bahwa Tuhan ada dan esa. Kepercayaan itu mencakup bahwa orang mengandalkan Tuhan berdasarkan dipilihnya umat. Tuhan telah memilih bangsa Israel lalu menjadi Allahnya, Ula 7:6+. hanya Tuhan sajalah yang mampu menyelamatkan umatNya. Kepercayaan mutlak pada Tuhan itu menjamin keselamatan, Yes 28:16, tetapi tidak mengizinkan umat minta tolong pada sesuatu yang lain, entah manusia entah dewa-dewa asing, bdk Yes 30:15; Yer 17:5; Maz 52:9.


TIP #30: Klik ikon pada popup untuk memperkecil ukuran huruf, ikon pada popup untuk memperbesar ukuran huruf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA