Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 20 dari 22 ayat untuk (18-11) Ia AND book:22 (0.001 detik)
Pindah ke halaman: 1 2 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Kid 1:3) (endetn: tertjurahlah)

diperbaiki menurut terdjemahan Junani dan Latin. Tertulis: "ia akan ditjurahkan".

(1.00) (Kid 5:6) (jerusalem: ketika ia menghilang) Dalam naskah Ibrani tertulis (salah): oleh karena perkataan-perkataannya.
(0.97) (Kid 8:9) (full: BILA IA TEMBOK ... BILA IA PINTU. )

Nas : Kid 8:9

Jikalau sang adik adalah tembok penahan godaan, maka putri-putri Yerusalem akan menghiasinya (yaitu, mempersiapkan dia untuk pernikahan); jikalau dia adalah pintu yang siap mengalah pada godaan, mereka akan berusaha sedapat-dapatnya untuk melindungi dia dari kenajisan.

(0.97) (Kid 8:13) (ende)

Penghuni taman ialah Kebidjaksanaan (mempelai perempuan dari Md.Ag) di Palestina (taman), jang suaranja sudah didengarkan oleh kawan2 (kaum sebangsa) si pengarang. Ia sendiripun ingin mendengarkan suara kebidjaksanaan.

(0.97) (Kid 1:11) (full: PERHIASAN-PERHIASAN EMAS, DENGAN MANIK-MANIK PERAK. )

Nas : Kid 1:11

Berbeda dengan pakaian gembalanya yang sederhana, ia akan dihiasi dengan permata dan kalung emas bermanik-manik perak.

(0.97) (Kid 5:5) (jerusalem: tanganku berteteskan mur) Maksudnya: atau mempelai perempuan memakai wangi-wangian untuk menjemput kekasihnya atau: mempelai perempuan hanya menemukan bekas wangi-wangian yang ditinggalkan kekasihnya waktu berusaha masuk. Ia sendiri sudah pergi.
(0.96) (Kid 6:8) (full: PERMAISURI ... SELIR, DAN DARA-DARA TAK TERBILANG BANYAKNYA. )

Nas : Kid 6:8

Para wanita Yerusalem dikelompokkan sebagai permaisuri, selir, dan dara (Ibr. _alamoth_, perawan pada usia yang pantas untuk menikah). Tetapi gadis Sulam itu tidak dapat dibandingkan dengan mereka itu; ia merupakan jenis tersendiri, tiada tolok bandingannya.

(0.96) (Kid 8:7) (full: SEKALIPUN ORANG MEMBERI HARTA BENDA RUMAHNYA UNTUK CINTA, NAMUN IA PASTI AKAN DIHINA. )

Nas : Kid 8:7

Berusaha membeli cinta dengan uang adalah tindakan yang dipandang hina; itu tidak dapat dilakukan. Demikian pula, setiap pernikahan yang berlandaskan daya tarik harta milik duniawi dari suami atau istri pasti mengalami kegagalan.

(0.96) (Kid 4:9) (jerusalem: dinda) Istilah ini masih dipakai dalam Kid 4:10,12; 5:1,2. Ia barangkali diambil alih dari lagu-lagu cinta yang laku di negeri. Di Mesir sapaan itu memang biasa. Hanya pesajak-pesajak Mesir menyapa mempelai laki-laki sebagai "kakanda" juga, hal mana tidak terjadi dalam Kidung Agung.
(0.96) (Kid 6:1) (jerusalem) Iringan kembali menyela dan begitu menyiarkan kata penutup syair, Kid 6:2-3; bdk Kid 4:12; 2:16. Tidak perlulah mencari kekasih, sebab ia tetap hadir di hati mempelai perempuan yang merupakan kebunnya, Kid 6:2-3.
(0.96) (Kid 7:5) (jerusalem: dalam kepang-kepangnya) Terjemahan ini tidak pasti. Dalam sebuah lagu cinta Mesir dikatakan sbb: Ia (gadis) dengan rambutnya menebarkan jalanya terhadap aku. Mengenai "raja" yang disebut dalam Kid 7:5 dan "puteri (raja)" yang tampil dalam Kid 7:1 bdk Kid 1:4,12.
(0.96) (Kid 7:9) (jerusalem) Pada kata terakhir dalam puji-pujian (anggur) mempelai perempuan menyela. Lalu ia menegaskan bahwa cinta itu timbal balik.
(0.95) (Kid 2:1) (full: BUNGA MAWAR DARI SARON AKU, BUNGA BAKUNG DI LEMBAH-LEMBAH. )

Nas : Kid 2:1

Gadis Sulam itu membandingkan dirinya dengan bunga-bunga liar yang sederhana di padang-padang rumput, karena ia tidak terbiasa dengan segala kemewahan yang ada di Yerusalem. Saron adalah dataran di pesisir di bagian selatan Gunung Karmel.

(0.95) (Kid 2:2) (jerusalem: bunga bakung di antara duri-duri) Mempelai perempuan telah membandingkan diri dengan bunga mawar dan bunga bakung, Kid 2:1. Mempelai laki-laki menambah, Kid 2:2, bahwa mempelainya serupa bunga bakung di tengah-tengah duri-duri (jeruji), artinya: ia hanya mencintai mempelainya saja; yang lain-lain serupa jeruji baginya. Di sini dan dalam Kid 4:13-14 nada persajakan tidak boleh dimatikan dengan menambah catatan-catatan tentang ilmu tumbuh-tumbuhan.
(0.94) (Kid 4:8) (jerusalem: Turunlah) Ini ditambahkan menurut terjemahan-terjemahan kuno. Dalam naskah Ibrani tertulis: sertaku/kepadaku
(0.94) (Kid 8:1) (jerusalem: O, seandainya....) Mintalah sebuah sajak lain. Latar belakangnya tidak dapat dipastikan. Mempelai perempuan nampaknya kurang logis dalam bicaranya. Ia tentu menginginkan sesuatu yang lain dari kasih antara kakak beradik. "Anggur" dan "air buah delima", Kid 8:2, searti dengan "buah" yang disebut dalam Kid 7:13. Sajak berakhir dengan ulangan bergiliran, Kid 8:3-4, yang tercantum dalam Kid 2:6-7 dan yang diakhiri oleh mempelai laki-laki, Kid 8:4. Bdk Kid 3:4-5 yang sejalan dengan Kid 8:2,4.
(0.94) (Kid 1:5) (jerusalem) Bagian ini boleh dianggap sebagai syair pertama dalam kumpulan syair-syair yang tercantum dalam Kidung Agung.
(0.94) (Kid 6:4) (jerusalem) Bagian ini merupakan syair yang kelima. Berturut-turut angkat bicara: mempelai laki-laki, Kid 6:4-10; iringan, Kid 6:13; mempelai laki-laki, Kid 7:1-9; mempelai perempuan Kid 7:9-8:3; mempelai laki-laki, Kid 8:4.
(0.94) (Kid 8:6) (jerusalem) Kedua ayat ini diucapkan oleh mempelai perempuan. Sampai sekarang Kidung Agung belum mengatakan apa sebenarnya cinta itu. Di sini mempelai perempuan menyatakannya dengan kata tandas, tegas lagi indah: Cinta mempunyai kekuatan tak terkalahkan; ia tidak tertahan dan nilainya tidak bertara. Dalam dipahami mengapa sajak ini dipilih menjadi penutup dan puncak Kidung Agung.
(0.94) (Kid 1:2) (jerusalem) Ketiga ayat ini berperan sebagai kata pendahuluan kitab. Terungkap di dalamnya mana pokok bersama semua syair yang terkumpul dalam Kidung Agung. Nada kata pendahuluan ini sama dengan nada semua sajak yang berikut, yaitu nada cinta mesra yang menyala-nyala. Ada peralihan tiba-tiba dari diri orang yang ketiga (berbicara kepada orang ketiga), Kid 1:2,4 kepada diri orang kedua (langsung berbicara kepada kekasih), Kid 1:3,4. Hal semacam itu merupakan ciri khas lagu cinta, dan terdapat misalnya dalam lagu-lagu cinta yang berasal dari negeri Mesir. Kekasih laki-laki memang tidak hadir, tetapi meskipun jauh di mata ia dekat di hati kekasih perempuan yang sedang berbicara dan disertai beberapa teman, Kid 1:4, yaitu "puteri-puteri Yerusalem", Kid 1:5. Ada kesamaan antara Kid 1:2-4 ini dengan Nyanyian Nikah Raja, Maz 45:8-9,15-16.


TIP #23: Gunakan Studi Kamus dengan menggunakan indeks kata atau kotak pencarian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA