Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 141 - 160 dari 325 ayat untuk dimaksud (0.000 detik)
Pindah ke halaman: Sebelumnya 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.33) (Rm 8:20) (ende: Kepada kesia-siaan)

Disini sama artinja dengan "kepada kebinasaan". Dapat disadur: kepada anasir-anasir pembinasaan.

(0.33) (Kol 2:20) (ende: Anasir-anasir djagat raja)

Jang pertama-tama dimaksud, ialah ketentuan-ketentuan adat-istiadat (agama) Jahudi, jang sering disamakan Paulus dengan tachjul kekafiran. Tetapi adjaran palsu itu sebenarnja adalah tjampuran agama Jahudi dan "kafir", dan adjaran-adjaran serani djuga.

(0.33) (1Tes 4:6) (ende)

Menurut Paulus terdapat dua matjam kedjahatan pokok jang menentukan sikap hidup kaum "kafir", jaitu pertjabulan dan loba. Dengan loba dimaksud nafsu memperoleh dan menikmati harta-harta dunia tanpa keadilan dan kasihan terhadap sesamanja.

(0.33) (Yer 7:18) (full: RATU SORGA. )

Nas : Yer 7:18

Yang dimaksud mungkin adalah Istar dewi kesuburan Babel atau Asytoret dewi Fenisia; patung-patungnya ditemukan di Palestina. Wanita secara khusus terlibat di dalam penyembahan dewi ini.

(0.33) (Im 7:20) (jerusalem: dilenyapkan dari antara bangsanya) Yang dimaksud agaknya bukan hukuman mati, tetapi pengucilan dari kaumnya. Tentu saja bagi suku Badui pengucilan semacam itu berarti: hukuman mati. Dalam Alkitab pengucilan itu mendapat makna keagamaan: orang yang terkucil dari umat Allah tidak lagi mendapat bagian dalam janji-janji yang diberikan Tuhan kepada keturunan Abraham.
(0.33) (Ul 23:2) (jerusalem: anak haram) Kata Ibrani yang dipakai (mamzer) sekali lagi terdapat dalam Zak 9:6 dan artinya tidak jelas. Para ahli Kitab Yahudi berpendapat bahwa yang dimaksud ialah: anak (keturunan) dari perkawinan seorang Israel dengan orang asing. Sebagai dukungan dikutip Neh 13:23 (di mana kata itu tidak ada).
(0.33) (Hak 5:16) (jerusalem) Ruben, sebuah suku beternak, tidak turut berperang untuk menjaga kawanan mereka terhadap penyerbuan dari pihak suku-suku Badui
(0.33) (1Sam 28:13) (jerusalem: sesuatu yang ilahi) Naskah Ibrani memakai sebuah kata (elohim) yang juga dipakai untuk menyebut Allah. Tetapi di sini kata itu berarti sebuah makhluk atas-insani, bdk Kej 3:5; Maz 8:6
(0.33) (1Raj 4:19) (jerusalem: di tanah Gilead) Dalam terjemahan Yunani terbaca: di tanah Gad
(0.33) (1Raj 8:4) (jerusalem: Kemah Pertemuan) Kemah yang dimaksud ialah kemah yang dipasang Daud sebagai kediaman bagi tabut perjanjian, 2Sa 7:18; 1Ra 1:39+. Salah seorang penyadur menyebut kemah itu dengan istilah yang dengannya disebutkan Kemah Suci di gurun dahulu, tetapi yang hilang waktu bangsa Israel menetap di negeri Kanaan.
(0.33) (1Raj 10:11) (jerusalem: kayu cendana) Yang dimaksud ialah sejenis kayu jarang dan mahal yang tidak dapat ditentukan lebih jauh. Menurut 2Ta 2:8 kayu itu terdapat di gunung Libanon dan ada keterangan-keterangan semacam dalam dokumen-dokumen orang Akad yang memakai kata yang sama (almuggim)
(0.33) (2Raj 8:18) (jerusalem: anak Ahab) Ini (bat Ahab) kiranya perlu diperbaiki menjadi: dari keluarga Ahab (mibbet Ahab). Yang dimaksud ialah Atalya, bab 11 puteri Omri dan adik perempuan Ahab, bdk 2Ra 8:26; 2Ta 22:2. Dengan kurang tepat di sini dan dalam 2Ta 21:6 Atalya disebut puteri Ahab.
(0.33) (2Raj 10:13) (jerusalem: sanak saudara) Harafiah: saudara-saudara. Tetapi yang dimaksud ialah sanak saudara. Orang-orang itu mau mengunjungi anak-anak Izebel dan anak-anak Yoram. Tidak mungkin orang-orang itu tidak tahu akan pembunuh itu, 2Ra 10:6-7, sebab mereka baru melalui kota Samaria. Ceritera itu di sini kurang pada tempatnya.
(0.33) (2Raj 20:11) (jerusalem: penunjuk mata hari) Terjemahan ini tidak pasti. Dalam naskah Yes (38:8) yang ditemukan di Qumran terbaca: kamar atas (peranginan). Maka yang dimaksud kiranya sebuah tangga ke kamar-atas (peranginan) yang dibangun oleh raja Ahas, bdk 2Ra 23:12+.
(0.33) (2Taw 8:2) (jerusalem: kota-kota yang diberikan Huram) Yang dimaksud kiranya kota-kota di daerah Galilea yang sebagai pembayaran ditawarkan Salomo kepada Hiram (Huram), tetapi tidak memuaskan Hiram, 1Ra 9:11-12. Tawaran Salomo ditolak Hiram, tetapi oleh si Muwarikh diartikan begitu rupa sehingga Hiram "memberikan" kota-kota itu kepada Salomo.
(0.33) (Ayb 24:11) (jerusalem: dua petak kebun) Naskah Ibrani diperbaiki sedikit. Kebun-kebun berpagar tembok. Orang miskin tinggal di antara dua kebun berpagar, oleh sebab tidak memiliki kebunnya sendiri. Kata Ibrani yang di sini diterjemahkan dengan "membuat minyak" tidak jelas artinya. Mungkin berarti: tinggal di waktu siang (lawannya: bermalam)
(0.33) (Ayb 26:5) (jerusalem: Roh-roh) Kata Ibrani yang diterjemahkan begitu ialah: refaim, bdk Ula 1:28+ (bayangan-bayangan). Yang dimaksud ialah orang-orang mati, bdk Maz 88:11+, atau orang-orang lemah yang tidak berdaya
(0.33) (Ayb 40:15) (jerusalem: kuda) Nil Begitu diterjemahkan kata Ibrani, behemot, yang berbentuk jamak berarti: binatang, hewan. Kata yang berbentuk jamak itu juga dapat berarti: binatang yang unggul, salah satu bintang raksasa. Kadang-kadang behemot itu diartikan: gajah, atau: banteng dari mitologi di kota Ugarit. Yang di sini dimaksud agaknya: kuda Nil, lambang kekuatan galak yang dikuasai Allah, tetapi tidak dapat dijinakkan manusia.
(0.33) (Mzm 43:3) (jerusalem: terangMu) Terang, bdk Maz 27:1+; Maz 36:10+ dan kesetiaan Allah ialah daya ilahi yang diperorangkan sebagai pesuruhNya
(0.33) (Mzm 45:9) (jerusalem: di antara mereka yang disayangi) Rupanya yang dimaksud ialah para isteri (selir) raja. Terjemahan-terjemahan lain: Puteri-puteri raja (berhiaskan) permata-permata. Secara kiasan ini dapat dimengerti: Bangsa-bangsa bukan Israel yang bertobat kepada Allah sejati, bdk Yes 60:3 dst; Yes 61:5, dan yang diperbolehkan turut serta dalam ibadat Israel.


TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA