Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 141 - 160 dari 289 ayat untuk dibandingkan (0.001 detik)
Pindah ke halaman: Sebelumnya 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.25) (Mzm 127:5) (jerusalem: di pintu gerbang) Pada pintu gerbang kota diadakan pengadilan, bdk 2Sa 15:2; Rut 4:1, untuk memutuskan perkara, perselisihan dan pertikaian. Anak-anak (yang dalam Maz 127:5 dibandingkan dengan anak panah) dapat menolong dan membela ayah mereka dalam perkara pengadilan: banyak anak adalah anugerah Tuhan yang menyatakan seseorang benar dan mereka juga mencegah hakim dari memutuskan hukum secara tak adil.
(0.25) (Hab 3:9) (jerusalem: telah Kauisi...) Naskah Ibrani tidak dapat dimengerti maksudnya
(0.25) (Za 4:14) (jerusalem: Inilah kedua orang...) Manusia kerap kali dibandingkan dengan pohon, bdk Yer 11:19; Maz 1:3; Ayu 29:19; Yeh 31
(0.22) (Yes 40:12) (sh: Allah vs ciptaan (Minggu, 24 Juli 2005))
Allah vs ciptaan

Berabad-abad lamanya manusia mencoba mengenal Allah dengan beragam cara. Salah satu cara yang dipakai manusia ialah mencoba mencari Allah dengan cara me-nyembah alam ciptaan-Nya agar melaluinya ia dapat mengendalikan Allah.

Allah menegaskan kekuatan dan kebesaran diri-Nya dalam nas ini. Pertama, hikmat Allah tidak bisa dibandingkan dengan hikmat manusia karena manusia adalah bagian dari ciptaan-Nya (ayat 12-14). Manusia tidak bisa mengajari Allah. Sebaliknya, manusia bergantung sepenuhnya kepada Wahyu Allah untuk mengerti diri-Nya. Kedua, kebesaran Allah tidak bisa dibandingkan dengan luasnya bumi dan isinya ataupun dengan keperkasaan bangsa-bangsa (ayat 15-17). Sebagai perbandingan luas hutan Libanon tidak mampu mencukupi kebutuhan kayu bakar dan binatang untuk dipersembahkan sebagai korban bakaran bagi Allah. Allah tidak dapat dibandingkan dengan hal-hal di atas. Jadi, bagaimana mungkin manusia dapat membandingkan Allah dengan patung buatan tangan manusia (ayat 18-20)? Sikap seperti ini adalah sikap mengecilkan dan menghina bahkan melawan Allah. Padahal Dia berdaulat penuh atas semua manusia ciptaan-Nya sehingga tidak ada penguasa dunia yang bertahan di hadapan-Nya (ayat 23-24). Segenap alam pun baik yang di bumi maupun di atas langit tunduk pada kekuasaan-Nya (ayat 25-26).

Oleh karena manusia tidak dapat membandingkan Allah dengan apa pun di alam semesta ini maka ia tidak berhak mencela Allah sebagai Allah yang tidak peduli terhadap dirinya (ayat 27). Sebaliknya, orang yang percaya dan bersandar kepada Allah akan menikmati kehadiran-Nya sebagai sumber kekuatan yang dahsyat. Orang yang demikian akan mengalami hidup yang dipelihara dan ditopang Allah sehingga ia senantiasa segar dan bersemangat melayani-Nya (ayat 29-31).

Renungkan: Upaya manusia menemukan Allah melalui alam semesta tidak pernah berhasil karena Dia hanya menyatakan Diri-Nya secara sempurna melalui Yesus.

(0.21) (Kej 35:12) (ende)

Penjerahan djandji-djandji kepada Jakub ini suatu parallel dari fasal Kej 28:13-14. Djuga ajat-ajat berikutnja hendaknja dibandingkan dengan fasal 28 (Kej 28).

Mungkin Kej 35:9-15 (tradisi P) mentjeritakan peristiwa jang sama seperti diuraikan dalam fasal Kej 28:10-22 (tradisi J dan E). Pengarang menempatkan penampakan Bethel pada awal dan achir riwajat hidup Jakub, dengan maksud mengutarakan sifat religieus riwajat itu, dan untuk menempatkan semua pengalaman dibawah bimbingan serta perlindungan Tuhan (lihat Wis 10:10-12; Sir 44:23)

(0.21) (Mzm 120:1) (ende)

Lagu ratap ini diutjapkan oleh seorang jang dianiaja dengan fitnah dsb. oleh orang2 sebangsanja (Maz 120:2-4), jang dibandingkan dengan suku2 bangsa kafir jang ganas (Maz 120:5-6). Pengarang sendiri suka berdamai, tetapi tidak diterima (Maz 120:7). Dahulu ia telah ditolong Jahwe (Maz 120:1) dan sekarang pula terdjadi hendaknja (Maz 120:2).

(0.21) (Yes 1:5) (ende)

Juda dibandingkan dengan orang jang luka dan sakit. Artinja: negeri itu sudah dihukum, mungkin penjerbuan dari pihak Israil dan Aram ditahun 735 (lih. Yes 6:11-12; 8:1-3). Penafsir2 lain lebih suka menghubungkan nubuat ini dengan penjerbuan Sanherib, radja Asjur, dalam th. 701 (bdk.pas. 36-37)(Yes 36:1-37:38) dengan berdasarkan aj. 8 (Yes 1:8).

Kendati keadaan buruk Jahwe tidak menolong, oleh karena Juda tetap keras kepala dan tidak mau bertobat.

(0.21) (Mat 4:2) (ende: Berpuasa)

Jesus sebagai manusia hendak menjediakan diri untuk melaksanakan tugasNja, dengan berdoa dan memperkuat doa-doaNja dengan berpuasa, guna memperoleh berkat atas pekerdjaanNja dan kekuatan hati untuk bertahan dalam mengurbankan Diri sampai mati disalib. Sikap Jesus disini dapat dibandingkan dengan sikapNja di Getsemani.

"Digoda". Rupa-rupanja setan hendak membudjukNja untuk menampakkan Diri sebagai manusia dan Putera Allah dalam seluruh kemuliaan dan kekuasaanNja, jaitu sebagai seorang Mesias seperti jang diharapkan oleh orang-orang Jahudi. Sikap Jesus dimaksudkan mendjadi tjontoh-teladan bagi kita.

(0.21) (Yer 9:24) (full: YANG MAU BERMEGAH, BAIKLAH BERMEGAH KARENA YANG BERIKUT. )

Nas : Yer 9:24

Kita tidak boleh membanggakan pengetahuan duniawi, kemampuan manusia, atau kekayaan dunia (ayat Yer 9:23); sebaliknya kita hanya boleh bermegah dan bersukacita karena hubungan pribadi kita dengan Tuhan dan kasih karunia-Nya, yang memungkinkan kita hidup benar. Semua nilai dunia ini hilang maknanya bilamana dibandingkan dengan pengenalan akan Allah. Nilai yang sesungguhnya terdiri atas menyerahkan diri kita kepada Tuhan Allah dan standar-standar-Nya serta membiarkan Dia memenuhi kita dengan Roh Kudus-Nya.

(0.21) (Yer 44:18) (full: BERHENTI MEMBAKAR KORBAN )

Nas : Yer 44:18

(versi Inggris NIV -- berhenti membakar kemenyan). Bangsa itu menghubungkan semua persoalan mereka akhir-akhir ini dengan halnya mereka berhenti menyembah Ratu Sorga pada masa reformasi Yosia. Mereka menganggap bahwa berhala telah melakukan lebih banyak bagi mereka dibandingkan Tuhan Allah Israel, karena itu mereka berniat untuk melanjutkan penyembahan berhala (ayat Yer 44:23). Karena itu mereka akan binasa di Mesir (ayat Yer 44:27).

(0.21) (Kel 2:10) (jerusalem: menariknya dari air) Secara kerakyatan nama Musa (Ibraninya: Mosye) diterangkan berdasarkan kata kerja masya yang berarti: menarik. Tetapi puteri Firaun itu tentu saja tidak berbahasa Ibrani. Nama Musa sebenarnya sebuah nama Mesir yang dikenal dengan singkatannya moses, dan secara lengkap ditemukan seperti, misalnya. Tut-moses, artinya: (dewa) Tot telah lahir. Ceritera tentang Musa yang "ditarik dari air" boleh dibandingkan dengan dongeng-dongeng mengenai masa muda beberapa tokoh termasyur, khususnya dengan ceritera tentang Sargon dari Agade, ialah seorang raja di Mesopotamia yang hidup sekitar th 3.000 seb Mas. Menurut ceritera itu ibu Sargon meletakkan anaknya yang masih bayi di dalam sebuah keranjang dari pandan, lalu dibiarkannya hanyut di arus sungai.
(0.21) (1Sam 12:1) (jerusalem) Dengan wejangan perpisahan Samuel ini boleh dibandingkan wejangan perpisahan Musa, Ula 12:29-30, dan wejangan perpisahan Yosua, Yos 23. Pada awal tiap-tiap tahap baru dalam sejarah - perebutan negeri Kanaan, zaman para Hakim, zaman para raja - seorang tokoh besar mengenangkan karya Allah di masa yang lampau dan menjanjikan pertolonganNya di masa mendatang, asal saja umat tetap setia. Dalam hal Musa dan Yosua wejangan itu berkaitan dengan pembaharuan perjanjian. Ula 31; Yos 24. Ini juga tersirat dalam wejangan Samuel, 1Sa 12:7-15. Tempatnya wejangan itu diucapkan rupanya Gilgal, seperti dalam 1Sa 11:15.
(0.21) (Mzm 103:1) (jerusalem: Pujilah TUHAN, hai jiwaku) Kidung ini memuji Tuhan karena kebaikan dan belaskasihanNya selaku Bapa. Dalam jumlah Maz 103:22 (jumlah huruf abjad Ibrani) pemazmur sesudah pembukaan, Maz 103:1-2, meluhurkan belas kasihan Allah yang sudah dialaminya, Maz 103:3-5. lalu ia memasyhurkan karunia yang dianugerahkan Tuhan kepada UmatNya, Maz 103:6-10; besarnya belaskasihan dan kebaikan Tuhan dibandingkan dengan kefanaan manusia, Maz 103:11-18. Akhirnya para malaikat dan dunia semesta diajak supaya memuji Tuhan Maz 103:19-22.
(0.21) (Yes 28:1) (jerusalem) Nubuat ini diucapkan menjelang direbutnya kota Samaria pada th 721 seb Mas. Kota Samaria dibangun di atas sebuah bukit dan karenanya di sini dibandingkan dengan karangan bunga yang dipasang pada kepala para peserta sebuah perjamuan di zaman dahulu, bdk Wis 2:8. Nabi-nabi lain, misalnya Hos 7:5-7; Ams 3:9-15, juga berkata tentang kekayaan dan kebobrokan Samaria. Kecaman serupa atas orang yang berpesta pora terdapat juga dalam Yes 5:11-13; 56:12; 22:13; Ams 4:1.
(0.21) (Yes 28:16) (jerusalem) Ini sebuah nubuat tersendiri yang memutuskan jalan pikiran bagian ini. Allah dibandingkan dengan ahli bangunan yang mendirikan Yerusalem baru: batu dasar diletakkan pada kebenaran dan keadilan. Batu dasar itu barangkali ditulisi dengan ucapan: Siapa yang percaya tidak akan gelisah, serupa dengan nama lambang lain: Kota keadilan, Kota yang setia, Yes 1:26+. Dalam Perjanjian Barupun dipakai kiasan itu: Batu dasar dan batu penjuru ialah Kristus, Mat 21:42; Ef 2:20; 1Pe 2:4-8, atau Petrus, Mat 16:18.
(0.21) (Yes 34:1) (jerusalem) Bagian ini oleh sementara ahli diberi judul: Apokalips Kecil. Bab-bab ini memang berkata tentang peperangan terakhir dan dahsyat yang dijalankan Allah melawan bangsa-bangsa lain, khususnya bangsa Edom, bdk Yes 34: lalu menyusul pemberitahuan mengenai penghakiman terakhir yang memulihkan segenap semarak Yerusalem. Isi dan gaya bahasa bagian ini bergantung pada Deutero-yesaya dan boleh dibandingkan dengan bab Yes 24:1-27:13 (Apokalips Yesaya). Sama seperti bab Yes 24:1-27:13 demikian bab Yes 34:1-35:10 paling akhir ditambahkan pada akibat Yesaya.
(0.21) (Yes 40:12) (jerusalem) Bdk Ayu 28:23-27; 38:4-5; Ams 30:4; Wis 11:20
(0.21) (Yes 40:18) (jerusalem: dengan siapa hendak kamu samakan Allah) Ayat ini menegaskan bahwa Allah sejati tidak dapat dibandingkan dengan apapun. Kenyataan ini mengalaskan larangan membuat patung dan gambar, yang sudah tercantum dalam Dekalog. Yes 40:19-20 kemudian barulah ditambahkan dan ayat-ayat ini diteruskan dalam Yes 41:6-7. Para pembuat berhala dikecam (bdk Yes 44:9-20); sebuah tambahan juga). Kecaman serupa terdapat lagi dalam Yes 41:21-24; 42:8,17; 45:16,20; 46:5-7; lihat juga Yer 10:1-6; 51:19; (Surat Yeremia) Bar 6; Maz 115:3-8; Wis 13:11-15.
(0.21) (Mrk 4:13) (jerusalem: bagaimana kamu dapat memahami) Markus suka menekankan bahwa para rasul tidak memahami perkataan atau perbuatan Yesus, Mar 6:52; Mar 7:18; Mar 8:17-18,21,33; Mar 10:38. Kecuali dalam beberapa bagian yang sejalan (Mat 15:16; Mat 16:9,23; Mat 20:22; Luk 9:45) tambah Luk 18:34; Luk 24:25,45, Matius dan Lukas biasanya meninggalkan atau bahkan memperbaiki keterangan Markus semacam itu, Mat 14:33 dibandingkan dengan Mar 6:51-52, dan lihat Mat 13:51. Bdk Yoh 14:26+.
(0.21) (Luk 23:33) (jerusalem) Kalau cerita Lukas ini dibandingkan dengan cerita Markus dan Matius, maka jelaslah bahwa Lukas berhasil memperlunak kekejaman: orang banyak, Luk 23:27,35,48, lebih ingin tahu saja daripada bermusuh dan akhirnya malah menyesal, Luk 23:48; Yesus tidak mengucapkan kata yang nampaknya kata putus harapan ini: AllahKu, AllahKu, mengapa Engkau meninggalkan Aku; sampai akhir Yesus melakukan karyaNya ialah mengampuni dosa, Luk 23:34,39-43; Yesus wafat dengan "menyerahkan nyawaNya ke dalam tangan Bapa".


TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.07 detik
dipersembahkan oleh YLSA