Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1281 - 1300 dari 1838 ayat untuk sebuah (0.001 detik)
Pindah ke halaman: Pertama Sebelumnya 55 56 57 58 59 60 61 62 63 64 65 66 67 68 69 70 71 72 73 74 Selanjutnya Terakhir
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.15) (Why 9:1) (full: SEBUAH BINTANG ... LOBANG JURANG MAUT. )

Nas : Wahy 9:1

Bintang yang jatuh dari langit ini barangkali seorang malaikat yang melaksanakan hukuman Allah. Bintang ini disebut dengan "ia" pada ayat Wahy 9:2 (versi Inggris NIV). Lobang jurang maut menjadi tempat untuk memenjarakan roh-roh jahat (bd. Wahy 11:7; 17:8; 20:1,3; 2Pet 2:4; Yud 1:6). Binatang, yaitu antikristus, yang keluar dari lobang jurang maut (Wahy 11:7), dan Iblis akan dipenjarakan di sana selama seribu tahun (Wahy 20:3).

(0.15) (Why 18:2) (full: SUDAH RUBUH BABEL, KOTA BESAR ITU. )

Nas : Wahy 18:2

Pada pasal Wahy 18:1-24, Babel yang besar itu terutama dilukiskan dalam segi perdagangan dan politiknya.

  1. 1) Beberapa orang mempercayai bahwa Babel di sini menunjuk kepada sebuah kota atau bangsa yang benar-benar ada yang mewujudkan aspek-aspek berdosa dari kota yang digambarkan dalam pasal ini.
  2. 2) Orang lain percaya bahwa ini melambangkan seluruh sistem dunia yang berdosa di bawah pemerintahan antikristus. Di sini sistem perdagangannya dihancurkan; dalam pasal Wahy 19:1-21 sistem politiknya dihukum oleh Allah pada akhir masa kesengsaraan itu (bd. Wahy 19:17-21; Yes 13:1-11).
(0.15) (Kej 2:10) (jerusalem: empat cabang) Kej 2:10-14 berupa sisipan yang harus diberi berkurung. Sisipan itu mungkin sekali dimasukkan oleh Yahwista sendiri yang memanfaatkan pikiran kuno mengenai bentuk bumi. Taman Eden tidak mau diletakkan di tempat tertentu. Pengarang hanya mau berkata bahwa sungai-sungai besar yang berperan sebagai "pembuluh vital" keempat bagian bumi semua mempunyai sumbernya di dalam firdaus. Tidak mengherankan bahwa geografi dalam ayat-ayat ini agak kabur. Sungai Efrat dan Tigris memang dikenal baik oleh ilmu bumi. Kedua sungai ini bersumber di pegunungan Armenia. Tetapi tentang sungai Pison dan Gihon tidak diketahui apa-apa. Menurut Kej 10:29 Hawila adalah sebuah daerah di negeri Arab. Kusy biasanya sama dengan Etiopia. Namun tidak pasti juga bahwa di sini kedua nama itu harus dimengerti menurut artinya yang lazim.
(0.15) (Kej 4:1) (jerusalem) Kisah mengenai Kain dan Habel mengandaikan suatu taraf peradaban yang sudah maju, ibadah yang sudah berkembang, sejumlah manusia lain yang dapat membunuh Kain dan sebuah suku bangsa yang melindungi Kain. Mungkin sekali aselinya ceritera ini tidak mengenai anak-anak manusia pertama, tetapi moyang suku Keni (Kain, bdk Bil 24:21+). Oleh tradisi Yahwista ceritera ini ditempatkan pada awal umat manusia dan begitu diberi arti umum, yaitu: setelah manusia memberontak terhadap Allah, ia mulai juga melawan manusia lain. Dengan kedua dosa manusia itu dilawankan perintah rangkap dua yang mengikhtisarkan seluruh hukum Taurat, yaitu kasih kepada Allah dan kasih kepada sesama manusia, Mat 22:40.
(0.15) (Kej 4:17) (jerusalem) Ayat-ayat ini adalah sebuah sisa suatu silsilah yang berasal dari tradisi Yahwista. Nama-nama yang sama (dengan perbedaan-perbedaan kecil) terdapat dalam daftar keturunan Set yang berasal dari tradisi Para Imam, yaitu antara nama Kenan dan Lamekh, Kej 5:12-28. Daftar keturunan Kej 4:17-24 ini secara dibuat-buat dihubungkan dengan Kain, bin Adam, yang sebagai hukuman harus menempuh hidup seorang pengembara (Badui). Tetapi di sini Kain menjadi pembangun kota pertama dan moyang para peternak, ahli-ahli musik, juru logam dan barangkali moyang para pelacur, bdk Kej 4:22. Semuanya itu sesuai dengan kehidupan di kota. Si Yahwista menganggap semua kemewahan itu sebagai penemuan keturunan Kain yang terkutuk. Begitu si Yahwista mengutuk di sini, sama seperti dalam Kej 11:1-9, kebudayaan kota.
(0.15) (Kej 5:24) (jerusalem: telah diangkat oleh Allah) Pada Henokh ada beberapa ciri yang membedakannya dengan bapa-bapa bangsa lain dalam silsilah ini. Umur hidupnya memang lebih pendek dari pada umur bapa-bapa bangsa lain, tetapi jumlahnya adalah sebuah angka kesempurnaan, yaitu genap jumlah hari dalam satu tahun (terhitung menurut peredaran matahari); ia "hidup bergaul dengan Allah", sama seperti Nuh, Kej 6:9; secara ajaib ia diangkat oleh Allah, sama seperti nabi Elia diangkat, 2Ra 2:11 dst. Dalam tradisi Yahudi Henokh menjadi seorang tokoh yang semakin penting dan teladan orang yang taat agama, Sir 44:16; 49:14. Menurut tradisi Yahudi dari Henokh berasallah beberapa buku apokrip, bdk Yud 14-15.
(0.15) (Kej 11:31) (jerusalem: sampailah mereka di Haran) Ini tahap pertama dari perpindahan ke negeri yang dijanjikan. Kota Ur terletak di Mesopotamia Hilir, sedangkan kota Haran terletak di bagian barat laut Mesopotamia. Ada sementara ahli yang meragukan apakah perpindahan pertama sungguh-sungguh terjadi. Tetapi ada tradisi-tradisi tua sekali memberitahukannya, Kej 11:28 dan Kej 15:7. Waktu tradisi-tradisi dituliskan orang tidak tahu lagi kota Ur. Namun Ur adalah sebuah kota penting sekitar tahun 2000 seb. Mas. Ada hubungan antara kota Ur dan kota Haran, baik di bidang agama maupun di bidang perdagangan. Karena itu paling sedikit harus diterima bahwa perpindahan semacam itu mungkin terjadi. Hanya sebutan "Kasdim" kemudian ditambahkan, yaitu di zaman kerajaan Babel yang baru menjadi jaya.
(0.15) (Kej 12:1) (jerusalem) Kedua bab ini berasal dari tradisi Yahwista, tetapi terdapat juga di dalamnya beberapa tambahan yang berasal dari tradisi Para Imam atau dari tangan penyadur. - Setelah memutuskan segala ikatan dengan tanah asalnya. Abraham berangkat menuju sebuah negeri yang tidak dikenalnya. Abraham berangkat bersama dengan isterinya yang mandul, Kej 11:30. Allah telah memanggil Abraham dan telah berjanji bahwa ia akan memperoleh keturunan. Berangkatnya Abraham adalah bukti kepercayaannya. Kembali kepercayaan itu tampil waktu janji diperbaharui, Kej 15:5-6. Kepercayaan itu diuji Allah ketika menuntut kembali Ishak yang merupakan hasil janji Allah dahulu, bab 22+. Adanya masa depan bagi umat terpilih bergantung pada bukti kepercayaan Abraham yang mutlak, Ibr 11:8-9. Yang dimaksudkan dengan "umat terpilih" bukan hanya keturunan Abraham secara badaniah, tetapi juga semua orang yang berkat kepercayaan yang sama menjadi anak Abraham, sebagaimana ditandakan Paulus, Rom 4; Gal 3:7.
(0.15) (Kej 13:13) (jerusalem: sangat jahat) Ayat ini menyiapkan kisah yang diceritakan dalam Kej 18:20-21; 19:4-11. Ayat ini berperan juga sebagai kata pengantar ke dalam sebuah tradisi di sekitar Lot. Tradisi ini berasal dari daerah di seberang sungai Yordan dan berpusatkan hal ihwal Sodom dan Gomora, Kej 18:1-19:38. Aslinya tradisi sekitar Lot tidak mempunyai hubungan dengan tradisi tentang Abraham, - Lot mengutamakan hidup gampang dalam suasana kedosaan. Karena itu ia akan dihukum dengan keras, Kej 19:1-38. Sebaliknya, Abraham sangat murah hati. Ia mengizinkan kemenakannya, yaitu Lot, memilih tanah yang sesuai dengan seleranya. Kemurahan Abraham itu diganjar Allah dengan pembaharuan janjiNya, Kej 12:7.
(0.15) (Kej 14:1) (jerusalem) Bab 14 ini tidak berasal dari ketiga sumber (Yahwista, Elohista, Para Imam) yang dimanfaatkan kitab Kejadian. tentang nilai historis para ahli berselisih pendapat. Rupanya bab ini di zaman agak belakangan disusun dengan meniru zaman dahulu. Nama keempat raja dari sebelah timur itu memang nama-nama kuno, tetapi tidak dapat disamakan dengan seorangpun tokoh dari zaman dahulu yang dikenal. Ditinjau dari segi ilmu sejarah tidak mungkin bahwa seorang raja Elam pernah menguasai kota-kota yang terletak di sebelah selatan Laut Asin dan menjadi pemimpin sebuah persekutuan yang mempersatukan seorang raja bangsa Amori (Amrafel), seorang raja bangsa Hori (Ariokh) dan seorang raja bangsa Het (Tideal). Maksud ceritera itu ialah menghubungkan Abraham dengan sejarah dunia dan memberinya juga kejayaan militer.
(0.15) (Kej 15:17) (jerusalem: lewat di antara potongan-potongan daging itu) Ini sebuah upacara kuno untuk mengikat perjanjian (Yer 34:18): pihak-pihak yang bersangkutan melewati di tengah-tengah potongan-potongan daging berdarah sambil berseru supaya tertimpa nasib sama dengan binatang-binatang yang dipersembahkan sebagai korban itu, seandainya ia melanggar syarat perjanjiannya. Suluh yang berapi (bdk semak duri yang menyala, Kej 3:2, tiang api, Kel 13:21, gunung Sinai yang berasap, Kej 19:18) melambangkan berlalunya Tuhan. Tuhan sajalah yang lewat, oleh karena perjanjian yang diadakanNya itu adalah sepihak, lih Kej 9:9+. Secara resmi Tuhan mengikat diri dan janji itu diteguhkan firman pengutuk (lewat di antara potongan-potongan daging itu).
(0.15) (Kej 17:10) (jerusalem: harus disunat) Mula-mulanya sunat adalah upacara inisiasi atau pemasukan orang ke dalam hidup berkeluarga dan ke dalam hidup marga dan suku, Kej 34:14 dst; Kej 4:24-26; Ima 19:23+. Tetapi dalam ayat ini sunat menjadi sebuah "tanda" yang mengingatkan kepada Allah bahwa telah mengikat perjanjian (sama halnya dengan pelangi dalam Kej 9:16-17). Sekaligus "tanda" itu mengingatkan kepada manusia bahwa menjadi anggota umat terpilih dan wajib melaksanakan segala kewajiban yang bersangkutan. Hukum Taurat hanya dua kali menyinggung sunat, Kel 12:44; Ima 12:3; bdk Yos 5:2-8. Baru sesudah masa pembuangan sunat menjadi unsur yang mahapenting dalam hidup keagamaan dan kebangsaan orang Yahudi, bdk 1Ma 1:60 dst; 2Ma 6:10. Paulus mengartikan sunat sebagai "meterai kebenaran berdasarkan iman", Rom 4:11. Mengenai hati yang bersunat bdk Yer 4:4+.
(0.15) (Kej 21:8) (jerusalem) Andaikata kisah mengenai pengusiran Hagar dan Ismael ini melanjutkan kisah yang termuat dalam bab 16, maka berdasarkan Kej 16:16 dan Kej 21:5 harus diambil kesimpulan bahwa Ismael sudah berumur 15 tahun lebih. Sedangkan dalam ceritera ini Ismael nampak sebagai anak kecil yang hanya sedikit lebih tua dari pada Ishak. Kisah ini sebenarnya tidak lain kecuali ceritera dari tradisi Elohista yang sejalan dengan ceritera bab 16 yang berasal dari tradisi Yahwista. Kedua kisah itu terikat pada sebuah sumur di padang gurun dekat Bersyeba dan menjelaskan ikatan kesukaan antara keturunan Ismael dan bangsa Israel, keturunan Ishak. Namun kedua kisah ini secara berbeda menceritakan hal-ihwal pengusiran Hagar dan sikap para perilaku yang tampil dalam kisah tsb.
(0.15) (Kel 3:1) (jerusalem) Kedua bab ini memuat kisah pertama mengenai panggilan Musa. Ia memperpadukan beberapa unsur dari tradisi Yahwista, Kel 2:1-5,16-20 (penampakan Tuhan dan pengutusan Musa) dengan unsur-unsur dari tradisi Elohista, Kel 2:6,9-15 (penyataan nama Tuhan). Ada sebuah ceritera lain tentang penyataan nama Tuhan dan panggilan Musa - yang terjadi di negeri Mesir -, yaitu Kel 6:2-13 dan Kel 6:27-7:7. Ceritera kedua ini berasal dari tradisi Para Imam.
(0.15) (Kel 20:8) (jerusalem: hari Sabat) Kata "Sabat" oleh Kitab suci langsung dihubungkan dengan kata dasar yang berarti: istirahat, Kel 16:29-30; 23:12; 34:21. Hari Sabat dimaksudkan sebagai hari istirahat mingguan yang dikuduskan bagi Tuhan yang telah beristirahat pada hari ketujuh karya penciptaanNya, Kel 20:11; bdk Kej 2:2-3. Pada pertimbangan keagamaan tsb ditambahkan suatu pertimbangan perikemanusiaan, Kel 23:12; Ula 5:14. Sabat sudah melembaga sejak dahulu kala, tetapi mendapat arti khusus sejak Israel keluar dari negeri Mesir dan kemudian menjadi salah satu tanda pengenal agama Yahudi, Neh 13:15-22; 1Ma 2:32-41. Kebiasaan menafsirkan hukum Sabat itu secara kaku dan secara harafiah saja menjadikan hari suka cita itu sebuah hari yang membawa tekanan batin dan beban melulu. Yesus membebaskan para pengikutNya dari beban dan tekanan itu, Mat 12:1 dst dsj; Luk 13:10 dst; Kel 14:1 dst.
(0.15) (Kel 25:8) (jerusalem: diam di tengah-tengah mereka) Allah dipuja di mana saja Ia melalui sebuah penampakan menyatakan diri hadir, Kej 12:7; 28:12-19, dll. Gunung Sinai tempat Tuhan secara luar biasa menyatakan diri adalah "gunung Allah", Kel 3:1; 1Ra 19:8, dan tempat kediamanNya, Ula 33:2; Hak 5:4-5; Hak 3:3; Maz 68:9. Tabut perjanjian menjadi lambang kehadiran Allah itu, Kel 25:22; bdk 1Sa 4:4; 2Sa 6:2, dan Kemah Suci yang mengurung tabut itu adalah kediaman Tuhan, Kel 25:9 dan Kel 40:34, yang turut mengembara bersama-sama dengan umat Israel, 2Sa 7:6, hingga bait Allah di Yerusalem menjadi kediaman Tuhan, 1Ra 8:10.
(0.15) (Im 16:1) (jerusalem) Bab ini menutup kumpulan peraturan mengenai kenajisan. Ia memuat tata upacara pentahiran tahunan. Upacara itu menyakitkan segala kenajisan. Dalam tata upacara ini sebenarnya dipersatukan dua tata upacara yang berbeda sekali baik sehubungan dengan pikiran yang melatarbelakanginya maupun sehubungan dengan usianya. Ada sebuah korban pendamaian, Ima 6,11-19; bdk bab 4, dan ada upacara pengusiran seekor kambing jantan yang diserahkan kepada Azazel, Ima 16:8-10; 20-22; 26; bdk catatan berikut. Upacara terakhir ini tua sekali, tetapi sama seperti tata upacara rangkap dua yang termaktub dalam bab 14, upacara kuno itupun dipersatukan dengan penetapan-penetapan yang sesuai dengan nada seluruh kitab Imamat. Penggabungan tsb berasal dari zaman belakangan, waktu orang Yahudi sangat teliti sehubungan dengan ketahiran, sehingga orang semakin banyak terkena kenajisan dan menciptakan berbagai upacara pentahiran. Memang hari raya Pendamaian itu tidak dikenal sebelum zaman pembuangan, sebab tidak ada satupun ayat tua yang menyinggungnya.
(0.15) (Im 18:21) (jerusalem: Janganlah kauserahkan ...) Korban berupa anak yang dibuat "melindungi api", artinya dibakar, adalah sebuah adat penduduk Kanaan. Adat itu dikutuk oleh hukum Taurat, Ima 20:2-5; Ula 12:31; 18:10. Adat itu memang juga menyusup ke dalam bangsa Israel, khususnya di Yerusalem di "Tofet", ialah tempat pembakaran di lembah Ben-Hinom (Gehenna), 2Ra 16:2; 21:6; 23:10; Yes 30:33; Yer 7:31; 19:4 dst Yer 32:35; Yeh 16:21. Kata "molekh" (molokh) berasal dari bahasa Fenisia. Dalam bahasa itu kata "molekh" berarti salah satu jenis korban. Di Ugarit kata itu menjadi nama seorang dewa. Di Israel kata itu diartikan sebagai sebutan ilahi dan ada sejumlah ayat yang berkata tentang korban yang dipersembahkan kepada Molokh. Sebenarnya Molokh harus diucapkan sebagai melek, artinya raja. Tetapi kemudian huruf mati (mlk) dibubuhi dengan huruf hidup kata bosyet, artinya: malu untuk mencemoohkan dewa.
(0.15) (Im 27:2) (jerusalem: nazar) Bab 27 ini berupa tambahan pada kitab Imamat. Ia berisikan peraturan mengenai penglulusan nazar, Ima 7:16; 22:21; Bil 30:2-16; Ula 12:6-12; 23:21. Peraturan itu dahulu berlaku dalam bait Allah yang dibangun sesudah masa pembuangan. Mungkin sekali aslinya peraturan itu terlepas dan baru kemudian digabungkan dengan kitab hukum yang dikatakan diresmikan di gunung Sinai. Penggabungnya ialah Ima 27:1-2 dan Ima 27:34. Mula-mula sebuah nazar menghasilkan kewajiban berat untuk meluluskannya. Tetapi kemudian kewajiban itu diringankan dan akhirnya dapat diganti dengan bayaran berupa uang, kecuali sehubungan dengan apa yang "diharamkan" (dikhususkan bagi TUHAN), Ima 27:28-29
(0.15) (Bil 21:27) (jerusalem) Sajak ini (Bil 21:30 dalam naskah Ibrani tidak dapat dimengerti dan ternyata rusak) dapat diartikan dengan dua cara: 1. Sajak itu merupakan sebuah nyanyian kemenangan yang meluhurkan kemenangan orang Amori (rajanya Sihon) atas orang Moab; nyanyian itu disisipkan sebagai keterangan atas Bil 21:26. Tetapi tafsir ini mengandaikan bahwa Bil 21:30 diperbaiki begitu rupa sehingga dikatakan bahwa Hesybon menghancurkan Moab. 2. Sajak itu berupa lagu kemenangan orang Israel yang disinggung dalam Bil 21:25-26; nyanyian itu meluhurkan kemenangan orang Israel atas Sihon, Bil 21:27 dan Bil 30 (diperbaiki secara lain). Tetapi nyanyian itu mengingatkan kemenangan Sihon atas Moab, Bil 21:28-29: Hesybon memang memakan habis kota-kota Moab, tetapi kita (orang Israel) menghancurkan Hesybon; Bil 21:27 diartikan sebagai ajakan (berupa ejekan), supaya orang datang membangun kembali Hesybon.


TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA