Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 81 - 100 dari 515 ayat untuk Kepada setiap orang AND book:[1 TO 39] AND book:7 [Semua Versi Bahasa Indonesia] (0.002 detik)
Pindah ke halaman: Sebelumnya 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 Selanjutnya Terakhir
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.67)Hak 4:22

Pada waktu itu muncullah Barak yang mengejar Sisera. Keluarlah Yael i  mendapatkan dia dan berkata kepadanya: "Mari, aku akan menunjukkan kepadamu orang yang kaucari itu." Lalu masuklah Barak ke dalam dan tampaklah Sisera mati j  tergeletak dengan patok dalam pelipisnya.

(0.67)Hak 8:5

Dan berkatalah ia kepada orang-orang Sukot: q  "Tolong berikan beberapa roti untuk rakyat yang mengikuti aku ini, sebab mereka telah lelah, r  dan aku sedang mengejar Zebah dan Salmuna, s  raja-raja Midian."

(0.67)Hak 13:7

Tetapi ia berkata kepadaku: Engkau akan mengandung dan melahirkan seorang anak laki-laki; oleh sebab itu janganlah minum anggur k  atau minuman yang memabukkan 1  l  dan janganlah makan sesuatu yang haram, sebab sejak dari kandungan ibunya sampai pada hari matinya, m  anak itu akan menjadi seorang nazir Allah."

(0.67)Hak 18:2

Sebab itu bani Dan x  menyuruh dari kaumnya lima orang dari seluruh jumlah mereka, semuanya orang-orang yang gagah perkasa, y  yang berasal dari Zora dan Esytaol, untuk mengintai z  negeri itu dan menyelidikinya, serta berkata kepada mereka: "Pergilah menyelidiki negeri a  itu." Ketika orang-orang itu sampai ke pegunungan Efraim di rumah Mikha, b  bermalamlah mereka di sana.

(0.67)Hak 16:17

Maka diceritakannyalah kepadanya segala isi hatinya, h  katanya: "Kepalaku tidak pernah kena pisau cukur, sebab sejak dari kandungan ibuku aku ini seorang nazir i  Allah. Jika kepalaku dicukur, maka kekuatanku akan lenyap dari padaku, dan aku menjadi lemah dan sama seperti orang-orang lain."

(0.67)Hak 6:30

Sesudah itu berkatalah orang-orang kota itu kepada Yoas: "Bawalah anakmu itu ke luar; dia harus mati, karena ia telah merobohkan mezbah c  Baal dan karena ia telah menebang tiang berhala yang di dekatnya."

(0.67)Hak 14:6

Pada waktu itu berkuasalah s  Roh TUHAN 1  atas dia, sehingga singa itu dicabiknya t  seperti orang mencabik anak kambing--tanpa apa-apa di tangannya. Tetapi tidak diceriterakannya kepada ayahnya atau ibunya apa yang dilakukannya itu.

(0.67)Hak 1:3

Lalu berkatalah Yehuda kepada Simeon, saudaranya itu: "Majulah bersama-sama dengan aku ke bagian yang telah diundikan kepadaku dan baiklah kita berperang melawan orang Kanaan, maka akupun akan maju bersama-sama dengan engkau ke bagian yang telah diundikan kepadamu." Lalu Simeon f  maju bersama-sama dengan dia.

(0.67)Hak 14:19

Maka berkuasalah e  Roh TUHAN atas dia, lalu pergilah ia ke Askelon f  dan dibunuhnya tiga puluh orang di sana, diambilnya pakaian mereka dan diberikannya pakaian-pakaian kebesaran itu kepada orang-orang yang dapat memberi jawab teka-teki itu. Tetapi amarahnya g  masih juga bernyala-nyala, lalu pulanglah ia ke rumah ayahnya.

(0.67)Hak 16:13

Berkatalah Delila kepada Simson: "Sampai sekarang engkau telah mempermain-mainkan dan membohongi aku. Ceritakanlah kepadaku dengan apakah engkau dapat diikat." Jawabnya kepadanya: "Kalau engkau menenun ketujuh rambut jalinku bersama-sama dengan lungsin lalu mengokohkannya dengan patok, maka aku akan menjadi lemah dan menjadi seperti orang lain manapun juga."

(0.67)Hak 21:22

Apabila ayah atau saudaranya laki-laki datang untuk menuntutnya kepada kami, maka kami akan berkata kepada mereka: Serahkanlah mereka itu kepada kami dengan rela hati, sebab dalam pertempuran kita tidak dapat menangkap seorang perempuan untuk menjadi isteri mereka masing-masing. Memang kamu ini tidak memberikan z  anak-anak gadis itu kepada mereka; sebab seandainya demikian, kamu bersalah."

(0.67)Hak 4:6

Ia menyuruh memanggil Barak bin Abinoam f  dari Kedesh g  di daerah Naftali, lalu berkata kepadanya: "Bukankah TUHAN, Allah Israel, memerintahkan demikian: Majulah, bergeraklah menuju gunung Tabor h  dengan membawa sepuluh ribu orang bani Naftali i  dan bani Zebulon j  bersama-sama dengan engkau,

(0.67)Hak 7:22

Sedang ketiga ratus orang itu meniup x  sangkakala, maka di perkemahan itu TUHAN membuat pedang y  yang seorang diarahkan kepada yang lain, z  lalu larilah tentara itu sampai ke Bet-Sita ke arah Zerera sampai ke pinggir Abel-Mehola a  dekat Tabat.

(0.67)Hak 7:19

Lalu Gideon dan keseratus orang yang bersama-sama dengan dia sampai ke ujung perkemahan itu pada waktu permulaan giliran jaga tengah malam, ketika penjaga-penjaga baru saja ditempatkan. Lalu mereka meniup sangkakala sambil memecahkan buyung t  yang di tangan mereka.

(0.67)Hak 8:21

Lalu kata Zebah dan Salmuna: "Bangunlah engkau sendiri dan paranglah kami, sebab seperti orangnya, demikian pula kekuatannya." Maka bangunlah Gideon, dibunuhnya Zebah dan Salmuna, kemudian diambilnya bulan-bulanan m  yang ada pada leher unta mereka.

(0.67)Hak 4:14

Lalu berkatalah Debora kepada Barak: "Bersiaplah, sebab inilah harinya TUHAN menyerahkan Sisera ke dalam tanganmu. w  Bukankah TUHAN telah maju di depan x  engkau 1 ?" Lalu turunlah Barak dari gunung Tabor dan sepuluh ribu orang mengikuti dia,

(0.67)Hak 15:14

Setelah ia sampai ke Lehi a  dan orang-orang Filistin mendatangi dia dengan bersorak-sorak, maka berkuasalah b  Roh TUHAN atas dia 1  dan tali-tali pada tangannya menjadi seperti batang rami c  yang telah habis dimakan api dan segala pengikatnya hancur tanggal dari tangannya.

(0.67)Hak 7:13

Ketika Gideon sampai ke situ, kebetulan ada seorang menceritakan mimpinya kepada temannya, katanya: "Aku bermimpi: tampak sekeping roti jelai terguling masuk ke perkemahan orang Midian; setelah sampai ke kemah ini, dilanggarnyalah kemah ini, sehingga roboh, dan dibongkar-bangkirkannya, demikianlah kemah ini habis runtuh."

(0.67)Hak 12:1

Dikerahkanlah orang Efraim, lalu mereka bergerak ke Zafon. e  Dan mereka berkata kepada Yefta: f  "Mengapa engkau bergerak untuk memerangi bani Amon dengan tidak memanggil kami untuk maju bersama-sama dengan engkau? g  Sebab itu kami akan membakar rumahmu bersama-sama kamu!"

(0.67)Hak 12:6

maka mereka berkata kepadanya: "Coba katakan dahulu: syibolet." Jika ia berkata: sibolet, jadi tidak dapat mengucapkannya dengan tepat, maka mereka menangkap dia dan menyembelihnya dekat tempat-tempat penyeberangan sungai Yordan itu. Pada waktu itu tewaslah dari suku Efraim empat puluh dua ribu orang.




TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.07 detik
dipersembahkan oleh YLSA