| (0.28) | Est 9:12 |
| Lalu titah raja kepada Ester, sang ratu: "Di dalam benteng Susan saja orang Yahudi telah membunuh dan membinasakan lima ratus orang beserta kesepuluh anak Haman. Di daerah-daerah kerajaan yang lain, entahlah apa yang diperbuat mereka. Dan apakah permintaanmu sekarang? Niscaya akan dikabulkan. Dan apakah keinginanmu lagi? Niscaya dipenuhi. y " |
| (0.28) | Est 9:13 |
| Lalu jawab Ester: "Jikalau baik pada pemandangan raja, diizinkanlah kiranya kepada orang Yahudi yang di Susan untuk berbuat besokpun sesuai dengan undang-undang untuk hari ini, dan kesepuluh anak z Haman itu hendaklah disulakan a pada tiang." |
| (0.28) | Est 9:15 |
| Jadi berkumpullah orang Yahudi yang di Susan pada hari yang keempat belas bulan Adar juga dan dibunuhnyalah di Susan tiga ratus orang, tetapi kepada barang rampasan c tidaklah mereka mengulurkan tangan. |
| (0.28) | Est 9:16 |
| Orang Yahudi yang lain, yang ada di dalam daerah kerajaan, berkumpul dan mempertahankan nyawanya serta mendapat keamanan d terhadap musuhnya; e mereka membunuh tujuh puluh lima ribu orang f di antara pembenci-pembenci mereka, tetapi kepada barang rampasan g tidaklah mereka mengulurkan tangan. |
| (0.28) | Est 9:18 |
| Akan tetapi orang Yahudi yang di Susan berkumpul, baik pada hari yang ketiga belas, baik pada hari yang keempat belas dalam bulan itu. Lalu berhentilah mereka pada hari yang kelima belas dan hari itu dijadikan mereka hari perjamuan dan sukacita. |
| (0.28) | Est 9:19 |
| Oleh sebab itu orang Yahudi yang di pedusunan, yakni yang diam di perkampungan merayakan hari yang keempat belas bulan Adar i itu sebagai hari sukacita dan hari perjamuan, dan sebagai hari gembira untuk antar-mengantar j makanan. |
| (0.28) | Est 9:22 |
| karena pada hari-hari itulah orang Yahudi mendapat keamanan k terhadap musuhnya dan dalam bulan itulah dukacita mereka berubah menjadi sukacita dan hari perkabungan menjadi hari gembira, l dan supaya menjadikan hari-hari itu hari perjamuan dan sukacita dan hari untuk antar-mengantar makanan m dan untuk bersedekah kepada orang-orang miskin. n |
| (0.28) | Est 9:27 |
| orang Yahudi menerima sebagai kewajiban dan sebagai ketetapan bagi dirinya sendiri dan keturunannya dan bagi sekalian orang yang akan bergabung dengan mereka, bahwa mereka tidak akan melampaui merayakan kedua hari itu tiap-tiap tahun, menurut yang dituliskan tentang itu dan pada waktu yang ditentukan, |
| (0.28) | Est 9:31 |
| supaya hari-hari Purim itu dirayakan pada waktu yang ditentukan, seperti yang diwajibkan kepada mereka oleh Mordekhai, orang Yahudi itu, dan oleh Ester, sang ratu, dan seperti yang diwajibkan mereka kepada dirinya sendiri serta keturunan mereka, mengenai hal berpuasa y dan meratap-ratap. z |
| (0.28) | Ayb 1:17 |
| Sementara orang itu berbicara, datanglah orang lain dan berkata: "Orang-orang Kasdim m membentuk tiga pasukan, lalu menyerbu unta-unta dan merampasnya serta memukul penjaganya dengan mata pedang. Hanya aku sendiri yang luput, sehingga dapat memberitahukan hal itu kepada tuan." |
| (0.28) | Ayb 2:11 |
| Ketika ketiga sahabat Ayub 1 mendengar kabar tentang segala malapetaka yang menimpa dia, maka datanglah mereka dari tempatnya masing-masing, yakni: Elifas, orang Teman, q dan Bildad, orang Suah, r serta Zofar, orang Naama. s Mereka bersepakat untuk mengucapkan belasungkawa kepadanya dan menghibur dia. t |
| (0.28) | Ayb 42:7 |
| Setelah TUHAN mengucapkan firman itu 1 kepada Ayub, s maka firman TUHAN kepada Elifas, orang Teman: "Murka-Ku menyala terhadap engkau dan terhadap kedua sahabatmu, t karena kamu tidak berkata benar tentang Aku 2 seperti hamba-Ku Ayub 3 . u |
| (0.28) | Ayb 42:12 |
| TUHAN memberkati Ayub dalam hidupnya yang selanjutnya lebih dari pada dalam hidupnya yang dahulu; ia mendapat empat belas ribu ekor kambing domba, dan enam ribu unta, seribu pasang lembu, dan seribu ekor keledai betina. |
| (0.28) | Mzm 56:1 |
| Untuk pemimpin biduan. Menurut lagu: Merpati di pohon-pohon tarbantin yang jauh. Miktam dari Daud, ketika orang Filistin menangkap dia di Gat. (56-2) Kasihanilah o aku, ya Allah, sebab orang-orang menginjak-injak aku, p sepanjang hari orang memerangi q dan mengimpit aku! |
| (0.28) | Pkh 1:13 |
| Aku membulatkan hatiku untuk memeriksa dan menyelidiki dengan hikmat segala yang terjadi di bawah langit. n Itu pekerjaan yang menyusahkan yang diberikan Allah kepada anak-anak manusia o untuk melelahkan diri. |
| (0.28) | Pkh 2:3 |
| Aku menyelidiki diriku dengan menyegarkan tubuhku dengan anggur, y --sedang akal budiku tetap memimpin dengan hikmat--,dan dengan memperoleh kebebalan, z sampai aku mengetahui apa yang baik bagi anak-anak manusia untuk dilakukan di bawah langit selama hidup mereka yang pendek itu. |
| (0.28) | Pkh 2:10 |
| Aku tidak merintangi mataku dari apapun yang dikehendakinya, dan aku tidak menahan hatiku dari sukacita apapun, sebab hatiku bersukacita karena segala jerih payahku. Itulah buah segala jerih payahku. |
| (0.28) | Pkh 4:1 |
| Lagi aku melihat segala penindasan d yang terjadi di bawah matahari, dan lihatlah, air mata orang-orang yang ditindas dan tak ada yang menghibur e mereka 1 , karena di fihak orang-orang yang menindas ada kekuasaan. |
| (0.28) | Pkh 5:19 |
| (5-18) Setiap orang yang dikaruniai Allah kekayaan dan harta benda e dan kuasa untuk menikmatinya, f untuk menerima bahagiannya, g dan untuk bersukacita dalam jerih payahnya--juga itupun karunia Allah. h |
| (0.28) | Pkh 7:14 |
| Pada hari mujur bergembiralah, tetapi pada hari malang ingatlah, bahwa hari malang inipun dijadikan Allah seperti juga hari mujur, m supaya manusia tidak dapat menemukan sesuatu mengenai masa depannya. |




