| (0.19) | Kis 4:13 |
| Ketika sidang itu melihat keberanian Petrus dan Yohanes m dan mengetahui, bahwa keduanya orang biasa n yang tidak terpelajar, heranlah mereka; dan mereka mengenal keduanya sebagai pengikut Yesus. o |
| (0.19) | Kis 5:4 |
| Selama tanah itu tidak dijual, bukankah itu tetap kepunyaanmu, dan setelah dijual, bukankah hasilnya itu tetap dalam kuasamu? c Mengapa engkau merencanakan perbuatan itu 1 dalam hatimu? Engkau bukan mendustai manusia, tetapi mendustai Allah. d " |
| (0.19) | Kis 7:35 |
| Musa ini, yang telah mereka tolak, dengan mengatakan: Siapakah yang mengangkat engkau menjadi pemimpin dan hakim? t --Musa ini juga telah diutus oleh Allah sebagai pemimpin dan penyelamat oleh malaikat, yang telah menampakkan diri kepadanya di semak duri itu. |
| (0.19) | Kis 7:43 |
| Tidak pernah, malahan kamu mengusung kemah Molokh dan bintang dewa Refan, patung-patung yang kamu buat itu untuk disembah. Maka Aku akan membawa kamu ke dalam pembuangan, i sampai di seberang sana Babel. |
| (0.19) | Kis 8:27 |
| Lalu berangkatlah Filipus. Adalah seorang Etiopia, t seorang sida-sida, u pembesar dan kepala perbendaharaan Sri Kandake, ratu negeri Etiopia, yang pergi ke Yerusalem untuk beribadah. v |
| (0.19) | Kis 8:39 |
| Dan setelah mereka keluar dari air, Roh Tuhan tiba-tiba melarikan Filipus c dan sida-sida itu tidak melihatnya lagi. Ia meneruskan perjalanannya dengan sukacita. |
| (0.19) | Kis 9:39 |
| Maka berkemaslah Petrus dan berangkat bersama-sama dengan mereka. Setelah sampai di sana, ia dibawa ke ruang atas dan semua janda f datang berdiri dekatnya dan sambil menangis mereka menunjukkan kepadanya semua baju dan pakaian, yang dibuat Dorkas waktu ia masih hidup. |
| (0.19) | Kis 10:17 |
| Petrus bertanya-tanya di dalam hatinya, apa kiranya arti penglihatan b yang telah dilihatnya itu. Sementara itu telah sampai di muka pintu orang-orang yang disuruh oleh Kornelius c dan yang berusaha mengetahui di mana rumah Petrus. |
| (0.19) | Kis 11:19 |
| Sementara itu banyak saudara-saudara telah tersebar karena penganiayaan yang timbul sesudah Stefanus m dihukum mati. Mereka tersebar sampai ke Fenisia, Siprus dan Antiokhia; n namun mereka memberitakan Injil kepada orang Yahudi saja. |
| (0.19) | Kis 15:1 |
| Beberapa orang l datang dari Yudea ke Antiokhia dan mengajarkan kepada saudara-saudara m di situ: "Jikalau kamu tidak disunat n menurut adat istiadat yang diwariskan oleh Musa, o kamu tidak dapat diselamatkan." |
| (0.19) | Kis 15:12 |
| Maka diamlah seluruh umat itu, lalu mereka mendengarkan Paulus dan Barnabas menceriterakan segala tanda dan mujizat f yang dilakukan Allah dengan perantaraan mereka g di tengah-tengah bangsa-bangsa lain. |
| (0.19) | Kis 16:13 |
| Pada hari Sabat m kami ke luar pintu gerbang kota. Kami menyusur tepi sungai dan menemukan tempat sembahyang Yahudi, yang sudah kami duga ada di situ; setelah duduk, kami berbicara kepada perempuan-perempuan yang ada berkumpul di situ. |
| (0.19) | Kis 18:18 |
| Paulus tinggal beberapa hari lagi di Korintus. Lalu ia minta diri kepada saudara-saudara g di situ, dan berlayar ke Siria, h sesudah ia mencukur rambutnya di Kengkrea, i karena ia telah bernazar. j Priskila dan Akwila k menyertai dia. |
| (0.19) | Kis 19:19 |
| Banyak juga di antara mereka, yang pernah melakukan sihir 1 , mengumpulkan kitab-kitabnya lalu membakarnya di depan mata semua orang. Nilai kitab-kitab itu ditaksir lima puluh ribu uang perak. |
| (0.19) | Kis 19:35 |
| Akan tetapi panitera kota menenangkan orang banyak itu dan berkata: "Hai orang Efesus! w Siapakah di dunia ini yang tidak tahu, bahwa kota Efesuslah yang memelihara baik kuil dewi Artemis, yang mahabesar, maupun patungnya yang turun dari langit? |
| (0.19) | Kis 20:7 |
| Pada hari pertama dalam minggu itu, q ketika kami berkumpul untuk memecah-mecahkan roti, r Paulus berbicara dengan saudara-saudara di situ, karena ia bermaksud untuk berangkat pada keesokan harinya. Pembicaraan itu berlangsung sampai tengah malam. |
| (0.19) | Kis 20:9 |
| Seorang muda bernama Eutikhus duduk di jendela. Karena Paulus amat lama berbicara, orang muda itu tidak dapat menahan kantuknya. Akhirnya ia tertidur lelap dan jatuh dari tingkat ketiga ke bawah. Ketika ia diangkat orang, ia sudah mati. |
| (0.19) | Kis 20:16 |
| Paulus telah memutuskan untuk tidak singgah di Efesus, x supaya jangan habis waktunya di Asia. y Sebab ia buru-buru, agar jika mungkin, ia telah berada di Yerusalem z pada hari raya Pentakosta. a |
| (0.19) | Kis 22:29 |
| Maka mereka yang harus menyesah dia, q segera mundur; dan kepala pasukan itu juga takut, setelah ia tahu, bahwa Paulus, yang ia suruh ikat itu, r adalah orang Rum. s |
| (0.19) | Kis 23:27 |
| Orang ini ditangkap oleh orang-orang Yahudi dan ketika mereka hendak membunuhnya, e aku datang dengan pasukan mencegahnya dan melepaskannya, f karena aku dengar, bahwa ia adalah warganegara Roma. g |




