Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 241 - 260 dari 645 ayat untuk ungkapan (0.001 detik)
Pindah ke halaman: Pertama Sebelumnya 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 Selanjutnya Terakhir
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.35) (Kel 33:14) (jerusalem: ketenteraman) Ini pikiran (dan ungkapan) yang digemari tradisi Ulangan. Ula 3:20; 12:10; 25:19; Yos 1:13; 22:4; 23:1, dan juga Maz 95:11. Dengan jalan itu janji Tuhan digenapi. Dalam ayat-ayat lain kata Ibrani itu diterjemahkan dengan "keamanan".
(0.35) (Bil 27:17) (jerusalem: mengepalai mereka waktu keluar dan masuk) Ungkapan itu mencakup segala sesuatu yang perlu dilakukan seorang pemimpin, Ula 28:6; 1Sa 29:6; 2Ra 19:27. Pemimpin sendiri dibimbing oleh firman Allah yang disampaikan kepadanya melalui imam (dengan membuang undi suci), Bil 27:21; bdk 1Sa 14:18,37; 23:2 dst.
(0.35) (Ul 13:13) (jerusalem: orang-orang dursila) Harafiah: orang-orang anak Belial. Ungkapan itu agaknya berarti: orang hampa, tak berguna, jahat, dursila. Lama kelamaan kata belial dianggap nama diri yang berhubungan dengan kuasa jahat, bdk Maz 18:5+(dalam Perjanjian Baru: Belial atau Beliar, 2Ko 6:15; ia juga terdapat dalam buku-buku apokrip).
(0.35) (Mzm 16:4) (jerusalem: yang mengikuti allah lain) Teks naskah Ibrani nampaknya rusak (harafiah: membayar upah orang asing). Ungkapan "allah lain" dalam naskah Ibrani berbunyi: kelemahan-kelemahan (kesedihan-kesedihan), tetapi demikian disebut juga dewa-dewa dan berhala-berhala yang "lemah" tak berdaya.
(0.35) (Mzm 81:16) (jerusalem: Kuberi) Dalam naskah Ibrani tertulis: diberiNya
(0.35) (Mzm 105:15) (jerusalem: orang-orang yang Kuurapi) Bdk Maz 2:2+; Maz 20:7+; Maz 28:8+. Ungkapan ini aselinya mengenai raja dan imam. Tetapi di sini diterapkan pada para bapa bangsa oleh karena mereka secara khusus dipilih oleh Allah dan dikuduskan (seperti raja dan imam), dan mendapat wahyu Allah serupa dengan para nabi (menurut Yes 61:1 nabi juga diurapi).
(0.35) (Ams 16:27) (jerusalem: Orang yang tidak berguna) Harafiah: Orang Belial; bdk Ula 13:13+; Maz 18:5+; Ams 6:12 Ungkapan itu memang berarti: orang yang tidak berguna. Tetapi Belial mungkin juga nama seorang roh jahat, 2Ko 6:15.
(0.35) (Pkh 1:13) (jerusalem: pekerjaan yang menyusahkan) Kata Ibrani (inyan) hanya terdapat dalam Pengkhotbah. Dan pada umumnya kata itu mempunyai arti yang kurang baik, yaitu: pekerjaan, tugas yang memenatkan, melesukan manusia serta merepotkannya saja
(0.35) (Kid 2:4) (jerusalem: rumah pesta) Harafiah: rumah air anggur. Ini dapat diartikan juga sebagai: tempat (ruang) simpanan air anggur. Dalam Est 7:8 dan Pengk 7:2 ungkapan Ibrani yang sama berarti: ruang minum anggur, atau: bangsal pesta, rumah pesta. Yang di sini dimaksud kiranya rumah atau bangsal pesta pernikahan, bdk Yer 16:8-9.
(0.35) (Yes 4:1) (jerusalem: ambillah aib) Oleh karena banyak laki-laki tewas dalam perang, Yes 3:25-26, maka beberapa wanita minta pada seorang priya yang sama supaya diperbolehkan "melekatkan namanya pada nama mereka", artinya: supaya priya itu menjadi tuan perempuan-perempuan itu. Begitulah arti ungkapan Ibrani itu. Perempuan-perempuan Yerusalem yang sombong menjadi isteri muda gundik.
(0.35) (Yer 6:9) (jerusalem: sisa-sisa orang Israel) Ungkapan ini di sini (dan dalam Yer 8:3) tidak mempunyai arti khususnya, yaitu umat yang setia yang akan selamat, bdk Yer 4:3+. artinya khusus itu tampil dalam Yer 23:3; 31:7
(0.35) (Yer 6:16) (jerusalem: jalan-jalan yang dahulu kala) Ungkapan itu berarti: cara hidup dan kelakuan nenek moyang yang berdosa. Ayu 22:15, atau (seperti di sini dan dalam Yer 18:15; Maz 139:14) cara hidup dan kelakuan nenek moyang yang setia.
(0.35) (Yer 20:13) (jerusalem: orang miskin) Ungkapan "orang miskin" (Ibraninya: ebion) atau"orang sengsara" (Ibraninya: anaw), Yer 22:16 di sini mempunyai makna keagamaan. Artinya ialah: orang yang dianiaya manusia tetapi sebulat-bulatnya mengandalkan Tuhan "Orang Miskin Tuhan", bdk Zef 2:3+, merupakan keturunan rohani nabi Yeremia.
(0.35) (Yer 48:19) (jerusalem: Apakah yang telah terjadi?) Pertanyaan ini dijawab dalam Yer 48:20,25 (ungkapan: demikianlah firman TUHAN agaknya sebuah sisipan dan tidak terdapat dalam terjemahan Yunani) dan Yer 48:28 (Yer 48:21-24,26-27 yang tidak berupa sajak adalah semacam komentar yang kemudian barulah diselipkan ke dalam sajak aseli).
(0.35) (Yeh 25:16) (jerusalem: orang Kreta) Dalam naskah Ibrani tertulis: orang Kreti. Adapun orang Kreti ialah suatu bangsa yang berdekatan dan bersaudara dengan bangsa Filistin, bdk 2Sa 8:18, yang berasal dari pulau Kreta, Yos 13:2+. Di sini ungkapan "orang Filistin" dan "orang Kreta/Kreti" searti.
(0.35) (Dan 3:26) (jerusalem: Allah yang mahatinggi) Ungkapan ini kadang-kadang dipakai oleh pemazmur-pemazmur, bdk Maz 7:17+, tetapi dalam ayat-ayat Alkitab yang lain selalu hanya dipakai oleh orang bukan Yahudi, Kej 14:18; Bil 24:16; Yes 14:14.
(0.35) (Am 5:3) (jerusalem: tersisa sepuluh orang) Besarlah malapetaka nanti. Sisa yang masih ada di sini menunjuk betapa besar bencana itu, bdk Ams 1:8+; Ams 3:12+, sehingga ungkapan itu tidak mengandung pengharapan akan keselamatan, bdk Yes 4:3+. Amos tidak berpikir kepada pengharapan itu, bdk Ams 5:2.
(0.35) (Mi 1:15) (jerusalem: Adulam) Kota ini menjadi tempat bersembunyi bagi Daud waktu melarikan diri dari pada raja Saul, 1Sa 22:1; 2Sa 23:13. Kurang jelas apa yang dimaksudkan dengan "kemuliaan Israel". Ungkapan itu dapat berarti: Tuhan. Tetapi kurang pasti apakah di sini Tuhan dimaksudkan.
(0.35) (Za 9:10) (jerusalem: Ia akan melenyapkan) Dalam naskah Ibrani tertulis: Aku akan melenyapkan. Dalam kerajaan Mesias kelak kedua kerajaan Israel kembali bersatu. Bdk Yes 11:6+
(0.35) (Mat 3:2) (jerusalem: Bertobatlah) Kata Yunani "metanoia" yang diterjemahkan dengan "bertobat" berarti: perubahan hati, ganti haluan hidup. Boleh diterjemahkan dengan kata Indonesia "berbalik" juga, asal diberi arti keagamaan


TIP #10: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab menjadi per baris atau paragraf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA