Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 201 - 220 dari 816 ayat untuk karunia (0.001 detik)
Pindah ke halaman: Sebelumnya 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 Selanjutnya Terakhir
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.21) (Kej 4:7) (full: IA SANGAT MENGGODA ENGKAU )

Nas : Kej 4:7

(versi Inggris NIV -- ia sangat menginginkanmu). Allah menggambarkan dosa sebagai kekuatan menggoda yang, seperti binatang buas, siap menerkam dan menelan. Namun, Allah juga memberikan kemampuan untuk melawan dan menolak dosa dengan tunduk pada firman-Nya, dengan bantuan kasih karunia-Nya. Manusialah yang memilih apakah mereka akan menyerah kepada dosa atau mengalahkannya (bd. Rom 6:1-23).

(0.21) (Kel 33:17) (full: ENGKAU TELAH MENDAPAT KASIH KARUNIA DI HADAPAN-KU )

Nas : Kel 33:17

(versi Inggris NIV -- engkau berkenan kepada-Ku). Allah menjawab doa Musa karena menghormatinya, memandangnya sebagai sahabat dan berkenan kepada-Nya. Musa diperkenan Allah karena, sekalipun Harun dan seluruh bangsa tidak taat kepada Allah, ia tetap setia kepada Tuhan dan menjadi perantara di antara Tuhan dengan Israel.

(0.21) (Ayb 1:8) (full: APAKAH ENGKAU MEMPERHATIKAN HAMBA-KU AYUB? )

Nas : Ayub 1:8

Di sini kitab ini memperkenalkan pergumulan di antara Allah dengan musuh besar-Nya, Iblis. Allah menantang Iblis untuk memperhatikan dalam Ayub kemenangan kasih karunia dan penebusan ilahi. Dalam kehidupan hamba-Nya yang setia ini, Allah memperlihatkan bahwa rencana-Nya untuk menebus umat manusia dari dosa dan kejahatan dapat tercapai.

(0.21) (Mzm 32:2) (full: KESALAHANNYA TIDAK DIPERHITUNGKAN. )

Nas : Mazm 32:2

Rom 4:6-8 mengutip ayat Mazm 32:1-2 untuk menunjukkan bahwa Allah memperlakukan orang berdosa yang sungguh bertobat sebagai orang benar, bukan karena kebenaran itu telah diterima melalui perbuatan baik, tetapi sebaliknya diterima sebagai karunia ketika mereka mengakui dosa mereka dan percaya kepada Tuhan (bd. ayat Mazm 32:5).

(0.21) (Mzm 78:5) (full: MEMPERKENALKANNYA KEPADA ANAK-ANAK MEREKA. )

Nas : Mazm 78:5

Mengajarkan prinsip-prinsip saleh dan ajaran Firman Allah kepada anak-anak kita bukan soal pilihan; itulah perintah yang diberikan kepada umat-Nya. Kalau Allah memerintahkan sesuatu, Ia memberikan kasih karunia untuk melaksanakannya

(lihat cat. --> Ul 6:7;

[atau ref. Ul 6:7]

lihat art. ORANG-TUA DAN ANAK-ANAK).

(0.21) (Ams 5:15) (full: MINUMLAH AIR DARI KULAHMU SENDIRI. )

Nas : Ams 5:15

Sumber kasih sayang seorang laki-laki (ayat Ams 5:18-20) haruslah istrinya sendiri (bd. Kel 20:17). Perhatikan bahwa kesenangan seksual di dalam ikatan pernikahan itu sah dan dikaruniakan Allah (bd. Kej 2:20-25). Pasangan hidup harus dipandang sebagai karunia yang khusus dari Allah dan dihargai dengan kesenangan, kemurnian, dan ucapan syukur (Ams 19:14).

(0.21) (Yes 24:17) (full: PELUBANG DAN JERAT. )

Nas : Yes 24:17

Yesus mengajarkan bahwa satu-satunya cara orang percaya dapat lolos dari "semua yang akan terjadi" (Luk 21:36) ialah dengan menjaga diri terhadap dosa dan bertekun di dalam doa kepada Allah memohon kasih karunia-Nya

(lihat cat. --> Luk 21:34;

lihat cat. --> Luk 21:36).

[atau ref. Luk 21:34,36]

(0.21) (Yer 17:14) (full: SEMBUHKANLAH AKU ... SELAMATKANLAH AKU. )

Nas : Yer 17:14-18

Ketika berhadapan dengan penganiayaan dan pertentangan, Yeremia berdoa memohon kasih karunia Allah untuk membantunya melangsungkan pelayanan sebagai nabi. Umat itu dan nabi palsu telah mencela dan mengejek nubuat-nubuatnya karena belum digenapi (ayat Yer 17:15). Kendatipun penderitaan ini, Yeremia menolak untuk meninggalkan pelayanannya, melainkan terus mengharapkan kekuatan dan pertolongan dari Allah.

(0.21) (Yer 20:14) (full: TERKUTUKLAH HARI. )

Nas : Yer 20:14-18

Penderitaan dan perasaan frustasi dan kegagalan Yeremia membuatnya ingin tidak pernah dilahirkan (bd. pasal Ayub 3:1-26); namun ia terus memberitakan firman Allah, karena ditopang oleh kasih karunia Allah pada saat-saat yang tersuram (ayat Yer 20:11-13).

(0.21) (Yer 49:16) (full: KEANGKUHAN HATIMU. )

Nas : Yer 49:16

Kejatuhan orang Edom ialah kesombongan mereka, yang membuat mereka terlalu percaya diri; karena memiliki benteng pertahanan yang kuat mereka mengira tidak akan pernah dikalahkan. Kesombongan, terlalu percaya diri, dan kekayaan materiel juga dapat menipu kita sehingga menyangka tidak perlu terus mengandalkan Allah untuk pertolongan dan kasih karunia-Nya.

(0.21) (Hos 3:2) (full: AKU MEMBELI DIA. )

Nas : Hos 3:2

Walaupun Gomer saat ini mungkin sekali berutang dan nyaris dijual sebagai budak, sebagaimana diizinkan hukum, Hosea datang dan membelinya dengan harga yang mahal. Tanggapan Hosea ini melukiskan kasih Allah yang menebus bagi orang berdosa, yang tidak sanggup menebus, membebaskan atau menyelamatkan diri mereka sendiri; satu-satunya harapan kita ialah kasih karunia-Nya.

(0.21) (Hos 9:15) (full: AKU TIDAK AKAN MENGASIHI MEREKA LAGI. )

Nas : Hos 9:15

Kasih Allah bukan tidak bersyarat bagi mereka yang berkali-kali menolak kasih karunia dan Firman-Nya. Ajaran bahwa Allah akan senantiasa mengasihi kita, tidak peduli kejahatan apa pun yang kita lakukan, bertolak belakang dengan pernyataan Alkitab.

(0.21) (Mat 18:19) (full: JIKA DUA ORANG ... SEPAKAT. )

Nas : Mat 18:19

Ada kuasa besar dalam doa bersama yang sepakat. Alasannya ialah bahwa bilamana ada dua atau tiga orang berkumpul di dalam iman dan pengabdian kepada Kristus, Ia ada di tengah-tengah mereka (ayat Mat 18:20). Kehadiran-Nya akan memberi iman, kekuatan, pengarahan, kasih karunia, dan penghiburan (bd. Mazm 46:6; Yes 12:6).

(0.21) (Mat 22:14) (full: SEDIKIT YANG DIPILIH. )

Nas : Mat 22:14

Panggilan untuk memperoleh keselamatan ditujukan kepada banyak orang. Akan tetapi, sedikit orang yang terpilih untuk mewarisi Kerajaan Sorga yaitu, mereka yang menanggapi panggilan Allah, bertobat dari dosanya dan percaya kepada Kristus. Menanggapi kasih karunia Allah dengan menjalankan kehendak bebas kita akan menjadikan kita umat pilihan Allah

(lihat art. PEMILIHAN DAN PREDESTINASI).

(0.21) (Luk 13:34) (full: KESEDIHAN YANG DALAM DARI TUHAN. )

Nas : Luk 13:34

Air mata Tuhan kita (bd. Luk 19:41) atas sikap keras kepala Yerusalem, memberi kesaksian tentang kebebasan kehendak manusia untuk menolak kasih karunia dan kehendak Allah

(lihat cat. --> Luk 19:41;

[atau ref. Luk 19:41]

Kis 7:51; Rom 1:18-32; 2:5).

(0.21) (Luk 17:16) (full: MENGUCAP SYUKUR KEPADANYA. )

Nas : Luk 17:16

Kita yang menerima kasih, kasih karunia, keselamatan, dan semua berkat rohani dari Allah tidak boleh lupa untuk mengucap syukur kepada-Nya. Apa yang telah dilakukan-Nya bagi kita seharusnya mendorong kita untuk datang kepada-Nya dengan hati yang penuh syukur. "Kita mengasihi, karena Allah lebih dahulu mengasihi kita" (1Yoh 4:19).

(0.21) (Luk 21:19) (full: TETAP BERTAHAN. )

Nas : Luk 21:19

Kita harus mengamalkan kesetiaan yang sungguh-sungguh kepada Kristus melalui sarana-sarana kasih karunia, yaitu berdoa, bersaksi, mendalami Firman Allah, beribadah, bersekutu dengan saudara Kristen dan menolak dosa setiap hari

(lihat cat. --> Yoh 15:6).

[atau ref. Yoh 15:6]

Dengan cara bertekun dalam iman yang benar, orang percaya beroleh hidup kekal dan menang di dalam segala keadaan.

(0.21) (Yoh 1:9) (full: TERANG ... YANG MENERANGI SETIAP ORANG. )

Nas : Yoh 1:9

Kristus menerangi setiap orang yang mendengarkan Injil-Nya dengan memberikan sekedar kasih karunia dan pemahaman supaya mereka dapat memilih dengan bebas untuk menerima atau menolak berita tersebut. Terlepas dari terang Kristus ini, tidak ada terang lain yang dengannya kita dapat melihat kebenaran dan diselamatkan.

(0.21) (Kis 4:29) (full: BERIKANLAH KEPADA HAMBA-HAMBA-MU KEBERANIAN UNTUK MEMBERITAKAN FIRMAN-MU. )

Nas : Kis 4:29

Para murid memerlukan keberanian baru untuk bersaksi dan berbicara tentang Kristus. Sepanjang kehidupan Kristen kita, kita juga perlu berdoa supaya mengatasi ketakutan, penolakan, kecaman, dan penganiayaan. Kasih karunia Allah, lewat kepenuhan Roh Kudus, akan membantu kita untuk berbicara tentang Yesus dengan berani (bd. Mat 10:32).



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA