Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 20 dari 158 ayat untuk mereka jatuh AND book:[1 TO 39] [Pencarian Tepat] (0.003 detik)
Pindah ke halaman: 1 2 3 4 5 6 7 8 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Mzm 94:18) (jerusalem: Kakiku goyang) Artinya di sini: jatuh binasa, mati.
(0.81) (Ayb 14:18) (jerusalem: runtuh berantakan) Begitulah menurut terjemahan Siria. Dalam naskah Ibrani tertulis: melayu sampai jatuh (runtuh).
(0.81) (Mzm 73:2) (jerusalem: kakiku terpeleset) Artinya: hampir jatuh secara rohani, hampir murtad dengan memperhatikan kesejahteraan "pembual".
(0.74) (1Taw 5:10) (jerusalem) Suku Ruben agak segera hilang lenyap. Sisa-sisa suku itu terserak-serak. Menurut ayat ini suku Ruben nampaknya sebuah suku setengah Badui yang hingga masa pemerintahan raja Saul mengembara di tepi gurun pasir di sebelah timur Palestina. Di masa pemerintahan Saul mereka dihancurkan oleh orang-orang Arab (orang-orang Hagri, Hagar). Jadi "yang jatuh ke dalam tangan mereka" ialah orang Ruben yang jatuh ke dalam tangan orang Hagri.
(0.68) (Yer 18:15) (jerusalem: mereka telah tersandung jatuh) Ini menurut terjemahan Yunani. Dalam naskah Ibrani tertulis: mereka (yaitu para pemimpin) membuat mereka (ialah umat, rakyat) tersandung, artinya: menyesatkan mereka
(0.63) (Ams 13:23) (jerusalem: Huma...) Dalam terjemahan Yunani ayat ini berbunyi sbb: Orang benar hidup dalam kekayaan sepanjang banyak tahun; orang fasik tiba-tiba jatuh binasa.
(0.61) (Est 6:9) (jerusalem) Bandingkan ayat ini dengan ucapan-ucapan mengenai mereka yang menggali lobang, lalu sendiri jatuh ke dalamnya, Ams 26:27; 28:10; Pengk 10:8; Sir 27:26; Maz 7:17+; Maz 9:16; 35:7-8; 57:7.
(0.53) (Kel 16:14) (jerusalem: seperti sisik) Terjemahan ini tidak pasti. Naskah Ibrani berkata: sesuatu yang bundar atau: sesuatu yang kental. Embun beku dianggap embun yang mengental dan begitu jatuh dari langit, bdk Maz 147:16; Sir 43:19.
(0.53) (Rut 2:15) (jerusalem: boleh memungut) Meskipun hukum Taurat, Ima 19:9,23:22; Ula 24:19, mengizinkan orang memungut gandum dsb yang jatuh dari berkas-berkas waktu orang menuai, namun izin itu bertentangan dengan adat.
(0.53) (Mzm 45:5) (jerusalem) Maksud ayat ini dalam naskah Ibrani kurang jelas. Harafiah: anak-anak panahMu. bangsa-bangsa jatuh di bawahmu, dalam hati (atau: di tengah-tengah) para musuh raja.
(0.53) (Yeh 19:10) (jerusalem: seperti pohon anggur) Naskah Ibrani diperbaiki sedikit. Pohon anggur mengibaratkan bangsa Israel, bdk Yeh 17:6-10; Yeh 5:1+, yang pernah makmur sejahtera tetapi akan jatuh binasa.
(0.53) (Yeh 36:14) (jerusalem: dan tidak akan memusnahkan bangsamu) Begitu terbaca dalam terjemahan-terjemahan kuno. Dalam naskah Ibrani tertulis: dan bangsamu; engkau tidak lagi akan tersandung dan jatuh. Demikianpun Yeh 36:15 diperbaiki.
(0.50) (Yos 13:6) (full: AKU SENDIRI AKAN MENGHALAU MEREKA. )

Nas : Yos 13:6

Allah berjanji untuk menghalau orang-orang Kanaan di hadapan Israel, namun janji ini tergantung pada ketaatan Israel. Karena orang Israel mengabaikan untuk menghalau semua penduduk negeri itu, Allah membiarkan beberapa orang tinggal di antara umat-Nya. Hal ini mendatangkan banyak persoalan bagi bangsa Israel, khususnya mereka mudah jatuh ke dalam penyembahan berhala. Allah tidak terikat dengan janji-janji-Nya jikalau kita tidak setia pada syarat-syaratnya.

(0.50) (Yeh 7:19) (full: PERAK ... EMAS MEREKA. )

Nas : Yeh 7:19

Apabila murka Allah jatuh atas dunia ini, kekayaan dan kelimpahan harta milik orang tidak benar tidak akan dapat melepaskan mereka. Umat Allah harus waspada agar tidak berusaha secara egois untuk keuntungan materiel secara berlebihan; jikalau kita melakukanya, kita akan menemukan bahwa harta dunia tidak dapat memuaskan (bd. pasal Pengkh 2:1-26), dan kita akan menjadi sasaran hukuman Allah yang hebat.

(0.50) (Am 2:13) (full: MENGGUNCANGKAN TEMPAT KAMU )

Nas : Am 2:13-16

(versi Inggris NIV -- Aku akan meremukkan kamu). Karena dosa Israel, murka Allah akan menimpa bangsa yang fasik itu. Mereka yang menganggap dirinya kuat, mandiri, dan berani akan runtuh dengan ketakutan dan diremukkan. Demikian pula, ketika hukuman Allah jatuh ke atas bumi pada akhir zaman, semua orang fasik yang menyangka dirinya kuat dan keras akan gemetar ketakutan apabila menyaksikan kebinasaan mereka tiba.

(0.49) (Kej 3:8) (sh: Berpakaian (Selasa, 4 Februari 2003))
Berpakaian

Ketika Tuhan berjalan-jalan di taman, langkah-langkah Allah terdengar bagaikan jejak-jejak penghakiman bagi manusia yang baru makan buah curian. Mereka bersembunyi. Allah bertanya kepada manusia, "Di manakah engkau?" Dua hal bisa kita amati di sini. Pertama, hubungan antara Allah dan manusia setelah kejatuhan dimulai dengan pertanyaan Allah kepada manusia. Pahamilah bahwa ketika kita jatuh ke dalam dosa, Allah menanyakan di mana diri kita. Kedua, arti dari "di mana" bukan hanya geografis, tetapi menanyakan posisi. Di mana posisi manusia setelah jatuh ke dalam dosa? Apakah ia memihak atau melawan Allah?

Adam menyalahkan Allah karena menciptakan wanita, dan Adam menyalahkan Hawa karena membuatnya jatuh ke dalam dosa. Yang satu (ayat mereka+jatuh+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D&tab=notes" ver="">2:24) tidak lagi satu, terputus oleh pertikaian. Hawa menyalahkan ular. Ular tak bisa menyalahkan siapa-siapa. Ternyata memang ia memperdayakan Hawa. Lalu, mereka dihukum. Kalau Adam berasal dari debu, maka ia akan kembali kepada debu. Pekerjaannya akan menjadi lebih sulit. Kalau Hawa berasal dari Adam, ia akan ditundukkan oleh Adam, dan kesulitan melahirkan. Ular akan merayap di tanah, sebuah kehinaan. Manusia terpisah dari Allah, dari sesamanya, dari dirinya, dan dari alam.

Dalam proses kejatuhan manusia, ular (binatang) seakan-akan menjadi berada di atas manusia. Tuhan menjanjikan bahwa posisi ini akan dibalik: manusia akan menang terhadap binatang (ayat mereka+jatuh+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D&tab=notes" ver="">15). Ayat ini bisa kita tafsirkan menuju penggenapan kemenangan Kristus melawan dosa dan Iblis. Lalu manusia diusir keluar dari taman Eden. Kemudian, Allah membuatkan mereka "pakaian" dari kulit binatang, suatu tanda bahwa hanya darah yang bisa menyelamatkan mereka dari ketelanjangan.

Renungkan: Pakaian Anda yang indah menunjukkan keberdosaan Anda. Hanya darah Kristus yang bisa menutupi ketelanjangan Anda dan membasuh kecemaran Anda!

(0.48) (Yer 32:2) (full: MENGEPUNG YERUSALEM. )

Nas : Yer 32:2

Pengepungan ini terjadi pada tahun 587 SM. Setahun kemudian, kota itu jatuh. Nubuat-nubuat Yeremia menjadi kenyataan.

(0.48) (Mzm 85:1) (sh: Anjing yang kembali ke muntahannya (Minggu, 4 November 2001))
Anjing yang kembali ke muntahannya

Kehidupan orang percaya seringkali masih jatuh bangun di dalam dosa. Memang proses penyucian merupakan lorong yang sempit dan sulit dilewati.

Mazmur 85 adalah doa bangsa Israel untuk kembali meminta belas kasihan Allah. Mereka mengingat pemulihan yang Allah lakukan setelah mereka dihukum akibat dosa-dosa mereka (ayat mereka+jatuh+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D&tab=notes" vsf="TB" ver="">2-4). Mungkin hal ini mengacu pada peristiwa pascapembuangan Babilonia. Kini mereka memohon lagi pada Allah agar Ia menyingkirkan murka-Nya berdasarkan kasih setia-Nya (ayat 5- 8). Secara tersirat, dapat disimpulkan bahwa mereka menyeleweng lagi, sehingga Allah kembali menghukum mereka.

Bangsa Israel tidak memberikan contoh yang baik ketika menyia- nyiakan pengampunan Tuhan. Namun demikian, mereka tidak tenggelam dalam rasa bersalah dan penghukuman. Mereka menyadari dosa mereka dan berbalik pada Tuhan. Tentu mereka malu ketika sekali lagi harus meminta pertolongan Allah yang mereka sakiti hati-Nya. Mereka tahu bahwa Allah akan memberikan keselamatan-Nya pada orang-orang yang takut akan Dia (ayat mereka+jatuh+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D&tab=notes" vsf="TB" ver="">10). Kini mereka harus mendengarkan firman Tuhan agar tidak bebal seperti anjing yang kembali ke muntahannya (ayat mereka+jatuh+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D&tab=notes" vsf="TB" ver="">9).

Pada akhirnya, doa dan harapan dalam ayat mereka+jatuh+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D&tab=notes" vsf="TB" ver="">5-8 akan dijawab dengan kondisi shalom, sebagaimana diimani bangsa Israel (ayat 11- 14). Kasih, kesetiaan, kebaikan, keadilan, dan damai sejahtera akan memerintah Israel. Inilah tanda bahwa Allah kembali menyertai mereka.

Renungkan: Ketika Anda kembali jatuh ke dalam dosa, beranilah berharap pada kasih setia dan keselamatan dari Allah. Berbaliklah pada-Nya, dan dengan anugerah Tuhan, jangan berbuat dosa lagi!

(0.47) (Yes 1:21) (sh: Umat Tuhan telah berubah. (Selasa, 15 September 1998))
Umat Tuhan telah berubah.

Sedih membaca bagian ini. Yerusalem yang dulu setia menjadi sundal. Kota yang tadinya penuh keadilan kini sarang pembunuh (ayat mereka+jatuh+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D&tab=notes" ver="">21). Mereka tidak lagi murni dalam kesetiaan dan kekudusan. Mereka telah berubah dengan mencampurkan kebenaran dan kehormatan dengan dosa. Bagaikan perak penuh noda, bagaikan arak bercampur air, demikianlah keadaan umat Tuhan (ayat mereka+jatuh+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D&tab=notes" ver="">22). Kita pun dapat berubah, jatuh karena kompromi dengan dosa. Tetapi Allah menjanjikan perubahan ulang, kembali ke status dan kondisi semula.

Hukuman untuk memurnikan. Nabi menubuatkan datangnya hukuman Tuhan (ayat mereka+jatuh+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D&tab=notes" ver="">24). Penghukuman itu merupakan bagian dari rencana keselamatan Allah. Apa tujuan penghukuman dalam rencana keselamatan Allah itu? Memurnikan kembali kehidupan yang telah ternoda oleh dosa, agar pulih kembali kasih, keadilan, kebenaran dan kejujuran seperti semula (ayat mereka+jatuh+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D&tab=notes" ver="">25-27). Tetapi hukuman Tuhan akan menghancurkan mereka yang tetap memberontak terhadap-Nya (ayat mereka+jatuh+AND+book%3A%5B1+TO+39%5D&tab=notes" ver="">28). Bila Anda dalam keadaan jatuh dari kebenaran Tuhan, terimalah hukuman-Nya yang memurnikan itu. Jangan keraskan hati!

Renungkan: Lebih baik diurus Tuhan, daripada dibuang kelak!

Doa: Tolong kami bercermin pada kekudusanMu dalam tingkah laku agama dan sehari-hari kami.



TIP #22: Untuk membuka tautan pada Boks Temuan di jendela baru, gunakan klik kanan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA