Yeremia 40:13-16
Konteks40:13 Yohanan, anak Kareah, dan semua kepala pasukan yang ada di ladang, datang kepada Gedalya di Mizpa 40:14 dan berkata kepadanya, “Apakah kamu tahu bahwa Baalis, raja orang-orang Amon, telah mengutus Ismael, anak Netanya, untuk membunuhmu?” Akan tetapi, Gedalya, anak Ahikam, tidak memercayai mereka. 40:15 Kemudian, Yohanan, anak Kareah, berbicara secara rahasia kepada Gedalya di Mizpa, katanya, “Izinkan aku pergi dan membunuh Ismael, anak Netanya, dan tidak akan ada seorang pun yang tahu. Mengapa dia harus membunuhmu sehingga semua orang Yahudi yang dikumpulkan kepadamu harus dicerai-beraikan, dan sisa-sisa Yehuda akan binasa?” 40:16 Akan tetapi, Gedalya, anak Ahikam, berkata kepada Yohanan, anak Kareah, “Kamu seharusnya tidak melakukan hal ini karena kamu mengatakan dusta tentang Ismael.”





