TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 8:4

Konteks
8:4 sebab sebelum anak itu tahu v  memanggil: Bapa! Ibu! maka kekayaan Damsyik w  dan jarahan Samaria akan diangkut di depan raja Asyur. x "

Yesaya 14:8

Konteks
14:8 Juga pohon-pohon sanobar b  dan pohon-pohon aras di Libanon bersukacita karena kejatuhanmu, katanya: 'Dari sejak engkau rebah terbaring, tidak ada lagi orang yang naik untuk menebang c  kami!'

Yesaya 14:32

Konteks
14:32 Dan apakah jawab yang akan diberi kepada utusan-utusan w  bangsa itu? "TUHAN yang meletakkan dasar Sion, x  dan di sanalah orang-orang yang sengsara dari umat-Nya mendapat perlindungan. y "

Yesaya 23:4

Konteks
23:4 Tahulah malu hai Sidon, f  sebab laut, benteng laut, berbicara, katanya: "Aku tidak pernah menggeliat sakit dan tidak melahirkan, g  aku tidak pernah membesarkan anak-anak teruna, dan tidak mengasuh anak-anak dara."

Yesaya 30:21

Konteks
30:21 dan telingamu akan mendengar perkataan v  ini dari belakangmu: "Inilah jalan, w  berjalanlah mengikutinya," entah kamu menganan atau mengiri.

Yesaya 39:1

Konteks
Hizkia dan para utusan dari Babel
39:1 Pada waktu itu Merodakh-Baladan bin Baladan, raja Babel 1 , m  menyuruh orang membawa surat dan pemberian kepada Hizkia, sebab telah didengarnya bahwa Hizkia sakit tadinya dan sudah kuat kembali.

Yesaya 40:2

Konteks
40:2 tenangkanlah x  hati Yerusalem dan serukanlah kepadanya, bahwa perhambaannya y  sudah berakhir, z  bahwa kesalahannya telah diampuni, a  sebab ia telah menerima hukuman dari tangan TUHAN dua kali b  lipat karena segala dosanya.

Yesaya 45:24

Konteks
45:24 sambil berkata: Keadilan f  dan kekuatan g  hanya ada di dalam TUHAN. Semua orang yang telah bangkit amarahnya terhadap Dia akan datang kepada-Nya dan mendapat malu, h 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[39:1]  1 Full Life : RAJA BABEL.

Nas : Yes 39:1

Babel sedang berusaha melepaskan diri dari kekuasaan Asyur pada saat ini. Jadi, kunjungan utusan Babel ke Yerusalem ini jelas untuk mencari persekutuan politik dengan Yehuda. Melalui tanggapannya kepada hadiah-hadiah dan pujian para utusan Babel, Hizkia menunjukkan kesombongan yang bodoh dan kekurangan iman kepada Allah. Yesaya kemudian mengatakan kepadanya bahwa suatu saat tentara Babel akan menghancurkan Yerusalem (ayat Yes 39:6). Kita harus ingat bahwa apa pun yang kita andalkan, sebagai pengganti Allah, pada suatu hari akan menyerang dan membinasakan kita.



TIP #30: Klik ikon pada popup untuk memperkecil ukuran huruf, ikon pada popup untuk memperbesar ukuran huruf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA