TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 17:10

Konteks
17:10 Sebab engkau telah melupakan d  Allah yang menyelamatkan e  engkau 1 , dan tidak mengingat gunung batu f  kekuatanmu. g  Sebab itu sekalipun engkau membuat taman yang permai dan menanaminya dengan cangkokan h  luar negeri,

Yesaya 26:9

Konteks
26:9 Dengan segenap jiwa aku merindukan Engkau pada waktu malam, a  juga dengan sepenuh hati aku mencari b  Engkau pada waktu pagi; sebab apabila Engkau datang menghakimi c  bumi, maka penduduk dunia akan belajar apa yang benar. d 

Yesaya 47:10

Konteks
47:10 Engkau tadinya merasa aman j  dalam kejahatanmu, katamu: "Tiada yang melihat aku! k " Kebijaksanaanmu l  dan pengetahuanmu itulah yang menyesatkan m  engkau, sehingga engkau berkata dalam hatimu: "Tiada yang lain di sampingku!"

Yesaya 54:10

Konteks
54:10 Sebab biarpun gunung-gunung beranjak l  m  dan bukit-bukit bergoyang, tetapi kasih n  setia-Ku tidak akan beranjak o  dari padamu dan perjanjian p  damai-Ku q  tidak akan bergoyang, firman TUHAN, yang mengasihani r  engkau.

Yesaya 55:12

Konteks
55:12 Sungguh, kamu akan berangkat dengan sukacita a  dan akan dihantarkan dengan damai; b  gunung-gunung serta bukit-bukit akan bergembira dan bersorak-sorai c  di depanmu, dan segala pohon-pohonan d  di padang akan bertepuk tangan. e 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[17:10]  1 Full Life : ENGKAU TELAH MELUPAKAN ALLAH YANG MENYELAMATKAN ENGKAU.

Nas : Yes 17:10

Melupakan Allah bukan dosa yang hanya dilakukan Israel. Yesus memperingatkan bahwa berbagai kekhawatiran hidup, tipu daya kekayaan, pencarian hal-hal materiel serta kenikmatan dosa dapat membantut firman Allah di dalam hidup seorang percaya (bd. Mr 4:3-9,14-20), dan membuat mereka melupakan Dia, berhenti berdoa setiap hari dan tidak lagi bergembira di dalam Dia dan firman-Nya. Pada saat hal ini terjadi, kita kehilangan berkat dan kehadiran Allah.



TIP #04: Coba gunakan range (OT dan NT) pada Pencarian Khusus agar pencarian Anda lebih terfokus. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA