TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 5:19

Konteks
5:19 Dan apabila kamu nanti bertanya-tanya: q  Untuk apakah TUHAN, Allah kita, melakukan segala hal ini atas kita?, maka engkau akan menjawab mereka: Seperti kamu meninggalkan Aku dan memperhambakan diri kepada allah r  asing di negerimu, demikianlah kamu akan memperhambakan diri kepada orang-orang asing s  di suatu negeri yang bukan negerimu."

Yeremia 12:16

Konteks
12:16 Dan jika mereka sungguh-sungguh belajar 1  u  cara hidup umat-Ku sehingga bersumpah demi nama-Ku: Demi TUHAN yang hidup v , seperti tadinya mereka mengajar umat-Ku untuk bersumpah demi Baal, w  maka mereka akan dibangun di tengah-tengah umat-Ku. x 

Yeremia 13:11

Konteks
13:11 Sebab seperti ikat pinggang melekat pada pinggang seseorang, demikianlah tadinya segenap kaum Israel dan segenap kaum Yehuda Kulekatkan kepada-Ku, demikianlah firman TUHAN, supaya mereka itu menjadi umat, menjadi ternama, i  terpuji dan terhormat j  bagi-Ku. Tetapi mereka itu tidak mau mendengar. k "

Yeremia 19:11

Konteks
19:11 Katakanlah kepada mereka: Beginilah firman TUHAN semesta alam: Demikianlah akan Kupecahkan o  bangsa ini dan kota ini, seperti orang memecahkan tembikar tukang periuk, sehingga tidak dapat diperbaiki lagi. Dan Tofet akan menjadi tempat penguburan, p  karena tidak ada tempat lain untuk menguburkan.

Yeremia 26:11

Konteks
26:11 Kemudian berkatalah para imam dan para nabi itu kepada para pemuka dan kepada seluruh rakyat itu, katanya: "Orang ini patut mendapat hukuman mati, e  sebab ia telah bernubuat tentang kota ini, seperti yang kamu dengar dengan telingamu f  sendiri."

Yeremia 32:42

Konteks
32:42 Sebab beginilah firman TUHAN: Seperti Aku mendatangkan kepada bangsa ini segenap malapetaka x  yang hebat ini, demikianlah Aku mendatangkan ke atas mereka keberuntungan yang Kujanjikan y  kepada mereka.

Yeremia 39:4

Konteks
39:4 Melihat mereka semuanya maka Zedekia, raja Yehuda, dengan semua tentara melarikan diri, meninggalkan kota itu pada waktu malam dengan mengambil jalan taman raja, dengan melalui pintu gerbang antara kedua tembok; h  kemudian mereka berjalan menuju Araba-Yordan. i 

Yeremia 42:2

Konteks
42:2 dan mereka berkata kepada nabi Yeremia: "Biarlah kiranya permohonan kami sampai di hadapanmu! Berdoalah o  untuk kami kepada TUHAN, Allahmu, untuk seluruh sisa p  ini; sebab dari banyak orang hanya sedikit q  saja kami yang tinggal, seperti yang kaulihat dengan matamu sendiri.

Yeremia 43:12

Konteks
43:12 Ia akan menyalakan api p  di kuil-kuil q  para allah r  Mesir dan akan membakar atau mengangkutnya sebagai tawanan. s  Dan ia akan membersihkan tanah Mesir dari kutu-kutu seperti seorang gembala membersihkan pakaiannya t  dari kutu-kutu, kemudian ia akan pergi dari sana tanpa gangguan.

Yeremia 44:30

Konteks
44:30 Beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya, Aku menyerahkan Firaun, z  Hofra, raja Mesir, ke dalam tangan musuhnya dan ke dalam tangan orang-orang yang berusaha mencabut nyawanya, sama seperti Aku telah menyerahkan Zedekia, a  raja Yehuda, ke dalam tangan Nebukadnezar, raja Babel, musuhnya yang berusaha mencabut nyawanya. b "

Yeremia 50:15

Konteks
50:15 Bertempiksoraklah l  menyerangnya dari segala pihak! Dia sudah menyerah, tonggak-tonggaknya sudah rebah, pagar-pagarnya m  sudah runtuh! Sungguh, itulah pembalasan TUHAN! Laksanakanlah pembalasan n  terhadapnya, lakukanlah o  kepadanya seperti yang dilakukannya p  sendiri!

Yeremia 50:18

Konteks
50:18 Sebab itu beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Sesungguhnya, Aku menghukum raja a  Babel dan negerinya, seperti Aku telah menghukum raja Asyur. b 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[12:16]  1 Full Life : JIKA MEREKA SUNGGUH-SUNGGUH BELAJAR.

Nas : Yer 12:16-17

Di sini Yeremia mengacu kepada zaman Mesias. Bangsa-bangsa akan memperoleh bagian di antara umat Allah jikalau mereka belajar jalan-jalan Allah dan menyembah Dia dengan kebenaran; tetapi jikalau mereka memberontak, maka mereka akan dibinasakan.



TIP #22: Untuk membuka tautan pada Boks Temuan di jendela baru, gunakan klik kanan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA