TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 5:10

Konteks
5:10 Naiklah ke kebun anggurnya yang bertangga-tangga, rusakkanlah, tetapi jangan membuatnya habis lenyap. t  Buanglah carang-carang pokok anggurnya, sebab semuanya itu bukan kepunyaan TUHAN 1 !

Yeremia 7:29

Konteks
Penyembahan berhala dan akibatnya
7:29 Cukurlah m  rambut kepalamu dan buanglah! Angkatlah ratapan n  di atas bukit-bukit gundul, sebab TUHAN telah menolak dan membuang o  bangsa yang kena murka-Nya!

Yeremia 14:3

Konteks
14:3 Pembesar-pembesarnya menyuruh pelayan-pelayannya mencari air; mereka sampai ke sumur-sumur, tetapi tidak menemukan air, v  sehingga mereka pulang dengan kendi-kendi kosong. Mereka malu, mukanya menjadi merah, sampai mereka menyelubungi kepala w  mereka.

Yeremia 25:10

Konteks
25:10 Aku akan melenyapkan dari antara mereka suara d  kegirangan dan suara sukacita, suara pengantin laki-laki e  dan pengantin perempuan, bunyi batu kilangan f  dan cahaya pelita. g 

Yeremia 31:4

Konteks
31:4 Aku akan membangun v  engkau kembali, sehingga engkau dibangun, hai anak dara w  Israel! Engkau akan menghiasi dirimu kembali dengan rebana x  dan akan tampil dalam tari-tarian y  orang yang bersukaria. z 

Yeremia 44:18

Konteks
44:18 Tetapi sejak kami berhenti membakar korban 2  dan mempersembahkan korban curahan i  kepada ratu sorga, maka kami kekurangan segala-galanya dan kami dihabiskan oleh pedang dan kelaparan. j  k "

Yeremia 48:8

Konteks
48:8 Pembinasa r  akan datang ke setiap kota, tidak ada kota yang terluput! Lembah akan binasa, tanah datar s  habis musnah, seperti yang difirmankan TUHAN.

Yeremia 48:39

Konteks
48:39 Betapa terkejutnya m  dia! Betapa Moab menyembunyikan mukanya karena malu! Maka Moab telah menjadi tertawaan n  dan kekejutan bagi semua yang di sekitarnya.

Yeremia 49:29

Konteks
49:29 Hendaklah kemah-kemah mereka dan kawanan domba y  mereka dirampas sampai bersih, tenda-tenda mereka dan segala perabot mereka; hendaklah unta-unta mereka habis dibawa serta, dan hendaklah berteriak-teriak kepada mereka: Kegentaran z  dari segala jurusan!

Yeremia 50:37

Konteks
50:37 Pedang menimpa kudanya dan keretanya, d  menimpa segenap tentara campuran yang di tengah-tengahnya, sehingga mereka menjadi seperti perempuan! e  Pedang menimpa perbendaharaannya, f  sehingga dijarah orang!
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:10]  1 Full Life : BUKAN KEPUNYAAN TUHAN.

Nas : Yer 5:10

Bangsa itu mengaku mereka milik Tuhan (bd. Yer 3:4), tetapi Allah menyatakan bahwa mereka bukan umat-Nya. Demikian pula, setiap orang yang mengaku orang percaya yang lahir-baru, namun dikuasai oleh dosa-dosa yang disebut dalam pasal ini (mis. berdusta, tidak jujur, berzina), bukan milik Tuhan; seperti halnya banyak orang di Yehuda, orang semacam itu telah tertipu sehingga percaya bahwa ketidaksetiaan mereka kepada Allah tidak akan mendatangkan hukuman-Nya kelak.

[44:18]  2 Full Life : BERHENTI MEMBAKAR KORBAN

Nas : Yer 44:18

(versi Inggris NIV -- berhenti membakar kemenyan). Bangsa itu menghubungkan semua persoalan mereka akhir-akhir ini dengan halnya mereka berhenti menyembah Ratu Sorga pada masa reformasi Yosia. Mereka menganggap bahwa berhala telah melakukan lebih banyak bagi mereka dibandingkan Tuhan Allah Israel, karena itu mereka berniat untuk melanjutkan penyembahan berhala (ayat Yer 44:23). Karena itu mereka akan binasa di Mesir (ayat Yer 44:27).



TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA