TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 3:25

Konteks
3:25 Maka biarlah kita berbaring dengan perasaan malu, v  dan biarlah noda kita menyelimuti kita, sebab kita telah berdosa w  kepada TUHAN, Allah kita, yakni kita dan nenek moyang x  kita dari masa muda y  kita sampai hari ini; dan kita tidak mendengarkan z  suara TUHAN, Allah kita."

Yeremia 6:1

Konteks
Malapetaka yang akan menimpa Yerusalem dan Yehuda
6:1 Larilah mengungsi, hai orang-orang Benyamin, dari tengah-tengah Yerusalem 1 ! Tiuplah sangkakala u  di Tekoa, v  dan naikkanlah asap sebagai tanda di atas Bet-Kerem! w  Sebab malapetaka telah mengintai dari utara, x  yakni suatu kehancuran besar.

Yeremia 17:13

Konteks
17:13 Ya Pengharapan n  Israel, TUHAN, semua orang yang meninggalkan o  Engkau akan menjadi malu; orang-orang yang menyimpang dari pada-Mu akan dilenyapkan p  di negeri, sebab mereka telah meninggalkan sumber air q  yang hidup, yakni TUHAN.

Yeremia 35:8

Konteks
35:8 Kami mentaati suara Yonadab bin Rekhab, bapa leluhur q  kami dalam segala apa yang diperintahkannya kepada kami, agar kami tidak minum anggur selama hidup kami, yakni kami sendiri, isteri kami, anak-anak lelaki dan anak-anak perempuan kami;

Yeremia 38:9

Konteks
38:9 "Ya tuanku raja, perbuatan orang-orang ini jahat dalam segala apa yang mereka lakukan terhadap nabi Yeremia, yakni memasukkan dia ke dalam perigi; v  ia akan mati kelaparan di tempat itu! Sebab tidak ada lagi roti w  di kota."

Yeremia 44:15

Konteks
44:15 Lalu menjawablah kepada Yeremia semua orang laki-laki yang tahu bahwa isteri v  mereka membakar korban w  kepada allah lain, dan semua perempuan x  yang hadir di sana, suatu kumpulan yang besar, yakni segala rakyat yang diam di tanah Mesir dan di Patros, y  katanya:
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:1]  1 Full Life : LARILAH ... DARI ... YERUSALEM!

Nas : Yer 6:1-30

Pasal ini melukiskan kebinasaan besar yang segera akan dialami Yerusalem dan penduduknya yang tidak mau bertobat; sabda ini digenapi pada masa hidup Yeremia. Yeremia telah memperingatkan baik Yehuda maupun Yerusalem dan memanggil mereka untuk bertobat. Bila saja umat itu berbalik kepada Allah dan memperbaharui perjanjian dengan-Nya, mereka akan berkesempatan untuk luput dari malapetaka. Seruan tetap Yeremia ditampik dengan penuh ejekan; karena itu hukuman makin dekat.



TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA