TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 3:12

Konteks
3:12 Pergilah menyerukan perkataan-perkataan ini ke utara 1 , l  katakanlah: Kembalilah, m  hai Israel, perempuan murtad, n  demikianlah firman TUHAN. Muka-Ku tidak akan muram terhadap kamu, sebab Aku ini murah hati, o  demikianlah firman TUHAN, tidak akan murka p  untuk selama-lamanya.

Yeremia 19:15

Konteks
19:15 "Beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Sesungguhnya, Aku akan mendatangkan ke atas kota ini dan ke atas segala kota sekitarnya seluruh malapetaka w  yang telah Kukatakan akan menimpa mereka, sebab mereka berkeras kepala x  dan tidak mendengarkan y  perkataan-perkataan

Yeremia 23:36

Konteks
23:36 Tetapi Sabda yang dibebankan oleh TUHAN janganlah kamu sebut-sebutkan lagi, sebab yang menjadi beban bagi setiap orang ialah perkataannya sendiri, oleh karena kamu telah memutarbalikkan e  perkataan-perkataan Allah yang hidup, f  TUHAN semesta alam, Allah kita.

Yeremia 28:6

Konteks
28:6 kata nabi Yeremia: "Amin! Moga-moga TUHAN berbuat demikian 2 ! Moga-moga TUHAN menepati perkataan-perkataan yang kaunubuatkan itu dengan dikembalikannya perkakas-perkakas rumah TUHAN dan semua orang buangan itu dari Babel o  ke tempat ini.

Yeremia 36:6

Konteks
36:6 Jadi pada hari puasa y  engkaulah yang pergi membacakan perkataan-perkataan TUHAN kepada orang banyak di rumah TUHAN dari gulungan yang kautuliskan langsung dari mulutku z  itu; kepada segenap orang Yehuda a  yang datang dari kota-kotanya haruslah kaubacakannya juga.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:12]  1 Full Life : PERKATAAN-PERKATAAN INI KE UTARA.

Nas : Yer 3:12

Sisa Israel yang hidup dalam pembuangan di Asyur diberi tahu bahwa mereka masih dapat bertobat. Allah tetap penuh belas kasihan dan tidak ingin menghukum terus. Yeremia kemudian bernubuat bahwa kaum sisa pada suatu hari akan kembali kepada Allah dan negeri perjanjian (ayat Yer 3:14).

[28:6]  2 Full Life : AMIN! MOGA-MOGA TUHAN BERBUAT DEMIKIAN!

Nas : Yer 28:6-9

"Amin" dari Yeremia menunjukkan bahwa ia juga menginginkan kembalinya para tawanan; namun, lebih dahulu dia menubuat malapetaka lebih lanjut bagi bangsa itu. Waktu akan membuktikan bahwa Hananya itu nabi palsu dan Yeremia itu benar. Yeremia di sini tidak langsung memberi nubuat baru; ia malah mengacu kepada firman Allah yang telah disampaikan para nabi terdahulu (seperti Yesaya).



TIP #35: Beritahu teman untuk menjadi rekan pelayanan dengan gunakan Alkitab SABDA™ di situs Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA