TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 2:32

Konteks
2:32 Dapatkah seorang dara melupakan s  perhiasannya, atau seorang pengantin perempuan melupakan ikat pinggangnya? Tetapi umat-Ku melupakan Aku 1 , sejak waktu yang tidak terbilang lamanya.

Yeremia 2:36

Konteks
2:36 Alangkah ringannya kaupandang untuk mengubah z  tingkah langkahmu! Juga karena Mesir a  engkau akan menjadi malu, seperti engkau telah menjadi malu karena Asyur.

Yeremia 4:19

Konteks
4:19 Aduh, dadaku, dadaku! b  Aku menggeliat sakit 2 ! c  Aduh, dinding jantungku! Jantungku berdebar-debar, d  aku tidak dapat berdiam diri, e  sebab aku mendengar bunyi sangkakala, f  pekik g  perang.

Yeremia 9:19

Konteks
9:19 Sebab terdengar ratapan dari Sion: Wahai binasalah y  kami! Kami sangat dipermalukan! Sebab kami harus meninggalkan negeri ini, karena rumah-rumah kediaman kami dirobohkan orang.

Yeremia 13:21

Konteks
13:21 Apakah yang kaukatakan, apabila diangkat menjadi kepalamu orang-orang yang kauperlakukan sebagai pacar? d  Bukankah kesakitan akan menyergap engkau seperti halnya seorang perempuan yang melahirkan? e 

Yeremia 17:2

Konteks
17:2 sebagai peringatan terhadap mereka! --Mezbah-mezbah mereka dan tiang-tiang o  berhala mereka memang ada di samping pohon yang rimbun di atas bukit p  yang tinggi,

Yeremia 22:23

Konteks
22:23 Hai engkau yang diam di gunung Libanon, f  dan yang bersarang di pohon-pohon aras! Betapa engkau akan mengeluh ketika kesakitan menimpa engkau, kesakitan g  seperti yang ditanggung perempuan yang melahirkan!

Yeremia 30:7

Konteks
30:7 Hai, alangkah hebatnya hari o  itu, tidak ada taranya; itulah waktu kesusahan p  bagi Yakub 3 , tetapi ia akan diselamatkan q  dari padanya.

Yeremia 49:4

Konteks
49:4 Betapa engkau memegahkan dirimu dengan lembahmu, hai puteri q  yang congkak, yang percaya akan harta bendanya r  dan yang berkata: Siapakah yang berani datang menyerang aku? s 

Yeremia 51:24

Konteks
51:24 Namun Aku akan membalaskan j  kepada Babel k  dan kepada segenap penduduk negeri orang Kasdim segala kejahatan yang telah mereka lakukan terhadap Sion, di depan matamu sendiri, demikianlah firman TUHAN.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:32]  1 Full Life : UMAT-KU MELUPAKAN AKU.

Nas : Yer 2:32

Yeremia mengungkapkan kesedihan dan kesusahan Allah yang amat mendalam karena ketidaksetiaan umat-Nya. Mereka telah melakukan hal yang tidak terpikirkan yaitu melupakan Dia yang telah menebus mereka dari Mesir dan memelihara mereka di padang gurun.

[4:19]  2 Full Life : AKU MENGGELIAT SAKIT.

Nas : Yer 4:19-22

Yeremia mengalami kepedihan hati Allah karena Yehuda dan mengungkapkan rasa sakit dan sedih yang dirasakan Tuhan atas kehancuran yang akan datang. Demikian pula, orang percaya harus merasa sedih ketika memikirkan orang-orang yang ditawan dan dibinasakan oleh dosa dan Iblis. Masa depan mengerikan dari orang yang terhilang seharusnya membuat kita meratap sebagaimana dilakukan Yesus ketika mengungkapkan kesedihan-Nya yang mendalam atas keadaan rohani Yerusalem yang tidak tertolong lagi (Luk 13:34).

[30:7]  3 Full Life : WAKTU KESUSAHAN BAGI YAKUB.

Nas : Yer 30:7

Ayat-ayat yang mengikuti frasa ini menunjukkan bahwa Yeremia berbicara tentang waktu kesengsaraan bangsa Yahudi di masa depan (bd. Yes 2:12-21; Yeh 30:3; Dan 9:27; Yoel 1:15; Za 14:1-8,12-15; Mat 24:21). Dari waktu kesusahan besar itu suatu sisa bangsa Israel akan diselamatkan; mereka akan dibebaskan dari para penindas mereka (ayat Yer 30:8) untuk melayani Allah dan Mesias (ayat Yer 30:9). Kesusahan Yakub akan berakhir pada saat kedatangan Kristus untuk mendirikan kerajaan-Nya di bumi (Wahy 19:11-21; 20:4-6).



TIP #30: Klik ikon pada popup untuk memperkecil ukuran huruf, ikon pada popup untuk memperbesar ukuran huruf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA