TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 1:6

Konteks
1:6 Maka aku menjawab: "Ah, Tuhan ALLAH! Sesungguhnya aku tidak pandai berbicara, l  sebab aku ini masih muda. m "

Yeremia 3:5

Konteks
3:5 Untuk selama-lamanyakah Ia akan murka r  atau menaruh dendam untuk seterusnya? Demikianlah katamu, namun engkau sedapat-dapatnya melakukan kejahatan."

Yeremia 4:13

Konteks
4:13 Lihat, ia naik seperti awan-awan, i  keretanya j  kencang seperti angin badai, k  kudanya l  lebih tangkas dari pada burung rajawali. m  Celakalah kita, sebab kita dibinasakan! n 

Yeremia 7:8

Konteks
7:8 Tetapi sesungguhnya, kamu percaya a  kepada perkataan dusta b  yang tidak memberi faedah.

Yeremia 8:9

Konteks
8:9 Orang-orang bijaksana w  akan menjadi malu, akan terkejut x  dan tertangkap. y  Sesungguhnya, mereka telah menolak firman z  TUHAN, maka kebijaksanaan a  apakah yang masih ada pada mereka?

Yeremia 9:25

Konteks
9:25 "Lihat, waktunya akan datang, demikianlah firman TUHAN, bahwa Aku menghukum orang-orang yang telah bersunat kulit khatannya: m 

Yeremia 17:15

Konteks
17:15 Sesungguhnya, mereka berkata kepadaku: "Di manakah firman TUHAN itu? Biarlah ia sampai! u "

Yeremia 23:19

Konteks
23:19 Lihatlah, angin badai u  TUHAN, yakni kehangatan murka, telah keluar menyambar, --angin puting beliung v --dan turun menimpa kepala orang-orang fasik.

Yeremia 30:23

Konteks
30:23 Lihatlah, angin badai m  TUHAN, yakni kehangatan murka, telah keluar menyambar, --angin puting beliung--dan turun menimpa kepala orang-orang fasik.

Yeremia 31:38

Konteks
31:38 Sesungguhnya, waktunya akan datang, demikianlah firman TUHAN, bahwa kota itu 1  akan dibangun y  kembali bagi TUHAN, dari menara Hananeel z  sampai Pintu Gerbang Sudut; a 

Yeremia 32:27

Konteks
32:27 "Sesungguhnya, Akulah TUHAN, Allah segala makhluk; i  adakah sesuatu apapun yang mustahil untuk-Ku 2 ? j 

Yeremia 38:5

Konteks
38:5 Raja Zedekia menjawab: "Baiklah, ia ada dalam kuasamu 3 ! m  Sebab raja tidak dapat berbuat apa-apa menentang n  kamu!"

Yeremia 48:40

Konteks
48:40 Sebab beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya, ia datang melayang o  seperti burung rajawali dan mengembangkan sayapnya p  ke atas Moab.

Yeremia 48:47

Konteks
48:47 Tetapi Aku akan memulihkan d  keadaan Moab di kemudian hari 4 , demikianlah firman TUHAN." Sampai di sinilah firman penghukuman atas Moab.

Yeremia 50:12

Konteks
50:12 namun, ibumu sangat menanggung malu, dan perempuan yang melahirkan kamu tersipu-sipu! d  Lihat, dialah yang menjadi terakhir dari bangsa-bangsa: padang gurun, padang belantara dan dataran rumput! e 

Yeremia 50:41

Konteks
50:41 Lihatlah, suatu bangsa akan datang dari utara, n  suatu suku bangsa yang besar, dan banyak raja, akan bergerak o  maju dari ujung bumi. p 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[31:38]  1 Full Life : KOTA ITU.

Nas : Yer 31:38

Yeremia meramalkan bahwa Yerusalem akan dibangun kembali dan tidak pernah dirobohkan lagi (ayat Yer 31:40). Janji nubuat ini akan mencapai penggenapan akhir ketika Kristus memerintah di bumi (pasal Wahy 19:1-22:21).

[32:27]  2 Full Life : ADAKAH SESUATU ... MUSTAHIL UNTUK-KU?

Nas : Yer 32:27

Dengan pasukan Babel mengepung kota Yerusalem, masa depan kelihatan suram; namun Allah meyakinkan Yeremia bahwa dengan kuasa-Nya bangsa itu akan dikembalikan ke negeri mereka. Firman Allah menjanjikan masa depan yang penuh berkat bagi semua orang yang percaya kepada Kristus. Kita dapat mengandalkan firman-Nya sekalipun kita tidak tahu cara yang khusus hal itu akan terlaksana.

[38:5]  3 Full Life : IA ADA DALAM KUASAMU.

Nas : Yer 38:5

Raja Zedekia menyerahkan Yeremia ke pada para pejabat karena ia takut pada kuasa dan pengaruh mereka. Kelemahan dan ketiadaan kekuatan moral tampak jelas sepanjang masa pemerintahannya.

[48:47]  4 Full Life : DI KEMUDIAN HARI.

Nas : Yer 48:47

Tidak semua orang Moab akan dimusnahkan; suatu kaum sisa akan selamat. Frasa "di kemudian hari" menunjukkan bahwa pemulihan ini akan terjadi pada zaman Mesias, yaitu ketika Kristus memerintah atas bangsa-bangsa.



TIP #28: Arahkan mouse pada tautan catatan yang terdapat pada teks alkitab untuk melihat catatan ayat tersebut dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA