TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 32:14

Konteks
32:14 Maka airnya akan Kujernihkan, sungai-sungainya akan Kubuat mengalir seperti minyak, demikianlah firman Tuhan ALLAH.

Yehezkiel 31:4

Konteks
31:4 Sungai-sungai q  membuatnya besar samudera raya membuatnya meninggi; itu membuat sungainya mengalir mengelilingi bedengnya itu; dan menjulurkan saluran-saluran ke segala pohon yang ada di padang. r 

Yehezkiel 47:8

Konteks
47:8 Ia berkata kepadaku: "Sungai ini mengalir menuju wilayah timur, dan menurun ke Araba-Yordan, i  dan bermuara di Laut Asin, air yang mengandung banyak garam dan air itu menjadi tawar, j 

Yehezkiel 47:2

Konteks
47:2 Lalu diiringnya aku ke luar melalui pintu gerbang utara d  dan dibawanya aku berkeliling dari luar menuju pintu gerbang luar yang menghadap ke timur, sungguh, air itu membual dari sebelah selatan.

Yehezkiel 47:9

Konteks
47:9 sehingga ke mana saja sungai itu mengalir, segala makhluk hidup yang berkeriapan di sana akan hidup. Ikan-ikan akan menjadi sangat banyak, sebab ke mana saja air itu sampai, air laut di situ menjadi tawar dan ke mana saja sungai itu mengalir, semuanya di sana hidup. k 

Yehezkiel 28:23

Konteks
28:23 Aku akan mendatangkan sampar atasnya dan darah akan mengalir di jalan-jalannya dan orang-orang akan mati rebah di tengah-tengahnya karena pedang yang datang dari sekitarnya melawan dia. Dan mereka akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN. j 

Yehezkiel 5:17

Konteks
5:17 Aku akan mendatangkan kelaparan atasmu dan binatang-binatang k  buas di tengah-tengahmu, yang akan memunahkan anak-anakmu; sampar akan berkecamuk dan darah l  akan mengalir di tengah-tengahmu dan Aku akan mendatangkan pedang atasmu, Aku, TUHAN, yang mengatakannya 1 . m "

Yehezkiel 21:32

Konteks
21:32 Engkau menjadi makanan api, b  darahmu akan tertumpah di tengah-tengah tanah itu, dan engkau tidak akan diingat-ingat c  lagi, sebab Aku, TUHAN, yang mengatakannya."

Yehezkiel 20:6

Konteks
20:6 Pada hari itu Aku bersumpah z  kepada mereka untuk membawa mereka dari tanah Mesir ke tanah yang Kupilih baginya, negeri yang berlimpah-limpah susu dan madunya, a  tanah yang permai b  di antara semua negeri.

Yehezkiel 20:15

Konteks
20:15 Walaupun begitu Aku bersumpah y  kepadanya di padang gurun, bahwa Aku tidak akan membawa mereka masuk ke tanah yang telah Kuberikan kepada mereka, yang berlimpah-limpah susu dan madunya, tanah z  yang permai di antara semua negeri,

Yehezkiel 47:1

Konteks
Sungai yang keluar dari Bait Suci
47:1 Kemudian ia membawa aku kembali ke pintu Bait Suci, dan sungguh, ada air b  keluar dari bawah ambang pintu Bait Suci itu dan mengalir menuju ke timur; sebab Bait Suci juga menghadap ke timur; dan air itu mengalir dari bawah bagian samping kanan dari Bait Suci 2  itu, sebelah selatan mezbah. c 

Yehezkiel 47:12

Konteks
47:12 Pada kedua tepi sungai r  itu tumbuh bermacam-macam pohon buah-buahan, yang daunnya tidak layu dan buahnya s  tidak habis-habis; tiap bulan ada lagi buahnya yang baru, sebab pohon-pohon itu mendapat air dari tempat kudus t  itu. Buahnya menjadi makanan dan daunnya menjadi obat. u "

Yehezkiel 32:6

Konteks
32:6 Bumi Kuberi minum darahmu c  yang mengalir, ya, juga gunung-gunung; dan alur-alur sungai akan penuh dengannya. d 

Yehezkiel 1:13

Konteks
1:13 Di tengah makhluk-makhluk hidup itu kelihatan seperti bara api t  yang menyala 3 , seperti suluh, yang bergerak kian ke mari di antara makhluk-makhluk hidup itu, dan api itu bersinar sedang dari api itu kilat u  sabung-menyabung.

Yehezkiel 14:19

Konteks
14:19 Atau jikalau Aku mendatangkan sampar atas negeri itu dan Aku mencurahkan amarah-Ku f  atasnya sehingga darah g  mengalir dengan melenyapkan dari negeri itu manusia dan binatang, h 

Yehezkiel 47:3

Konteks
47:3 Sedang orang itu pergi ke arah timur dan memegang tali pengukur e  di tangannya, ia mengukur seribu hasta dan menyuruh aku masuk dalam air itu, maka dalamnya sampai di pergelangan kaki.

Yehezkiel 47:19

Konteks
47:19 Di sebelah selatan: perbatasan mulai dari Tamar sampai mata air Meriba dekat Kadesh, f  terus ke sungai Mesir, g  terus ke laut besar. h  Itulah di sebelah selatan perbatasan dengan Tanah Negeb.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:17]  1 Full Life : AKU, TUHAN YANG MENGATAKANNYA.

Nas : Yeh 5:17

Pernyataan tentang tekad Allah untuk melaksanakan hukuman atas Yehuda muncul sekitar enam puluh kali di dalam kitab Yehezkiel. Kita tidak boleh berpikir bahwa Allah Bapa tidak mau menghukum mereka yang menajiskan gereja-Nya

(lihat cat. --> Yeh 5:11 sebelumnya)

[atau ref. Yeh 5:11]

atau menolak jalan-jalan-Nya. Allah menepati firman-Nya, dan ancaman hukuman-Nya akan digenapi. Untuk pemahaman yang lebih lengkap tentang pencurahan murka Allah di masa yang akan datang, bacalah kitab Wahyu.

[47:1]  2 Full Life : AIR KELUAR DARI ... BAIT SUCI.

Nas : Yeh 47:1-12

Dalam penglihatan ini, Yehezkiel melihat sebuah sungai pemberi hidup yang mengalir dari Bait Suci. Sementara mengalir, sungai ini makin dalam dan lebar (ayat Yeh 47:2-5), memberi hidup dan kesuburan pada segala sesuatu yang tersentuh olehnya (ayat Yeh 47:9-12). Sungai ini mengalir ke Laut Mati dan menghilangkan unsur kematiannya (ayat Yeh 47:8-9). Tujuan sungai ini ialah membawa hidup berkelimpahan dan kesembuhan dari Allah bagi negeri itu dan penduduknya (ayat Yeh 47:12).

  1. 1) Sungai ini mirip dengan sungai yang mengalir dari Taman Eden (Kej 2:8-10) dan sungai air kehidupan di Yerusalem Baru (Wahy 22:1-2; bd. Za 14:8), yang mengalir dari takhta Allah.
  2. 2) Sungai ini juga mirip dengan sungai yang disebutkan oleh Yesus, "Barangsiapa percaya kepada-Ku, seperti yang dikatakan oleh Kitab Suci: Dari dalam hatinya akan mengalir aliran-aliran air hidup" (Yoh 7:38). "Air hidup" ini ialah Roh Kudus dan berkat-berkat hidup yang dibawa-Nya.

[1:13]  3 Full Life : BARA API YANG MENYALA.

Nas : Yeh 1:13

Bara-bara ini menunjuk kepada kekudusan Allah (bd. Kel 3:1-5) dan kepada hukuman-Nya atas dosa (bd. Wahy 20:14-15). Bara yang bergerak kian kemari melambangkan energi dan kekuasaan Roh, yang senantiasa aktif dan tidak pernah istirahat.



TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA