TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 1:16

Konteks
1:16 Rupa roda-roda itu 1  seperti kilauan permata pirus y  dan keempatnya adalah serupa; buatannya seolah-olah roda yang satu di tengah-tengah yang lain.

Yehezkiel 14:14

Konteks
14:14 biarpun di tengah-tengahnya berada ketiga orang ini, yaitu Nuh, w  Daniel x  dan Ayub 2 , y  mereka akan menyelamatkan hanya nyawanya sendiri karena kebenaran z  mereka, demikianlah firman Tuhan ALLAH.

Yehezkiel 27:10

Konteks
27:10 Orang Persia, o  Lud p  dan Put, q  yang menjadi prajuritmu ada dalam ketenteraanmu. Perisai r  dan ketopong digantungkan padamu; mereka menambah semarakmu.

Yehezkiel 34:28-29

Konteks
34:28 Mereka tidak lagi menjadi jarahan bagi bangsa-bangsa dan binatang liar tidak akan menerkam mereka, sehingga mereka akan diam dengan aman tenteram e  dengan tidak dikejutkan f  oleh apapun. 34:29 Aku akan mendirikan bagi mereka suatu taman kebahagiaan, g  sehingga di tanah itu tidak seorangpun akan mati kelaparan h  dan mereka tidak lagi menanggung noda i  yang ditimbulkan bangsa-bangsa. j 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:16]  1 Full Life : RUPA RODA-RODA ITU.

Nas : Yeh 1:16-25

Yehezkiel melihat sebuah kereta-takhta adikodrati yang bergerak terus. Allah digambarkan di atas takhta yang bergerak terus yang pergi ke mana Roh memerintah; gambaran ini melambangkan kedaulatan Allah atas segala sesuatu dan kehadiran-Nya di seluruh bagian ciptaan-Nya. Ia hadir bersama dengan para buangan di tepi Sungai Kebar.

[14:14]  2 Full Life : NUH, DANIEL, DAN AYUB.

Nas : Yeh 14:14

Hukuman yang akan datang atas Yerusalem demikian pasti sehingga bahkan ketiga hamba Allah yang dikenal karena kebenaran mereka ini (Kej 6:9; Ayub 1:1,8; 2:3; Dan 6:4-5,22) tidak dapat melepaskan seorang pun dengan doa syafaat mereka.



TIP #27: Arahkan mouse pada tautan ayat untuk menampilkan teks ayat dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA