TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 12:2

Konteks
12:2 "Hai anak manusia, engkau tinggal di tengah-tengah kaum pemberontak 1 , z  yang mempunyai mata untuk melihat, tetapi tidak melihat dan mempunyai telinga untuk mendengar, tetapi tidak mendengar, sebab mereka adalah kaum pemberontak. a 

Yehezkiel 27:3

Konteks
27:3 dan katakanlah kepada Tirus, z  yang terletak di pintu masuk lautan, a  dan yang berdagang dengan bangsa-bangsa di banyak daerah pesisir: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Hai Tirus, engkau berkata: aku kapal yang maha indah. b 

Yehezkiel 29:11

Konteks
29:11 Tidak seorang manusiapun akan melintasinya, bahkan seekor binatangpun tidak dan tanah itu tidak akan didiami selama empat puluh tahun. q 

Yehezkiel 34:28

Konteks
34:28 Mereka tidak lagi menjadi jarahan bagi bangsa-bangsa dan binatang liar tidak akan menerkam mereka, sehingga mereka akan diam dengan aman tenteram e  dengan tidak dikejutkan f  oleh apapun.

Yehezkiel 36:17

Konteks
36:17 "Hai anak manusia, waktu kaum Israel tinggal di tanah mereka, mereka menajiskannya dengan tingkah laku mereka; kelakuan mereka sama seperti cemar kain o  di hadapan-Ku. p 

Yehezkiel 36:28

Konteks
36:28 Dan kamu akan diam di dalam negeri yang telah Kuberikan kepada nenek moyangmu dan kamu akan menjadi umat-Ku p  dan Aku akan menjadi Allahmu. q 

Yehezkiel 38:11

Konteks
38:11 Engkau berkata: Aku akan bangkit bergerak menyerang tanah yang kota-kotanya tanpa tembok dan akan mendatangi orang-orang v  yang hidup tenang-tenang dan diam dengan aman tenteram; mereka semuanya diam tanpa tembok w  atau palang atau pintu gerbang.

Yehezkiel 38:14

Konteks
38:14 Sebab itu, bernubuatlah, hai anak manusia dan katakanlah kepada Gog: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Ketika umat-Ku Israel sedang diam dengan aman tenteram, b  pada waktu itulah engkau akan bergerak

Yehezkiel 39:6

Konteks
39:6 Aku mendatangkan api g  ke atas Magog h  dan ke atas orang-orang yang diam di daerah pesisir i  dengan aman tenteram, dan mereka akan mengetahui j  bahwa Akulah TUHAN 2 .

Yehezkiel 39:26

Konteks
39:26 Mereka akan melupakan noda mereka dan segala ketidaksetiaan mereka, yang dilakukannya terhadap Aku, kalau mereka sudah diam kembali di tanah mereka dengan aman tenteram h  dengan tidak dikejutkan i  oleh apapun,

Yehezkiel 43:9

Konteks
43:9 Sekarang, mereka akan menjauhkan ketidaksetiaan mereka dan mayat raja-raja mereka dari pada-Ku dan Aku akan diam di tengah-tengah mereka untuk selama-lamanya. d 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[12:2]  1 Full Life : KAUM PEMBERONTAK.

Nas : Yeh 12:2

Yehuda menolak untuk percaya bahwa Allah akan membinasakan Yerusalem dan menyisihkan raja dari keturunan Daud. Karena mereka adalah umat pilihan Allah, mereka merasa Tuhan akan tetap melindungi mereka kendatipun perbuatan berdosa mereka. Karena itulah Tuhan menugaskan Yehezkiel untuk menjadi tanda bagi bangsa itu (ayat Yeh 12:6), serta melukiskan dalam tindakan simbolik apa yang akan dialami bangsa itu sebagai akibat dari pemberontakan mereka; di sini Yehezkiel memberikan dua pertunjukan dramatis lagi (ayat Yeh 12:3-7 dan ayat Yeh 12:17-20) mengenai hukuman Allah yang akan datang atas bangsa Yehuda.

[39:6]  2 Full Life : BAHWA AKULAH TUHAN.

Nas : Yeh 39:6

Dengan membinasakan pasukan-pasukan penyerbu dari bangsa-bangsa yang jahat itu, Tuhan akan mewujudkan kemuliaan-Nya sehingga semua orang akan tahu bahwa Dia sendirilah Allah.



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA