TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 1:1

Konteks
Nabi melihat kemuliaan TUHAN
1:1 Pada tahun ketiga puluh 1 , dalam bulan yang keempat, pada tanggal lima bulan itu, ketika aku bersama-sama dengan para buangan a  berada di tepi sungai Kebar, b  terbukalah c  langit dan aku melihat penglihatan-penglihatan d  tentang Allah.

Yehezkiel 14:6

Konteks
14:6 Oleh karena itu katakanlah kepada kaum Israel: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Bertobatlah e  dan berpalinglah dari berhala-berhalamu dan palingkanlah mukamu dari segala perbuatan-perbuatanmu f  yang keji.

Yehezkiel 28:25

Konteks
28:25 Beginilah firman Tuhan ALLAH: Pada saat Aku mengumpulkan l  kaum Israel 2  dari tengah suku-suku bangsa, di mana mereka berserak m  dan Aku menunjukkan kekudusan-Ku n  kepada mereka di hadapan bangsa-bangsa, maka mereka akan diam di tanah mereka yang telah Kuberikan kepada hamba-Ku Yakub. o 

Yehezkiel 32:32

Konteks
32:32 Oleh karena ia menimbulkan ketakutan di dunia orang-orang hidup, maka ia dibaringkan di tengah orang-orang yang tidak disunat, dekat orang yang mati terbunuh oleh pedang. Firaun q  dengan seluruh khalayak ramai yang mengikutinya, demikianlah firman Tuhan ALLAH. r "

Yehezkiel 35:11

Konteks
35:11 oleh sebab itu, demi Aku yang hidup, demikianlah firman Tuhan ALLAH, Aku akan memperlakukan engkau seperti engkau memperlakukan mereka dalam murkamu d  dan cemburumu, yang timbul dari kebencianmu terhadap mereka; dan Aku akan menyatakan diri kepadamu pada saat Aku menghakimi engkau. e 

Yehezkiel 36:20

Konteks
36:20 Di mana saja mereka datang di tengah bangsa-bangsa, mereka menajiskan t  nama-Ku yang kudus 3 , dalam hal orang menyindir mereka: Katanya mereka umat TUHAN, tetapi mereka harus keluar dari tanah-Nya. u 

Yehezkiel 43:8

Konteks
43:8 juga tidak dengan meletakkan ambang pintu mereka dekat ambang pintu-Ku atau mendirikan tiang-tiang pintu mereka dekat tiang-tiang pintu-Ku, sehingga hanya dinding yang memisahkan Aku dari mereka. Mereka menajiskan nama-Ku yang kudus dengan perbuatan-perbuatan mereka yang keji, maka dari itu Aku menghabiskan mereka dalam amarah-Ku.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:1]  1 Full Life : TAHUN KETIGA PULUH.

Nas : Yeh 1:1

Sebutan ini kemungkinan besar mengacu kepada usia Yehezkiel. Pada saat itu ia hidup di tengah-tengah para buangan di Babel, setelah dibawa ke sana pada tahun 597 SM, sembilan tahun setelah Daniel tiba dan sebelas tahun sebelum Yerusalem dibinasakan. Yehezkiel dipanggil untuk menjadi nabi sementara pembuangan, memberitahukan amanat Allah kepada para buangan pada saat yang sama dengan pemberitaan Yeremia di Yerusalem. Yehezkiel melayani sekurangnya dua puluh tujuh tahun; Yehuda tertawan di Babel kurang lebih 70 tahun (dari 605-538 SM).

[28:25]  2 Full Life : MENGUMPULKAN KAUM ISRAEL.

Nas : Yeh 28:25

Yehezkiel sering kali menekankan janji pemulihan Israel (Yeh 11:17; 20:34,41-42; 34:13; 36:24; 37:21; 38:8; 39:27). Pemulihan ini tidak akan terlaksana secara sempurna sebelum Allah memberlakukan hukuman atas semua bangsa pada akhir zaman. Dengan mengumpulkan Israel kembali untuk melayani diri-Nya dalam kebenaran, Allah akan menunjukkan bahwa Dia benar-benar Allah kudus yang akan menyelesaikan semua maksud-Nya di dunia ini (Kej 12:7; 26:3; 35:12).

[36:20]  3 Full Life : MENAJISKAN NAMA-KU YANG KUDUS.

Nas : Yeh 36:20-22

Israel telah menajiskan nama Allah melalui kejahatan mereka, karena itu mereka dibinasakan; akibatnya, bangsa-bangsa melihat hal itu sebagai tanda kelemahan Tuhan. Karena itu Allah bermaksud untuk memulihkan Israel ke negeri itu, bukan terutama demi mereka, tetapi untuk mempertahankan kekudusan nama-Nya yang besar. Apabila waktu itu tiba, semua bangsa akan mengetahui bahwa Tuhan Israel yang berdaulat adalah satu-satunya Allah yang benar (ayat Yeh 36:23; bd. 1Raj 18:20-39).



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA