TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 1:1

Konteks
Nabi melihat kemuliaan TUHAN
1:1 Pada tahun ketiga puluh 1 , dalam bulan yang keempat, pada tanggal lima bulan itu, ketika aku bersama-sama dengan para buangan a  berada di tepi sungai Kebar, b  terbukalah c  langit dan aku melihat penglihatan-penglihatan d  tentang Allah.

Yehezkiel 10:7

Konteks
10:7 Lalu seorang kerub itu mengulurkan tangannya dari tengah kerub-kerub ke api o  yang ada di tengah-tengah mereka, diambilnya sedikit dan ditaruhnya di dalam tangan orang yang berpakaian lenan. Orang ini menerimanya dan pergi.

Yehezkiel 30:24

Konteks
30:24 Aku akan menguatkan f  tangan raja Babel dan akan memberikan pedang-Ku g  dalam tangannya, tetapi Aku akan mematahkan tangan Firaun dan ia akan merintih h  di hadapannya seperti orang yang mendapat luka berat.

Yehezkiel 40:1

Konteks
Pintu-pintu gerbang dan pelataran-pelataran Bait Suci yang baru
40:1 2 Dalam tahun kedua puluh lima sesudah pembuangan kami, yaitu pada permulaan tahun, pada tanggal sepuluh bulan itu, dalam tahun keempat belas sesudah kota p  itu ditaklukkan, pada hari itu juga kekuasaan TUHAN meliputi aku q  dan dibawa-Nya aku
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:1]  1 Full Life : TAHUN KETIGA PULUH.

Nas : Yeh 1:1

Sebutan ini kemungkinan besar mengacu kepada usia Yehezkiel. Pada saat itu ia hidup di tengah-tengah para buangan di Babel, setelah dibawa ke sana pada tahun 597 SM, sembilan tahun setelah Daniel tiba dan sebelas tahun sebelum Yerusalem dibinasakan. Yehezkiel dipanggil untuk menjadi nabi sementara pembuangan, memberitahukan amanat Allah kepada para buangan pada saat yang sama dengan pemberitaan Yeremia di Yerusalem. Yehezkiel melayani sekurangnya dua puluh tujuh tahun; Yehuda tertawan di Babel kurang lebih 70 tahun (dari 605-538 SM).

[40:1]  2 Full Life : PENGLIHATAN-PENGLIHATAN ILAHI.

Nas : Yeh 40:1-43:27

Penglihatan tentang Bait Suci dialami Yehezkiel pada tahun 573 SM, dua puluh lima tahun setelah pembuangan dirinya dimulai. Tujuannya ialah memberi semangat kepada bangsa itu bahwa kemuliaan Allah akan dipulihkan sama sekali pada masa yang akan datang, sehingga menghasilkan pengurapan dan berkat yang akan bertahan selama-lamanya.



TIP #04: Coba gunakan range (OT dan NT) pada Pencarian Khusus agar pencarian Anda lebih terfokus. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA