TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ulangan 2:37

Konteks
2:37 Hanya negeri bani Amon k  tidak engkau dekati, baik sungai Yabok l  sepanjang tepinya maupun kota-kota di pegunungan, tepat seperti yang dilarang TUHAN, Allah m  kita."

Ulangan 3:26

Konteks
3:26 Tetapi TUHAN murka e  terhadap aku oleh karena kamu dan tidaklah mendengarkan permohonanku. TUHAN berfirman kepadaku: Cukup! Jangan lagi bicarakan perkara itu dengan Aku.

Ulangan 4:31

Konteks
4:31 Sebab TUHAN, Allahmu, adalah Allah Penyayang, i  Ia tidak akan meninggalkan j  atau memusnahkan k  engkau dan Ia tidak akan melupakan l  perjanjian yang diikrarkan-Nya dengan sumpah kepada nenek moyangmu.

Ulangan 5:16

Konteks
5:16 Hormatilah ayahmu p  dan ibumu, q  seperti yang diperintahkan kepadamu oleh TUHAN, Allahmu, supaya lanjut umurmu r  dan baik keadaanmu di tanah yang diberikan TUHAN, Allahmu, kepadamu.

Ulangan 5:26

Konteks
5:26 Sebab makhluk manakah yang telah mendengar suara dari Allah yang hidup yang berbicara dari tengah-tengah api, seperti kami dan tetap hidup? e 

Ulangan 9:29

Konteks
9:29 Bukankah mereka itu umat t  milik-Mu u  sendiri, yang Kaubawa keluar dengan kekuatan-Mu yang besar dan dengan lengan-Mu v  yang teracung?"

Ulangan 10:10

Konteks
10:10 Maka aku ini berdiri di atas gunung seperti yang pertama kali, empat puluh hari empat puluh malam lamanya, dan sekali inipun TUHAN mendengarkan aku: TUHAN tidak mau memusnahkan engkau. s 

Ulangan 11:10

Konteks
11:10 Sebab negeri, ke mana engkau masuk untuk mendudukinya, bukanlah negeri seperti tanah Mesir, x  dari mana kamu keluar, yang setelah ditabur dengan benih harus kauairi dengan jerih payah, seakan-akan kebun sayur.

Ulangan 21:8

Konteks
21:8 Adakanlah pendamaian bagi umat-Mu Israel yang telah Kautebus itu, TUHAN, dan janganlah timpakan darah orang yang tidak bersalah ke tengah-tengah umat-Mu Israel. Maka karena darah itu telah diadakan pendamaian q  bagi mereka.

Ulangan 22:26

Konteks
22:26 tetapi gadis itu janganlah kauapa-apakan. Gadis itu tidak ada dosanya yang sepadan dengan hukuman mati, sebab perkara ini sama dengan perkara seseorang yang menyerang sesamanya manusia dan membunuhnya.

Ulangan 28:49

Konteks
28:49 TUHAN akan mendatangkan kepadamu t  suatu bangsa 1  dari jauh, dari ujung bumi, u  seperti rajawali v  yang datang menyambar; suatu bangsa yang bahasanya engkau tidak mengerti, w 

Ulangan 33:11

Konteks
33:11 Berkatilah, ya TUHAN, kekuatannya dan berkenanlah kepada pekerjaannya. i  Remukkanlah pinggang orang yang melawan dia dan yang membenci dia, sehingga mereka tidak dapat bangkit."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[28:49]  1 Full Life : MENDATANGKAN KEPADAMU SUATU BANGSA.

Nas : Ul 28:49-57

Ayat-ayat ini menggambarkan penyerbuan Kanaan yang dapat melukiskan penyerbuan Asyur (digambarkan dalam Hos 8:1 seperti serangan seekor rajawali), penyerbuan Babil (digambarkan dalam Yer 48:40 seperti serangan seekor rajawali; bd. 2Raj 25:1-21; Yer 39:1-10; 52:28-30), atau pengepungan oleh tentara Romawi pada tahun 70

(lihat cat. --> Luk 21:20).

[atau ref. Luk 21:20]



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA