TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ulangan 1:11

Konteks
1:11 TUHAN, Allah nenek moyangmu, kiranya menambahi i  kamu seribu kali lagi dari jumlahmu sekarang dan memberkati kamu seperti yang dijanjikan-Nya j  kepadamu.

Ulangan 1:25

Konteks
1:25 Maka mereka mengambil buah-buahan negeri itu dan membawanya kepada kita. Pula mereka membawa kabar i  kepada kita, demikian: Negeri yang diberikan j  TUHAN, Allah kita, kepada kita itu baik. k 

Ulangan 1:27

Konteks
1:27 Kamu menggerutu n  di dalam kemahmu serta berkata: Karena TUHAN membenci kita, maka Ia membawa kita keluar dari tanah Mesir untuk menyerahkan kita ke dalam tangan orang Amori, supaya dimusnahkan.

Ulangan 1:42

Konteks
1:42 Tetapi TUHAN berfirman kepadaku: Katakanlah kepada mereka: Janganlah kamu maju dan janganlah kamu berperang, sebab Aku tidak ada di tengah-tengahmu, nanti kamu terpukul kalah oleh musuhmu. o 

Ulangan 2:21

Konteks
2:21 suatu bangsa yang besar dan banyak jumlahnya, tinggi seperti orang Enak, e  tetapi TUHAN telah memunahkan mereka dari hadapan bani Amon, sehingga orang-orang ini menduduki daerah mereka dan menetap di sana menggantikan mereka;

Ulangan 2:28

Konteks
2:28 Juallah makanan u  kepadaku dengan bayaran uang, supaya aku dapat makan, dan berikanlah air kepadaku ganti uang, supaya aku dapat minum; hanya izinkanlah aku lewat dengan berjalan kaki v --

Ulangan 3:13

Konteks
3:13 dan yang masih tinggal dari Gilead beserta seluruh Basan, kerajaan Og, yakni seluruh wilayah Argob, aku berikan kepada suku Manasye f  yang setengah itu. --Seluruh Basan ini disebut negeri orang Refaim. g  --

Ulangan 5:26

Konteks
5:26 Sebab makhluk manakah yang telah mendengar suara dari Allah yang hidup yang berbicara dari tengah-tengah api, seperti kami dan tetap hidup? e 

Ulangan 7:5

Konteks
7:5 Tetapi beginilah kamu lakukan terhadap mereka: mezbah-mezbah mereka haruslah kamu robohkan, tugu-tugu berhala mereka kamu remukkan, tiang-tiang berhala r  mereka kamu hancurkan dan patung-patung mereka kamu bakar s  habis.

Ulangan 7:7

Konteks
7:7 Bukan karena lebih banyak x  jumlahmu dari bangsa manapun juga, maka hati TUHAN terpikat olehmu dan memilih kamu--bukankah kamu ini yang paling kecil y  dari segala bangsa? z  --

Ulangan 9:29

Konteks
9:29 Bukankah mereka itu umat t  milik-Mu u  sendiri, yang Kaubawa keluar dengan kekuatan-Mu yang besar dan dengan lengan-Mu v  yang teracung?"

Ulangan 11:31

Konteks
11:31 Sebab kamu ini sebentar lagi hendak menyeberangi sungai Yordan untuk memasuki dan menduduki n  negeri yang diberikan o  kepadamu oleh TUHAN, Allahmu; dan bila kamu akan menduduki dan mendiaminya,

Ulangan 15:10-11

Konteks
15:10 Engkau harus memberi kepadanya dengan limpahnya dan janganlah hatimu g  berdukacita, apabila engkau memberi kepadanya, sebab oleh karena hal itulah TUHAN, Allahmu, akan memberkati h  engkau dalam segala pekerjaanmu dan dalam segala usahamu. 15:11 Sebab orang-orang miskin i  tidak hentinya akan ada di dalam negeri itu; itulah sebabnya aku memberi perintah kepadamu, demikian: Haruslah engkau membuka tangan lebar-lebar bagi saudaramu, yang tertindas dan yang miskin di negerimu. j "

Ulangan 15:20

Konteks
15:20 Di hadapan TUHAN, Allahmu, engkau harus memakan dagingnya tahun demi tahun di tempat yang akan dipilih s  TUHAN, engkau ini dan seisi rumahmu.

Ulangan 16:14

Konteks
16:14 Haruslah engkau bersukaria t  pada hari rayamu itu, engkau ini dan anakmu laki-laki serta anakmu perempuan, hambamu laki-laki dan hambamu perempuan, dan orang Lewi, orang asing, anak yatim dan janda yang di dalam tempatmu.

Ulangan 18:3

Konteks
18:3 Inilah hak imam j  terhadap kaum awam, terhadap mereka yang mempersembahkan korban sembelihan, baik lembu k  maupun domba: kepada imam haruslah diberikan paha depan, kedua rahang dan perut besar. l 

Ulangan 20:8

Konteks
20:8 Lagi para pengatur pasukan itu harus berbicara kepada tentara demikian: Siapa takut dan lemah hati? Ia boleh pergi dan pulang ke rumahnya, supaya hati saudara-saudaranya jangan tawar seperti hatinya. y 

Ulangan 20:18

Konteks
20:18 supaya mereka jangan mengajar kamu berbuat sesuai dengan segala kekejian, yang dilakukan mereka bagi allah i  mereka, sehingga kamu berbuat dosa j  kepada TUHAN, Allahmu.

Ulangan 22:5

Konteks
Berbagai-bagai peraturan
22:5 "Seorang perempuan janganlah memakai pakaian laki-laki dan seorang laki-laki janganlah mengenakan pakaian perempuan, sebab setiap orang yang melakukan hal ini adalah kekejian bagi TUHAN, Allahmu.

Ulangan 28:30

Konteks
28:30 Engkau akan bertunangan dengan seorang perempuan, tetapi orang lain akan menidurinya. j  Engkau akan mendirikan rumah, tetapi tidak akan mendiaminya. k  Engkau akan membuat kebun anggur, tetapi tidak akan mengecap hasilnya. l 

Ulangan 29:16

Konteks
29:16 Sebab kamu ini tahu, bagaimana kita diam di tanah Mesir dan bagaimana kita berjalan dari tengah-tengah segala bangsa yang negerinya kamu lalui,

Ulangan 29:25

Konteks
29:25 Maka orang akan menjawab: Sebab mereka itu telah melalaikan perjanjian TUHAN, Allah nenek moyang mereka, yakni perjanjian yang diikat-Nya dengan mereka ketika mereka dibawa-Nya keluar dari tanah Mesir, q 

Ulangan 30:12

Konteks
30:12 Tidak di langit tempatnya, sehingga engkau berkata: Siapakah yang akan naik ke langit t  untuk mengambilnya bagi kita dan memperdengarkannya kepada kita, supaya kita melakukannya? u 

Ulangan 31:13

Konteks
31:13 dan supaya anak-anak m  mereka, yang tidak mengetahuinya, dapat mendengarnya dan belajar takut akan TUHAN, Allahmu, --selama kamu hidup di tanah, ke mana kamu pergi, menyeberangi sungai Yordan untuk mendudukinya."

Ulangan 31:27

Konteks
31:27 Sebab aku mengenal kedegilan q  dan tegar tengkukmu. r  Sedangkan sekarang, selagi aku hidup bersama-sama dengan kamu, kamu sudah menunjukkan kedegilanmu terhadap TUHAN, terlebih lagi nanti sesudah aku mati.


TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA