TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Rut 1:4

Konteks
1:4 Keduanya mengambil perempuan j  Moab: yang pertama bernama Orpa, yang kedua bernama Rut; k  dan mereka diam di situ kira-kira sepuluh tahun lamanya.

Rut 2:4

Konteks
2:4 Lalu datanglah Boas 1  dari Betlehem. Ia berkata kepada penyabit-penyabit itu: "TUHAN kiranya menyertai kamu. h " Jawab mereka kepadanya: "TUHAN kiranya memberkati tuan! i "

Rut 2:18

Konteks
2:18 Diangkatnyalah itu, lalu masuklah ia ke kota. Ketika mertuanya melihat apa yang dipungutnya itu, dan ketika dikeluarkannya dan diberikannya kepada mertuanya sisa g  yang ada setelah kenyang itu,

Rut 3:9

Konteks
3:9 Bertanyalah ia: "Siapakah engkau ini?" Jawabnya: "Aku Rut, hambamu: kembangkanlah kiranya sayapmu c  melindungi hambamu 2  ini, sebab engkaulah seorang kaum yang wajib menebus d  kami."

Rut 4:6

Konteks
4:6 Lalu berkatalah penebus itu: "Jika demikian, aku ini tidak dapat menebusnya, z  sebab aku akan merusakkan milik pusakaku sendiri. Aku mengharap engkau menebus apa yang seharusnya aku tebus, sebab aku tidak dapat menebusnya. a "

Rut 4:17

Konteks
4:17 Dan tetangga-tetangga perempuan memberi nama kepada anak itu, katanya: "Pada Naomi telah lahir seorang anak laki-laki"; lalu mereka menyebutkan namanya Obed. Dialah ayah Isai, z  ayah Daud 3 . a 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:4]  1 Full Life : BOAS.

Nas : Rut 2:4

Salam Boas yang rohani dan perhatiannya kepada Rut dan Naomi (ayat Rut 2:8-12) menunjukkan bahwa ia seorang yang betul-betul percaya kepada Tuhan.

[3:9]  2 Full Life : KEMBANGKANLAH KIRANYA SAYAPMU MELINDUNGI HAMBAMU.

Nas : Rut 3:9

Dengan isyarat itu Rut sedang meminta Boas untuk menikahinya (juga lih. Yeh 16:8). Tindakan menutup itu melambangkan perlindungan, perhatian, dan dukungan.

[4:17]  3 Full Life : SEORANG ANAK LAKI-LAKI ... AYAH DAUD.

Nas : Rut 4:17

Allah menghormati keputusan seorang wanita muda yang saleh, yang meninggalkan tanah airnya yang kafir supaya tetap setia kepada ibu mertuanya dan Allah Israel (Rut 1:16), yaitu dengan mengizinkannya menjadi bagian dari keluarga di dunia yang dari mana Yesus Kristus akan memasuki dunia ini (bd. Mat 1:5).



TIP #12: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab saja. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA