TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Roma 4:18

Konteks
4:18 Sebab sekalipun tidak ada dasar untuk berharap, namun Abraham berharap juga dan percaya, bahwa ia akan menjadi bapa banyak bangsa, s  menurut yang telah difirmankan: "Demikianlah banyaknya nanti keturunanmu. t "

Roma 5:18-19

Konteks
5:18 Sebab itu, sama seperti oleh satu pelanggaran semua orang n  beroleh penghukuman, demikian pula oleh satu perbuatan kebenaran semua orang beroleh pembenaran o  untuk hidup 1 . p  5:19 Jadi sama seperti oleh ketidaktaatan satu orang q  semua orang telah menjadi orang berdosa, r  demikian pula oleh ketaatan s  satu orang semua orang menjadi orang benar.

Roma 5:21

Konteks
5:21 supaya, sama seperti dosa berkuasa dalam alam maut, v  demikian kasih karunia 2  w  akan berkuasa oleh kebenaran untuk hidup yang kekal, x  oleh Yesus Kristus, Tuhan kita.

Roma 9:20

Konteks
9:20 Siapakah kamu, hai manusia, maka kamu membantah Allah? y  Dapatkah yang dibentuk berkata kepada yang membentuknya: z  "Mengapakah engkau membentuk aku demikian? a "

Roma 10:6

Konteks
10:6 Tetapi kebenaran karena iman b  berkata demikian: "Jangan katakan di dalam hatimu: Siapakah akan naik ke sorga? c ", yaitu: untuk membawa Yesus turun,

Roma 11:26

Konteks
11:26 Dengan jalan demikian seluruh Israel 3  akan diselamatkan, q  seperti ada tertulis: "Dari Sion akan datang Penebus, Ia akan menyingkirkan segala kefasikan dari pada Yakub.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:18]  1 Full Life : SEMUA ORANG BEROLEH PEMBENARAN UNTUK HIDUP.

Nas : Rom 5:18

Penghukuman dosa atas semua orang menjadi kenyataan bagi setiap orang yang menolak Allah dan penyataan-Nya yang tertulis dalam hati mereka atau dinyatakan dalam Firman-Nya yang tertulis (bd. Rom 2:12-16). "Pembenaran untuk hidup" bagi semua orang mempunyai potensi juga; dijadikan kenyataan dalam orang waktu mereka percaya kepada Kristus dan menerima kasih karunia, hidup dan karunia kebenaran melalui Yesus Kristus (ayat Rom 5:17).

[5:21]  2 Full Life : KASIH KARUNIA.

Nas : Rom 5:21

Untuk pembahasan mengenai arti kata "kasih karunia" dalam Alkitab,

lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA.

[11:26]  3 Full Life : SELURUH ISRAEL.

Nas : Rom 11:26

Ungkapan "seluruh Israel" harus diartikan orang percaya berbangsa Israel secara keseluruhan.

  1. 1) Jumlah orang Yahudi yang percaya kepada Kristus akan meningkat pesat dalam hari-hari kesengsaraan besar yang suram (Ul 4:30-31; Hos 5:14-6:3; Wahy 7:1-8). Masa kesengsaraan besar akan berakhir pada saat Kristus membebaskan orang Israel yang percaya dan membinasakan sisa orang Israel yang tidak percaya

    (lihat cat. --> Yes 10:20;

    lihat cat. --> Za 13:8-9).

    [atau ref. Yes 10:20; Za 13:8-9]

    Semua pemberontak (yaitu, orang Yahudi yang tidak percaya) akan dipisahkan

    (lihat cat. --> Yeh 20:34-44).

    [atau ref. Yeh 20:34-44]

  2. 2) Sisa Israel yang percaya (yaitu, mereka yang masih ada pada akhir zaman) dan orang Israel yang setia pada angkatan-angkatan yang lampau menjadi "seluruh Israel"

    (lihat cat. --> Yeh 37:12-14).

    [atau ref. Yeh 37:12-14]



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA