TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Roma 2:4

Konteks
2:4 Maukah engkau menganggap sepi kekayaan n  kemurahan-Nya, o  kesabaran-Nya p  dan kelapangan hati-Nya? q  Tidakkah engkau tahu, bahwa maksud kemurahan Allah ialah menuntun engkau kepada pertobatan? r 

Roma 5:19

Konteks
5:19 Jadi sama seperti oleh ketidaktaatan satu orang q  semua orang telah menjadi orang berdosa, r  demikian pula oleh ketaatan s  satu orang semua orang menjadi orang benar.

Roma 9:22

Konteks
9:22 Jadi, kalau untuk menunjukkan murka-Nya dan menyatakan kuasa-Nya, Allah menaruh kesabaran c  yang besar terhadap benda-benda kemurkaan-Nya, yang telah disiapkan untuk kebinasaan d --

Roma 9:32

Konteks
9:32 Mengapa tidak? Karena Israel mengejarnya bukan karena iman 2 , tetapi karena perbuatan. Mereka tersandung pada batu sandungan, t 

Roma 10:3

Konteks
10:3 Sebab, oleh karena mereka tidak mengenal kebenaran Allah dan oleh karena mereka berusaha untuk mendirikan kebenaran mereka sendiri, maka mereka tidak takluk 3  kepada kebenaran x  Allah.

Roma 11:9

Konteks
11:9 Dan Daud berkata: "Biarlah jamuan mereka menjadi jerat dan perangkap, penyesatan dan pembalasan bagi mereka.

Roma 15:8

Konteks
15:8 Yang aku maksudkan ialah, bahwa oleh karena kebenaran Allah Kristus telah menjadi pelayan orang-orang bersunat e  untuk mengokohkan janji f  yang telah diberikan-Nya kepada nenek moyang kita,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:22]  1 Full Life : BENDA-BENDA KEMURKAAN-NYA ... BENDA-BENDA BELAS KASIHAN-NYA.

Nas : Rom 9:22-23

Frasa "benda-benda kemurkaan-Nya" menunjuk kepada mereka yang dipersiapkan untuk kebinasaan kekal. Orang menjadi tujuan kemurkaan karena tindakan berdosa dan pemberontakan, sebagaimana dikatakan Paulus sebelumnya, "Tetapi oleh kekerasan hatimu yang tidak mau bertobat, engkau menimbun murka" (Rom 2:5). Akan tetapi, benda-benda kemurkaan ini masih dapat bertobat, berbalik kepada Allah, dan menerima belas kasihan-Nya. Frasa "benda-benda belas kasihan-Nya" menunjuk kepada mereka, Yahudi atau bukan, yang percaya dan mengikuti Yesus (ayat Rom 9:24-33).

[9:32]  2 Full Life : MENGEJARNYA BUKAN KARENA IMAN.

Nas : Rom 9:32

Keadaan rohani sebagian besar orang Israel disebabkan oleh ketidakrelaan mereka untuk tunduk pada rencana Allah untuk memberi keselamatan oleh iman kepada Kristus (ayat Rom 9:33). Akan tetapi, banyak orang bukan Yahudi sudah menerima rencana Allah untuk keselamatan dan mencapai kebenaran oleh iman (ayat Rom 9:30).

[10:3]  3 Full Life : MEREKA TIDAK TAKLUK.

Nas : Rom 10:3

Untuk ulasan tentang bagaimana pasal Rom 10:1-21 cocok dengan argumentasi Paulus dalam pasal Rom 9:1-11:36

lihat art. ISRAEL DALAM RENCANA KESELAMATAN ALLAH.



TIP #27: Arahkan mouse pada tautan ayat untuk menampilkan teks ayat dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA