TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ratapan 5:7

Konteks
5:7 Bapak-bapak d  kami berbuat dosa, mereka tak ada lagi, dan kami yang menanggung kedurjanaan e  mereka.

Ratapan 2:9

Konteks
2:9 Terbenam gapura-gapuranya b  di dalam tanah; TUHAN menghancurkan dan meluluhkan palang-palang c  pintunya. Rajanya dan pemimpin-pemimpinnya berada di antara bangsa-bangsa asing. d  Tak ada petunjuk e  dari TUHAN, bahkan nabi-nabi f  tidak menerima lagi wahyu 1  g  dari pada-Nya.

Ratapan 4:8

Konteks
4:8 Sekarang rupa mereka lebih hitam j  dari pada jelaga, mereka tidak dikenal di jalan-jalan, kulit mereka berkerut pada tulang-tulangnya, k  mengering seperti kayu.

Ratapan 4:15

Konteks
4:15 "Singkir! Najis!", kata orang kepada mereka, "Singkir! Singkir! Jangan sentuh!"; lalu mereka lari dan mengembara, y  maka berkatalah bangsa-bangsa: "Mereka tak boleh tinggal lebih lama z  di sini."

Ratapan 1:4

Konteks
1:4 Jalan-jalan ke Sion diliputi dukacita, m  karena pengunjung-pengunjung perayaan tiada; sunyi senyaplah n  segala pintu gerbangnya, berkeluh kesahlah imam-imamnya; bersedih pedih dara-daranya; dan dia sendiri pilu hatinya. o 

Ratapan 2:1

Konteks
Murka Allah terhadap Sion
2:1 Ah, betapa Tuhan menyelubungi puteri Sion dengan awan dalam murka-Nya! x  Keagungan Israel dilemparkan-Nya dari langit ke bumi. Tak diingat-Nya akan tumpuan y  kaki-Nya tatkala Ia murka. z 

Ratapan 3:42

Konteks
3:42 Kami telah mendurhaka dan memberontak, p  Engkau tidak mengampuni. q 

Ratapan 5:14

Konteks
5:14 Para tua-tua tidak berkumpul lagi di pintu gerbang, para teruna berhenti main kecapi. l 

Ratapan 4:16

Konteks
4:16 TUHAN sendiri mencerai-beraikan mereka, tak mau lagi Ia memandang mereka. a  Para imam tidak mereka hormati, dan orang-orang tua b  tidak mereka kasihani. c 

Ratapan 3:8

Konteks
3:8 Walaupun aku memanggil-manggil dan berteriak minta tolong, u  tak didengarkan-Nya doaku 2 . v 

Ratapan 4:17

Konteks
4:17 Selalu mata kami merindukan pertolongan, d  tetapi sia-sia; e  dari menara penjagaan kami menanti-nantikan suatu bangsa f  yang tak dapat menolong.

Ratapan 4:22

Konteks
4:22 Telah hapus q  kesalahanmu 3 , puteri Sion, tak akan lagi TUHAN membawa engkau ke dalam pembuangan, tetapi kesalahanmu, puteri Edom, akan dibalas-Nya, dan dosa-dosamu r  akan disingkapkan-Nya.

Ratapan 3:18

Konteks
3:18 Sangkaku: hilang lenyaplah kemasyhuranku dan harapanku kepada TUHAN. m 

Ratapan 3:20-21

Konteks
3:20 Jiwaku selalu teringat akan hal itu dan tertekan p  dalam diriku. q  3:21 Tetapi hal-hal inilah yang kuperhatikan, oleh sebab itu aku akan berharap 4 :

Ratapan 3:39

Konteks
3:39 Mengapa orang hidup mengeluh? Biarlah setiap orang mengeluh tentang dosanya! l 

Ratapan 3:47

Konteks
3:47 Kejut dan jerat z  menimpa kami, kemusnahan dan kehancuran. a 

Ratapan 5:12

Konteks
5:12 Pemimpin-pemimpin digantung oleh tangan mereka, para tua-tua j  tidak dihormati. k 

Ratapan 3:7

Konteks
3:7 Ia menutup segala jalan ke luar s  bagiku, Ia mengikat aku dengan rantai t  yang berat.

Ratapan 3:17

Konteks
3:17 Engkau menceraikan nyawaku dari kesejahteraan, aku lupa akan kebahagiaan.

Ratapan 5:3

Konteks
5:3 Kami menjadi anak yatim, tak punya bapa, dan ibu kami seperti janda. x 

Ratapan 2:14

Konteks
2:14 Nabi-nabimu melihat bagimu penglihatan yang dusta z  dan hampa. Mereka tidak menyatakan kesalahanmu 5 , guna memulihkan a  engkau kembali. Mereka mengeluarkan bagimu ramalan-ramalan yang dusta dan menyesatkan. b 

Ratapan 4:9

Konteks
4:9 Lebih bahagia mereka yang gugur karena pedang dari pada mereka yang tewas karena lapar, l  yang merana dan mati sebab tak ada hasil ladang. m 

Ratapan 2:22

Konteks
2:22 Seolah-olah pada hari perayaan Engkau mengundang semua yang kutakuti g  dari sekeliling. Tatkala TUHAN murka tak ada seorang yang luput h  atau selamat. Mereka yang kubuai dan kubesarkan i  dibinasakan seteruku.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:9]  1 Full Life : TIDAK MENERIMA LAGI WAHYU

Nas : Rat 2:9

(versi Inggris NIV -- penglihatan). Allah tidak lagi berkomunikasi langsung dengan umat-Nya karena dosa telah menyebabkan Dia menarik semua nubuat dan penglihatan. Demikian pula, di bawah perjanjian baru, Roh Kudus mungkin berhenti memanifestasikan karunia-karunia dan kuasa-kuasa ajaib-Nya melalui orang percaya (bd. pasal 1Kor 12:1-14:40) karena dosa di antara para pemimpin dan umat Allah. Hukuman semacam ini menjadi tanda yang pasti bahwa umat Allah telah meninggalkan gaya hidup yang mencari lebih dahulu Kerajaan Allah dan kebenaran-Nya. Satu-satunya cara untuk mengatasi hal ini ialah berpaling dari semua kompromi dengan dosa, sungguh-sungguh mencari Allah, dan berdoa untuk pemulihan perkenan-Nya dan kuasa kerajaan-Nya

(lihat art. KARUNIA ROHANI BAGI ORANG PERCAYA).

[3:8]  2 Full Life : TAK DIDENGARKAN-NYA DOAKU.

Nas : Rat 3:8

Bagi orang fasik, salah satu akibat mengerikan dari hidup di dalam dosa dan kebejatan ialah bahwa Allah tidak mau mendengar doa mereka (bd. ayat Rat 3:44; Mazm 18:42; Ams 1:28; Yer 7:16;

lihat art. BERDOA DENGAN EFEKTIF).

[4:22]  3 Full Life : TELAH HAPUS KESALAHANMU.

Nas : Rat 4:22

Yeremia bernubuat bahwa pembuangan Yehuda akan berakhir ketika maksud Allah dalam penderitaan mereka sudah tercapai.

[3:21]  4 Full Life : OLEH SEBAB ITU AKU BERHARAP.

Nas : Rat 3:21-33

Yeremia ingin agar bangsa itu tahu bahwa masih ada harapan. Mereka masih dapat berharap karena alasan-alasan berikut:

  1. 1) Murka Tuhan hanya berlangsung untuk sesaat, tetapi kasih-Nya yang besar tidak pernah berakhir (ayat Rat 3:22). Allah tidak menolak Yehuda selaku umat perjanjian-Nya dan Dia masih mempunyai rencana bagi mereka.
  2. 2) Tuhan itu baik dan pemurah kepada mereka yang menantikan Dia dalam kerendahan hati dan penyesalan (ayat Rat 3:24-27).
  3. 3) Tuhan ingin menunjukkan belas kasihan-Nya kepada para penderita apabila maksud-Nya dalam menghukum mereka telah tercapai (ayat Rat 3:28-33;

    lihat cat. --> Rat 3:27 berikut).

    [atau ref. Rat 3:27]

[2:14]  5 Full Life : TIDAK MENYATAKAN KESALAHANMU.

Nas : Rat 2:14

Salah satu ciri seorang nabi palsu ialah bahwa perkataan dan penglihatannya tidak menyingkapkan dosa yang dilakukan bangsa itu

(lihat art. NABI DI DALAM PERJANJIAN LAMA).

Orang-orang dalam gereja yang tidak menegur dosa, dan dengan demikian menyalurkan karya Roh Kudus yang menginsyafkan (Yoh 16:8-11), membuktikan bahwa mereka adalah pendeta palsu; sebaliknya, orang yang hidup kudus dan dengan sungguh-sungguh mengecam keduniawian dan dosa di antara jemaat sebagaimana yang dilakukan Kristus (lih. pasal Wahy 2:1-3:22), membuktikan bahwa mereka adalah hamba yang setia kepada Tuhan.



TIP #29: Klik ikon untuk merubah popup menjadi mode sticky, untuk merubah mode sticky menjadi mode popup kembali. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA